Mau tahu apa arti kucing melahirkan di rumah kita menurut Islam? Apakah menandakan hal baik atau bahkan buruk? Hal-hal apa saja yang sebaiknya dilakukan jika kamu menjumpai hal ini? Temukan jawabannya di artikel ini!
Dalam pandangan Islam, kucing memiliki keistimewaannya tersendiri.
Kucing adalah hewan kesayangan Rasulullah yang sangat dimuliakan dalam Islam.
Dalam perkembangan peradaban Islam di seluruh dunia, kucing adalah hewan yang dianggap sebagai teman.
Nabi juga berpesan agar kita menyanyagi kucing layaknya seperti keluarga sendiri.
Selain menggemaskan, kucing juga dikenal cenderung jinak dan tidak berbahaya sehingga banyak orang memilih untuk memilihara hewan lucu ini.
Apakah kamu memiliki kucing dan pernah melihat kucing melahirkan di rumah?
Lantas, apa arti peristiwa ini secara umum dan dari pandangan Islam?
Simak ulasannya berikut ini!
Arti Kucing Melahirkan di Rumah Kita Menurut Islam
Beberapa orang percaya, kalau kucing yang melahirkan di dalam rumah merupakan sebuah pertanda baik.
Orang-orang yang melihat kucing melahirkan di rumah menandakan akan mendapat rezeki dan keberuntungan.
Meskipun besar atau jenis rezeki atau keberuntungan tersebut sangat beragam, hal itu tergantung pada kepercayaan dan daerah.
Rezeki yang dimaksud pun bisa berupa materi atau nonmateri.
Arti Kucing Melahirkan di Rumah Kita secara Umum
1. Mengalami Peningkatan Hidup
Secara umum, kelahiran manusia dan hewan diartikan sebagai suatu pertanda yang baik.
Melihat kucing melahirkan di rumah bisa menjadi penanda bahwa hidup akan mengalami peningkatan.
Peningkatan tersebut, bisa dari segi pekerjaan, penghasilan, dan hal lainnya.
2. Memperoleh Kesejahteraan
Anak kucing yang baru lahir dapat membawa kesejahteraan hidup bagi pemiliknya.
Makna kucing yang melahirkan di rumah bisa menjadi pertanda kebahagiaan bagi beberapa orang yang meyakininya.
3. Rezeki Tak Terduga
Jika ada induk kucing yang melahirkan di rumah kita, itu berarti kamu akan mendapatkan rezeki yang tidak terduga.
Sama seperti menurut pandangan Islam, rezeki tidak harus berupa materi.
Arti Kucing Melahirkan di Rumah Kita Berdasarkan Jumlah Anak
1. Beranak 7
Apabila ada kucing liar melahirkan tujuh anak dengan warna apa pun di rumah, hal tersebut merupakan pertanda baik berdasarkan primbon Jawa.
Artinya, pemilik rumah akan menapatkan rezeki melimpah.
2. Beranak 9
Kalau kucing liar melahirkan sembilan anak di rumah dengan warna apa pun, hal tersebut juga merupakan sebuah pertanda baik.
Konon katanya, pemilik rumah akan kaya raya dan mendapatkan keselamatan di dunia serta akhirat.
3. Bercorak Belang 3
Kucing liar yang melahirkan di rumahmu memiliki anak dengan corak warna belang tiga?
Tandanya, kamu akan diguyur rezeki dalam waktu dekat.
4. Bercorak Belang 4
Jika kucing melahirkan anak dengna warna belang empat, penghuni rumah akan mendapatkan kselamatan dan kesejahteraan.
Cara Merawat Kucing Liar yang Melahirkan di Rumah
Apabila ada kucing liar yang akan melahirkan di rumah kamu, ada beberapa hal yang harus kamu ketahui dan lakukan.
Pada dasarnya, kucing liar mungkin belum terbiasa dengan lingkungan rumah, apalagi ketika kamu tiba-tiba memberikan perawatan intensif.
Berikut beberapa tips yang bisa kamu lakukan ketika ada kucing liar yang melahirkan di rumah.
1. Jaga Jarak Aman
Hal pertama yang sebaiknya kamu lakukan ketika ada kucing liar yang melahirkan di rumah adalah memberi ibu kucing ruang dan waktu untuk beradaptasi dengan lingkungan baru.
Jangan terlalu sering mengganggunya, terutama saat sedang menyusi anak-anaknya.
Letakkan kotak kardus besar atau keranjang yang dilapisi kain hangat di tempat yang tenang sebagai sarang bagi ibu kucing dan anak-anaknya.
Pastikan tempat tersebut terlindungi dari gangguan hewan peliharaan lain atau anak-anak.
2. Sediakan Makanan dan Air Bersih
Ibu kucing yang baru melahirkan membutuhkan nutrisi untuk menyusui anak-anaknya.
Oleh karena itu, kamu dapatk menyediakan makanan kering atau basah khusus untuk kucing yang sedang menyusui.
Selain itu, sediakan juga air segar dan ganti secara teratur.
3. Perhatikan Kesehatan
Perhatikan apakah ada tanda-tanda infeksi, kesulitan menyusui, atau perilaku yang tidak biasa.
Jika ada, sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter hewan.
Selain itu, jaga kebersihan sarang secara berkala.
4. Minimalisir Kontak Langsung
Ibu kucing memilikin insting protektif yang kuat, jadi hindari mengangkat anak kucing.
Biarkan ibu kucing merawat anak-anaknya sendiri karena intervensi manusia yang berlebihan justru dapat mengganggu proses alami tersebut.
5. Adopsi atau Dilepas
Apabila kamu tidak ingin merawat kucing di rumah, kamu bisa menyerahkan kucing tersebut kepada orang-orang yang ingin mengadopsinya.
Jika tidak memungkinkan, kamu dapat melepas kucing tersebut.
Pastikan untuk melakukan pelepasan ketika anak-anak kucing sudah cukup umur dan sehat.
Lepaslah kucing jauh dari rumah dan di lingkungan yang aman.
***
Demikian arti kucing melahirkan di rumah menurut Islam dan hal-hal apa saja yang sebaiknya kamu lakukan.
Baca artikel informatif lainnya di www.99updates.id dan Google News.
Kalau sedang mencari hunian, dapatkan rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id.
Mencari rumah bersama 99.co benar-benar #SegampangItu
**Header: Shutterstock