Berita Ragam

Arti Mabruk Alfa Mabruk dan Disertai Ucapan Bahasa Arab Lainnya

2 menit

Apa arti mabruk alfa mabruk? Pertanyaan yang kerap muncul di benak orang asing ketika pertama kali mendengar ungkapan tersebut. Yuk, cari tahu penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Apakah kamu pernah mendengar kata mabruk alfa mabruk?

Mabruk alfa mabruk merupakan salah satu ungkapan dalam bahasa Arab.

Kalimat ini biasanya dilontarkan ketika pada hari-hari besar dan berbahagia, misalnya hari ulang tahun pernikahan.

Meskipun sudah banyak diucapkan, namun tak sedikit masyarakat yang masih belum memahami arti mabruk alfa mabruk.

Agar tidak salah paham dalam memaknai arti dari mabruk alfa mabruk, yuk simak penjelasan lengkap yang telah dirangkum oleh Berita 99.co Indonesia.

Baca hingga tuntas, ya!

Arti Mabruk Alfa Mabruk

arti mabruk alfa mabruk

Sumber: Dok. Berita 99.co Indonesia

Mabruk alfa mabruk adalah ungkapan dalam bahasa Arab yang sering digunakan untuk memberikan selamat atau keberkahan kepada seseorang.

Secara harfiah, ungkapan ini terdiri dari 3 kata yakni mabruk, alfa, dan mabruk.

“Mabruk” memiliki arti diberkati atau mendapatkan “keberkahan”. Sedangkan “alfa” memiliki makna ribuan.

Lalu, “Alfa Mabruk” mempunyai makna keberkahan sebanyak ribuan kali.

Jadi, “mabruk alfa mabruk” dapat diartikan sebagai “Selamat, semoga kamu mendapatkan keberkahan yang besar”.

Ungkapan bahasa Arab ini diucapkan oleh seseorang sebagai cara untuk mendoakan kebaikan kepada sesama muslim.

Hal ini telah disebutkan dalam salah satu hadist yang berbunyi:

مَا مِنْ عَبْدٍ مُسْلِمٍ يَدْعُو لِأَخِيهِ بِظَهْرِ الْغَيْبِ، إِلَّا قَالَ الْمَلَكُ: وَلَكَ بِمِثْلٍ

Artinya: “Tidak ada seorang hamba Muslim yang berkenan mendoakan saudaranya tanpa sepengetahuan orang yang didoakan kecuali malaikat mendoakan orang yang berdoa tersebut dengan kalimat ‘Kamu juga mendapat sama persis sebagaimana doa yang kamu ucapkan itu,” (HR Muslim: 4094).



Kapan Mabruk Alfa Mabruk Diucapkan?

Lantas, momen seperti apa saja yang tepat untuk menyampaikan mabruk alfa mabruk?

Jika merujuk kepada maknanya, maka ada beberapa momen yang pas untuk mengungkapkan ungkapan bahasa Arab yang satu ini.

Adapun acara-acaranya sebagai berikut:

  • Hari Raya Idul Adha
  • Hari Raya Idul Fitri
  • Pernikahan atau akad nikah
  • Kelahiran bayi
  • Syukuran rumah baru
  • Kenaikan jabatan
  • Hari ulang tahun atau hari jadi pernikahan
  • Acara-acara penting lainnya yang membutuhkan ucapan selamat atau keberkahan

Akan tetapi, pemakaian mabruk alfa mabruk bisa disesuaikan tergantung budaya dan tradisi di suatu daerah.

Ucapan Doa Lainnya dalam Bahasa Arab

Selain mabruk alfa mabruk, terdapat ucapan atau ungkapan doa lain dalam ajaran Islam yang bisa kamu gunakan.

Ungkapan-ungkapan ini memiliki makna yang kurang lebih sama, yakni mendoakan seseorang.

Berikut ini deretan ungkapan doa lainnya dalam bahasa Arab.

  • Assalamualaikum: Salam sejahtera untukmu
  • Eid mubarak: Selamat hari raya
  • Ramadhan kareem: Ramadhan yang penuh berkah
  • Alif mabruk li-najaahik: Selamat atas keberhasilanmu
  • Amal jayyid: Pekerjaan yang baik
  • Allah yubarek feek: Semoga Allah memberkahi kamu
  • Tamam: Baik-baik saja
  • Tahaniina al-qalbiyah: Selamat atas keberhasilanmu
  • Barak Allahu fiik: Semoga Allah memberkahi kamu
  • Hazza awfar fil al-mustaqbal: Semoga sukses di masa depan
  • Yaumul milad, barakallah fii umrik: Selamat hari lahir, semoga Allah memberikan keberkahan pada usiamu
  • Barakallah fii umrik: Semoga Allah SWT memberkahi usiamu

***

Tak hanya itu, ada juga arti subhanallah wabihamdihi subhanallahil adzim beserta keutamaannya. 

Semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan, Property People.

Informasi terkait bahasa Arab dan doa lainnya bisa ditemukan di Google News Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa mengunjungi www.99.co/id jika kamu sedang mencari rumah baru untuk keluarga tercinta.

Saat ini sedang ada promo menarik yang bikin beli rumah, apartemen, dan properti lainnya jadi #segampangitu.



Rulfhi Alimudin

Mengawali karier kepenulisan sebagai penulis lepas di beberapa media daring sejak 2016. Kini mencurahkan pikiran untuk menulis properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi di Berita 99 dan Rumah123.
Follow Me:

Related Posts