Berita Ragam

10 Ide Backdrop Akad Nikah di Rumah yang Menawan. Jadikan Referensi!

3 menit

Lihat beberapa contoh backdrop akad nikah yang bisa dipakai di rumah di bawah. Bisa banget kamu pakai jadi rujukan kepada vendor!

Saat melangsungkan akad nikah di rumah, segala persiapan perlu matang dan tepat.

Sebab, rumah mungkin memiliki berbagai keterbatasan, seperti tempatnya yang relatif kecil.

Akan tetapi, bukan berarti kamu tak bisa mendekorasi rumah jadi cantik saat acara akad nikah.

Justru sebaliknya, andai berhasil berpikir kreatif, proses akad nikah di rumah dengan dekorasi cantik sanggup dirancang sedemikian rupa.

Nah, dekorasi cantik itu bisa dimulai dengan backdrop akad nikah.

Ini karena backdrop akan dipakai untuk pangantin dan jadi perhatian utama saat proses akad nikah berlangsung.

Berangkat dari sanalah, 99.co Indonesia akan memberikan rujukan atau contoh backdrop akad nikah sederhana di rumah.

Bisa kamu pakai untuk contoh ke vendor atau dibuat sendiri.

Dilansir dari berbagai sumber, ini dia ulasan selengkapnya!

10 Ide Backdrop Akad Nikah

1. Tema Rustic

backdrop tema rusctic


Sumber: instagram.com/made.paper

Akhir-akhir ini, tema rustic untuk dekorasi pernikahan tengah digandrungi oleh banyak calon pasangan pengantin.

Hal ini pun termasuk saat merancang backdrop akad nikah di rumah.

Terlebih, tampilan tema ini sangat memesona dan beda.

Agar lebih maksimal, jangan membuat backdrop rusctic sendiri, lebih baik pakai jasa vendor khusus yang sudah ahli.

2. Aksen Lingkaran

pelaminan sederhana

Sumber: instagram.com/papflow.tangerang

Dekorasi backdrop akad nikah di atas mungkin tak asing kamu lihat.

Pasalnya, desainnya cukup apik dan cantik.

Hal yang membuat backdrop ini beda adalah aksen lingkarannya.

Betul, tidak?

Selain itu, jenis hiasan di atas bisa dirancang kecil, cocok dibuat di rumah.

3. Backdrop Rustic Sederhana

backdrop tema rustic sederhana

Sumber: instagram.com/keira.decoration

Ramping, sederhana, tapi cantik!

Itulah gambaran dari backdrop di atas.

Contoh gambar ini, bisa kamu jadikan referensi andai ingin melangksung akad nikah di rumah.

4. Dekorasi Sederhana

backdrop akad nikah sederhana

Sumber: instagram.com/theblossomdecor

Nah, kalau backdrop akan nikah ini, bisa kamu rancang mandiri.

Sebab, beberapa ornamen hiasannya mungkin dapat dibeli sendiri.

Walau terlihat sederhana, tapi tampilannya lumayan menarik.

Lihat saja sendiri, kesan yang tampak anggun dan tidak norak.

Pemilihan kain putih adalah tepat karena menyimbolkan kesan ‘suci’, begitu menggambarkan prosesi pernikahan.

5. Minim Dekorasi Tanaman Hias

pelaminan simpel

Sumber: instagram.com/celios.design

Sedari tadi, kamu disodorkan contoh backdrop yang penuh dengan tanaman hias.



Ternyata, penggunaan tanaman hias yang minimal tetap hasilkan latar belakang menawan, lo.

Kuncinya ialah warna dan pemasangan tanaman imitasi yang tepat nan efektif.

Cocok ditiru untuk diaplikasikan saat melakukan prosesi akad di rumah.

6. Nuansa Hijau dan Asri

backdrop akan nikah di rumah

Sumber: instagram.com/made.paper

Contoh backrdop akad nikah yang satu ini pun layak kamu coba di rumah.

Secara tampilan, ia akan berikan kesan asri dan natural.

Ini karena warna hijaunya yang begitu mendominasi.

Ia juga sepertinya bisa dibentuk sedemikian rupa, menyesuaikan ukuran akad di rumah.

7. Backrdop Simpel

pelaminan sederhana


Sumber: instagram.com/kitasedjiwa.decor

Ingin hadirkan akad nikah sederhana? Coba untuk membuat backdrop ini!

Contoh di atas dapat kamu buat sendiri.

Tinggal siapkan beberapa kain, tanaman hias imitas, dan kursi kayu…

Backdrop cantik akan berhasil kamu rancang di rumah!

8. Elegan dan Sederhana

pelaminan minimalis

Sumber: instagram.com/bayusakinahwo08

Tak kalah simpel dengan model sebelumnya, latar belakang di atas dapat dijadikan referensi terbaik.

Ia sangat sederhana, tapi tak lunturkan kesan menawan.

Selain itu, meski nanti ruangannya sempit, ia tetap bisa kamu buat, kok.

Pasalnya, contoh di atas adalah backdrop dengan ukuran 3×3 meter.

9. Backdrop di Teras Rumah

backdrop akad nikah di teras rumah

Sumber: instagram.com/ronnydekorasi.mlg

Melakukan prosesi akad di teras rumah?

Tak masalah, coba pakai desain di atas.

Kelebihan jenis backdrop ini, ialah dapat menekan biaya seminim mungkin.

Sebab ukurannya kecil dan ornamennya tak terlalu banyak.

10. Backdrop di Bawah Tangga

backdrop akad nikah sederhana di rumah

Sumber: instagram.com/theblossomdecor

Saking kecilnya, backdrop akad nikah ini dapat kamu simpan tepat di bawah tangga.

Namun demikian, tampilannya tak serta merta jadi biasa saja, malah ia tampil cantik dengan kesederhanaanya.

Simpel, pratiks, tapi cantik!

Layak banget kamu tiru, tertarik mencobanya, Sahabat 99?

***

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Baca artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Mencari rumah kini tak perlu ribet.

Kunjungi saja www.99.co/id, dan temukan hunian impianmu!

Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts