Selebgram ternama Indonesia, Anya Geraldine, ternyata tinggal di sebuah apartemen di Jakarta. Yuk, intip isi rumahnya di sini!
Wanita berumur 24 tahun ini sering menjadi sorotan warganet karena penampilannya yang seksi dan gaya pacarannya yang dinilai vulgar.
Bahkan dia pernah berurusan dengan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) karena hal tersebut.
Kini dia semakin populer dan bahkan telah membintangi beberapa film Indonesia, seperti “Tusuk Jelangkung di Lubang Buaya” dan “Yowis Ben 2”.
Karena kesuksesannya, Anya kini bisa tinggal di sebuah apartemen mewah di kawasan Jakarta.
Yuk, intip seperti apa isi apartemen Anya Geraldine di sini!
Potret Apartemen Anya Geraldine
1. Bergaya Open Plan
Apartemen yang ditinggali oleh Anya hanya memiliki satu kamar tidur saja.
Oleh karena itu, area dapur, ruang makan, dan ruang santai berada pada satu ruangan besar yang bergaya open plan.
Gaya open plan ditambah keberadaan jendela berukuran besar membuat area ini terasa lebih besar dan luas.
Baca Juga:
Mengintip Rumah Baru Kris Hatta yang Berada di Kawasan Elite. Bernuansa Modern!
2. Disuguhi Pemandangan Kota Jakarta
Karena tinggal di apartemen, Anya dapat melihat pemandangan kota Jakarta yang cantik dari huniannya.
Apartemen ini dikelilingi oleh pemandangan gedung-gedung tinggi yang menawan.
Jendela besar pada area ini juga membuat sinar matahari dapat masuk dengan mudah dan membuat area terlihat terang.
3. Ruang Santai yang Nyaman
Di salah satu sudut apartemen ini terdapat sebuah ruang tamu yang Anya ubah menjadi ruang santai untuk berkumpul bersama keluarga dan teman.
Area ini berukuran cukup besar dan didominasi oleh warna cokelat.
Untuk membuat ruangan terlihat lebih menawan, Anya menambahkan wallpaper berwarna senada pada satu sisi dinding ruangan.
Sofa yang terbuat dari kulit berwarna cokelat juga membuat area ini terasa nyaman dan homey.
4. Ruang Makan yang Minimalis
Di sebelah ruang santai, kamu akan menemukan sebuah meja makan minimalis dengan kursi berwarna cokelat.
Meja makan disimpan menghadap ke jendela, sehingga kamu dapat makan sambil melihat pemandangan kota Jakarta.
Area ini terasa minimalis karena tidak dilengkapi oleh banyak dekorasi.
Jika diperhatikan, ornamen yang dapat dilihat hanya sebuah vas berisi tanaman hias berwarna putih.
5. Dapur yang Sederhana
Dapur pada apartemen Anya Geraldine dilengkapi dengan kitchen set berwarna cokelat.
Area ini berukuran kecil tetapi memuat semua barang elektronik penting di dapur, seperti kulkas, dispenser air, dan microwave.
6. Lemari Tempat Menyimpan Tas Bermerek
Di salah satu sudut ruangan ini terdapat sebuah lemari tempat Anya menyimpan semua barang-barang bermereknya.
Tas-tas bermerek yang berharga mahal ini terlihat cantik disimpan di atas lemari.
Lemari ini berwarna cokelat sehingga terlihat serasi dengan keseluruhan ruangan.
7. Kamar Mandi yang Modern
Kamar mandi pada apartemen yang satu ini terlihat modern dengan keberadaan shower dan wastafel yang terbuat dari marmer.
Pada kanal YouTube Arief Muhammad, Anya mengatakan dirinya bisa menghabiskan waktu selama 1,5 jam hanya untuk mandi.
Baca Juga:
7 Potret Apartemen Mewah Maia Estianty yang Terletak di Lantai 31. Ada Lift Pribadi!
8. Kamar Tidur Berukuran Besar
Untuk ukuran apartemen, kamar tidur milik Anya terbilang cukup besar.
Di dalam kamar tidur ini, kamu dapat memuat kasur queen-sized dan juga lemari baju berukuran besar.
Sama seperti area-area sebelumnya, kamar ini juga didominasi oleh furnitur berwarna cokelat dan krem.
Di sudut kamar ini terdapat sebuah koleksi baju Anya yang sudah tidak muat lagi disimpan di lemarinya.
Oleh karena itu, dia menyimpan koleksi bajunya di koper dan gantungan yang berada di sisi kamar tidur.
***
Semoga informasinya bermanfaat ya Sahabat 99.
Pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari sewa apartemen di Jakarta Selatan?
Pastikan untuk mencarinya lewat 99.co/id!
***sumber foto: Kanal YouTube Arief Muhammad