Konon, jika ada kucing hitam masuk rumah, ia membawa arti dan pesan tersendiri. Apa kira-kira? Yuk, cek selengkapnya di sini!
Dari sekian banyak hewan yang identik dengan mitos, kucing hitam termasuk di dalamnya.
Kabar yang berkembang, kucing yang dengan bulu berwarna hitam ini membawa pertanda mistis.
Semisal: jika ia melangkahi jenazah, jenazah tersebut akan bangkit kembali dan dikuasai oleh roh jahat.
Bahkan selain di Indonesia, di beberapa negara lain di dunia, ada mitos khusus mengenai kucing hitam.
Contohnya di Eropa sana, katanya jika ada yang melihat kucing ini, seseorang akan mengalami kesialan.
Namun, tak melulu soal hal mistis dan nasib buruk, ada pula negara yang memercayai jika kehadiran kucing hitam membawa keberuntungan.
Lantas, bagaimanakah jika kucing hitam masuk ke rumah?
Apakah ia membawa arti dan sebuah pesan? Kira-kira, pesan itu bermuatan bagus atau justru buruk?
Untuk mengetahui jawabannya, kamu dapat melihat ulasan berikut.
Sebab kami akan menjelaskan secara ringkas, mengenai arti dan makna kucing hitam masuk rumah.
Yuk, simak sampai selesai!
6 Arti Kucing Hitam Masuk Rumah
1. Pembawa Sial
Sudah menjadi rahasia umum, jika kucing hitam kerap diidentikan dengan pembawa sial.
Demikian juga jika ia datang ke rumah, konon, hewan ini akan membawa hal sial kepada penghuni rumah!
Namun namanya juga mitos, kamu boleh percaya atau tidak, ya.
2. Jelmaan Penyihir dan Iblis
Sejak zaman dulu, kucing hitam kerap diidentikan dengan jelmaan penyihir dan iblis.
Tak heran, jika pada satu masa kucing yang berwarna hitam pernah dibantai habis.
Bahkan ada yang menyebut, bila kucing hitam adalah perwujudan dari seorang penyihir.
3. Membantu Menemukan Cinta
Sudah disinggung di awal, jika kucing hitam tak selalu identik dengan hal buruk.
Contohnya di Jepang dan Inggris, kucing hitam diasosiasikan sebagai simbol cinta.
Maka jika ada kucing hitam masuk rumah, mitos yang berkembang, kehidupan cinta penghuni akan lebih baik.
4. Simbol Kemakmuran
Setali tiga uang dengan poin sebelumnya, kucing hitam yang diam di depan pintu, menandakan kemakmuran.
Ya, sebuah rumah yang disambangi oleh kucing ini katanya akan mendapatkan kemakmuran dan keberuntungan!
5. Pertanda Maut Akan Datang
Arti kucing hitam masuk rumah selanjutnya adalah ia membawa tanda kematian bagi seseorang.
Hipotesis ini berkembang, lantaran kucing hitam acap dikaitkan dengan hal mistis, seperti perwujudan tukang sihir dan pembawa sial.
6. Menurut Pandangan Islam
Lalu, apa pandangan Islam mengenai kucing hitam masuk rumah?
Islam dengan tegas menyebut untuk tidak memercayai mitos yang berkembang.
Terlebih jika mitos itu tidak mempunyai bukti berupa dalil.
Bahkan, jika ada seseorang yang memercayai mitos tanpa dasar, ia bisa disebut musyrik.
Melansir laman dalamislam.com, kucing hitam dipandang sebagai kucing biasa.
Ia hanya mempunyai warna yang berbeda dibanding dengan jenis lainnya.
Patutnya sebagai seorang muslim, kita harus menyayangi sesama makhluk Allah, termasuk kucing hitam untuk tidak menganiayanya.
Manfaat Memelihara Kucing di Rumah
Andai tak percaya dengan mitos yang berkembang, kamu bisa saja memelihara kucing hitam yang ditemukan di jalan.
Sebab, ada beberapa manfaat yang bisa kamu rengkuh, bila memelihara kucing di rumah.
Seperti:
- Menghilangkan stres;
- Rumah menjadi tidak sepi;
- Mendapat manfaat kesehatan mental;
- Lebih meningkatkan empati terhadap makhluk hidup; dan lain sebagainya.
***
Itulah beberapa arti dan makna kucing hitam masuk rumah.
Kamu boleh percaya atau tidak, ya.
Satu hal yang penting, jika kamu menemukan kucing hitam jangan menyakitinya.
Pasalnya, sejatinya kucing hitam adalah kucing biasa yang sering kita temui.
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Ikuti ulasan menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Apakah kamu sedang mencari rumah di daerah Sawangan, Depok?
Maka Botania Lake Residence bisa dijadikan pilihan tepat.
Informasi lebih lengkap bisa kamu lihat di www.99.co/id dan rumah123.com.
Cek sekarang juga!