Tarot merupakan kartu yang dapat memberikan pandangan mengenai suatu situasi. Mau tahu apa saja arti kartu tarot berdasarkan gambarnya? Kenali dan simak penjelasannya di bawah ini!
Tarot merupakan sejumlah kartu yang memuat lambang-lambang gambar yang mewakili unsur api, air, udara, tanah, dan kekuatan spirit alam semesta untuk meramal nasib.
Namun meski demikian, tarot bukanlah hal yang selalu dikaitkan dengan kekuatan spirit maupun ramalan.
Sebab, masih banyak orang yang belum tahu bahwa pembacaan tarot atau tarot reading merupakan bagian dari psikologi.
Nah, sebagaimana melansir tirto.id, Leonardo Romba dan Audifax dalam Tarot dan Psikologi Simbol (2013:1) menjelaskan tarot reading tidak berbeda dengan konseling walaupun tidak secara langsung.
Hal itu karena tarot hadir sebagai eksistensi simbol-simbol mitologi dalam kehidupan manusia.
Itu artinya, tarot reading merupakan sesi konseling dengan menggunakan simbol kartu sebagai mediumnya.
Lantas apa saja arti dari lambang gambar setiap kartu? Simak penjelasannya berikut ini!
Mengenal Arti Kartu Tarot
Simbol dalam kartu tarot tersusun atas 78 kartu yang terbagi ke dalam dua kelompok yaitu Mayor Arcana dan Minor Arcana.
Mayor Arcana memiliki 22 kartu yang melambangkan seluruh perjalanan hidup, sedangkan Minor Arcana yang berjumlah 56 kartu melambangkan urusan hidup sehari-hari.
56 kartu dalam Minor Arcana terdapat 10 sendiri terbagi menjadi 4 jenis kartu.
Menurut tradisi Italia, berikut adalah jenis-jenis kartu atau macam macam kartu tarot tersebut:
- Tongkat yang mewakili jiwa
- Cawan yang mewakili emosi
- Pedang yang mewakili pikiran
- Koin yang mewakili harta
Sama seperti kartu remi, jumlah kartu tiap kelompok adalah 14 kartu.
Pada pembacaan kartu Arcana Minor, ada kartu biasa dan kartu terbalik. Pada kartu biasa, kartu dibaca sesuai makna aslinya.
Ada beberapa cara yang digunakan para pembaca tarot dalam membaca Arcana Minor terbalik, di antaranya makna dari kartu telah melebihi kadar cukup dan simbol kartu dalam kehidupan diblokir oleh sesuatu.
Menurut Giles dalam The Tarot: History, Mystery, and Lore (1994:46), The Rider-Awaite Tarot Deck merupakan salah satu jenis kartu tarot paling terkenal. Kartu tarot ini sudah disebarluaskan sejak tahun 1909.
Kartu Tarot dan Artinya
Melansir dari laman tarot.com, berikut merupakan arti dari kartu tarot Mayor Arcana.
Berikut ini nama nama kartu tarot beserta artinya.
1. Hierophant
Hierophant atau La Pape (Sang Imam) merupakan kartu mengenai aturan.
Kartu ini merepresentasikan struktur untuk mengikuti aturan atau bahkan membuat aturan sendiri.
2. The Hermit
Berikutnya adalah L’Ermite atau The Hermit (Sang Petapa).
Kartu ini melambangkan fokus untuk berdamai.
Baik berdamai dengan diri sendiri maupun dengan orang lain dan berani untuk menghadapi masalah.
3. The Empress
L’Impératrice atau The Empress (Maharani) adalah kartu yang merepresentasikan kekuatan, kesuburan, dan kepandaian.
Baik untuk sesuatu ide, pekerjaan, atau yang sedang dikerjakan.
4. Temperance
Berikutnya adalah kartu Temperance atau kesederhanaan.
Makna kartu tarot ini melambangkan keseimbangan dan keinginan untuk menikmati kehidupan dan hidup dengan kesabaran.
5. The High Priestess
The High Priestess (Sang Biarawati) disebut juga dengan La Papesse.
Kartu ini merepresentasikan kekuatan intuisi yang berasal dari dalam diri sendiri.
