Dikenal dengan ragam budaya dan bahasanya, tak heran kalau Indonesia memiliki banyak sekali bahasa daerah di setiap provinsinya. Apa saja nama-nama bahasa tersebut? Ini daftarnya!
Bahasa daerah atau regional di Indonesia sangatlah beragam, Property People.
Bahkan, keragaman bahasa tersebut terdapat di setiap provinsi tanah air.
Tidak cuma puluhan atau belasan, sejumlah provinsi juga rupanya memiliki ragam bahasa regional berjumlah ratusan.
Pertanyaannya, kenapa Indonesia memiliki banyak bahasa daerah?
Hal ini sangat wajar karena Indonesia merupakan negara kepulauan yang terdiri dari banyak suku, provinsi, serta daerahnya.
Alhasil, cara berkomunikasi masyarakatnya pun berbeda-beda sehingga bahasa tersebut menjadi produk atau hasil budayanya.
Nah, pulau yang memiliki bahasa daerah terbanyak di Indonesia adalah Pulau Papua sebanyak 428, Maluku sebanyak 30 bahasa, dan Nusa Tenggara Timur 72 bahasa.
Lantas, apa saja nama-nama bahasa regional lainnya yang ada di penjuru tanah air?
Simak penjelasannya di bawah ini, ya!
Jumlah Bahasa Daerah di Indonesia
Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah melakukan penelitian pemetaan bahasa di Indonesia sejak 1991 hingga 2019, Property People.
Hasilnya, Indonesia memiliki banyak sekali bahasa regional dari setiap pulau atau provinsinya.
Menurut buku Bahasa dan Peta Bahasa di Indonesia oleh Kemendikbud, sejauh ini tercatat kalau di Indonesia terdapat 718 bahasa daerah dari 2.560 daerah pengamatan.
Provinsi di Indonesia yang memiliki bahasa daerah paling banyak adalah Papua yaitu sebanyak 326 ragam bahasa daerah.
Adapun provinsi yang memiliki ragam bahasa regional paling sedikit adalah Provinsi D.I. Yogyakarta dan Provinsi Kepulauan Riau yang masing-masing terdapat 1 bahasa.
Penelitian itu tentunya berdasarkan data hasil identifikasi dan validasi hingga tahun 2019 yang dari segi jumlah banyak dijumpai di Indonesia bagian timur.
Jadi, tak menutup kemungkinan kalau di Indonesia masih banyak bahasa regional lain yang belum teridentifikasi, ya.
Bahasa Daerah dengan Penutur Terbanyak di Indonesia
Melansir dpr.go.id, kini jumlah provinsi di Indonesia bertambah menjadi 38 provinsi.
Indonesia memiliki tambahan satu provinsi baru hasil pemekaran dari wilayah Papua yaitu Provinsi Papua Barat Daya.
Nah, tahukah kamu wilayah mana yang menyumbang penutur bahasa regional terbanyak?
Rupanya, bahasa daerah dengan penutur terbanyak di Indonesia adalah bahasa Jawa.
Kemudian disusun oleh bahasa Sunda, bahasa Madura, dan Bahasa Minangkabau.
Melansir inews, bahasa Jawa merupakan bahasa daerah dengan penutur terbanyak mencapai puluhan juta.
Berdasarkan data yang dipublikasi oleh Ethnologue pada 2015, bahasa Jawa diperkirakan dituturkan oleh 68 jutaan orang di Indonesia.
Namun, angka itu pastinya bertambah seiring dengan perkembangan saat ini.
Menurut laporannya, wilayah di Indonesia yang menggunakan bahasa Jawa antara lain Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, DIY, Sumatra, Lampung, hingga sebagian kecil masyarakat Maluku, Papua, dan Kalimantan.
10 bahasa daerah dengan penutur terbanyak di Indonesia:
- Bahasa Jawa
- Sunda
- Madura
- Minangkabau
- Musi
- Bugis
- Banjar
- Aceh
- Bali
- Betawi
Kendati demikian, ada juga bahasa regional yang hampir punah karena jarang dipakai lagi oleh para penutur atau penerusnya.
Bahasa regional itu terdapat di sejumlah wilayah di tanah air, Property People.
Melansir detikcom, contohnya adalah bahasa dari Maluku yaitu bahasa Hulung, Bobat, Samasuru.
Ada juga dari Sulawesi Utara yaitu bahasa Ponosakan dan Sangihe Talaud serta dari Sulawesi Selatan yakni bahasa Konjo.
Dari Gorontalo, bahasa yang hampir punah adalah bahasa Minahasa dan bahasa Gorontalo Dialeg Suwawa serta bahasa Benggaulu dari Sulawesi Barat.
Di Nusa Tenggara Timur, bahasa Nedebang dan bahasa Adang juga terancam punah.
Sementara di Jambi, bahasa Bajau Tungkai Satu dan bahasa Lematang dari Sumatra Selatan termasuk ke dalamnya.
Meskipun Papua kaya dengan variasi bahasa regional, akan tetapi ada sejumlah bahasa yang juga hampir punah, lo.
Mulai dari bahasa Mander, Namia, Usku, Dubu, Irarutu, Podena, Makiew, Bku, Mansim Borai, Arguni dan bahasa Kalabra.
Terlepas dari itu, simak daftar bahasa regional yang ada di Indonesia seperti melansir dari Peta Bahasa Kemendikbud berikut ini.
718 Bahasa Daerah di Indonesia
***
Semoga informasi ini bermanfaat untukmu, Property People.
Baca ulasan menarik lainnya di artikel Berita.99.co.
Dapatkan update dari Berita 99.co Indonesia dengan mengikuti Google News.
Temukan juga beragam rekomendasi hunian terbaik di www.99.co.id dan Rumah123.com.
Salah satu rumah idaman yang bisa kamu pertimbangkan adalah Mustika Park Place di Bekasi.