6. The Star
The Star (Bintang) kerap disebut juga dengan L’Étoile.
Kartu The Star melambangkan inspirasi dan harapan.
7. The Moon
The Moon (rembulan) dikenal juga dengan sebutan Le Lune.
Kartu The Moon melambangkan ketakutan dan depresi akan imajinasi dan ilusi.
Namun, bisa juga melambangkan adanya perubahan pandangan dalam hidup.
8. The Sun
Kartu The Sun (Surya) disebut juga dengan nama Le Soleil.
Kartu ini melambangkan kebebasan dan pertumbuhan.
9. The Magician
Kartu The Magician (Penyihir) dikenal juga dengan sebutan Le Bateleur.
Kartu ini merepresentasikan seorang yang pintar dalam hal yang sedang dikerjakan.
The Magician menunjukkan kekuatan dan kepintaran, baik untuk diri sendiri maupun orang lain.
10. The Judgement
The Judgement (Pemanggilan) dikenal juga dengan nama kartu Le Jugement.
Kartu ini melambangkan pencarian jati diri.
11. The Emperor
The Emperor (Kaisar) atau disebut juga L’Empereur.
Kartu The Emperor merepresentasikan kepemimpinan dan percaya diri dalam tingkat intelektual maupun emosi.
12. The Chariot
The Chariot (Kereta Kuda) dikenal juga dengan nama kartu Le Chariot.
Kartu ini melambangkan kedewasaan dan berhati-hati dalam bertindak.
Namun juga tidak terlalu mengekang, sehingga tidak memberikan ruang sama sekali terhadap spontanitas.
13. The Fool
Berikutnya adalah The Fool atau disebut Le Fou dan Le Mat.
Kartu The Fool merepresentasikan seseorang yang percaya akan proses dan cenderung untuk mengambil leap of faith.
14. The Lovers
Kartu The Lovers (Pecinta) disebut juga dengan L’Amoureux.
Kartu ini melambangkan hubungan harmonis dengan pasangan atau harmonis akan diri sendiri sebagai pribadi yang utuh.
15. The Strength
The Strength (Kekuatan) disebut juga dengan kartu La Force.
Kartu yang satu ini melambangkan kekuatan internal dan menjaga emosi yang brutal dari dalam diri sendiri.
16. The Wheel of Fortune
Kartu The Wheel of Fortune (Roda Kehidupan) atau La Roue de Fortune.
The Wheel of Fortune merupakan kartu yang merepresentasikan pengenalan akan siklus kehidupan.
Kartu ini merupakan simbol mengakui adanya perasaan sedih dan bahagia dalam hidup.
17. The Justice
Selanjutnya adalah The Justice (Sang Keadilan) atau Le Justice.
Kartu ini melambangkan keseimbangan dalam hidup atau mempertimbangkan keyakinan dalam diri agar sesuai dengan tindakan yang dilakukan.
18. The Hanged Man
Le Pendu atau The Hanged Man (Pengorbanan) merupakan kartu yang melambangkan perlunya pengorbanan.
Baik dalam diri sendiri maupun orang lain.
19. The Death
The Death (Kematian) atau disebut juga dengan kartu La Mort.
Kartu ini melambangkan transformasi dalam diri untuk melepaskan segala sesuatu yang buruk di masa lalu agar siap di masa depan.
20. The Devil
Berikutnya adalah The Devil (Sang Iblis) atau Le Diable.
The Devil melambangkan ketakutan, godaan, dan lain-lain.
Adanya ketakutan dari diri sendiri yang menghalangi adanya kemajuan.
21. The Tower
Kartu The Tower (Menara) atau disebut juga dengan nama La Maison Dieu.
The Tower melambangkan perubahan secara tiba-tiba.
22. The World
Terakhir adalah Le Monde atau The World (Dunia).
Kartu ini melambangkan keseimbangan terdalam dari hidup sendiri baik itu jiwa, intelektual, dan fisik.
***
Itulah sejumlah arti kartu tarot dan gambarnya yang mempresentasikan kehidupan manusia.
Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Property People!
Jangan lupa baca artikel terkini lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi juga www.99.co/id jika kamu berencana membeli hunian baru yang hanya #AdaBuatKamu.