Apakah WiFi bisa mengetahui apa yang kita buka? Jawabannya adalah bisa. Untuk mendapatkan informasi secara rinci dan jelas, simak uraian berikut.
Dalam berselancar di dunia maya alias internet, keamanan data pengguna sangatlah penting karena termasuk bagian dari privasi seseorang.
Kurangnya kesadaran terhadap keamanan di intenet berujung pada merebaknya kasus pembobolan data atau bocornya kata sandi email yang dilakukan oleh oknum tidak bertanggung jawab.
Salah satu jalan masuk bagi penjahat cyber untuk bisa mengakses aktivitas seseorang di internet adalah dengan koneksi WiFi.
Dengan demikian, faktor kehati-hatian menjadi elemen penting ketika sedang mencari informasi di internet, terlebih ketika menggunakan WiFi di tempat umum.
Lantas, bisakah penyedia atau pemilik WiFi mengetahui apa yang dibuka seseorang ketika terhubung dalam satu jaringan yang sama?
Apakah WiFi Bisa Mengetahui Apa yang Kita Buka?
Pemilik WiFi bisa mengetahui apa yang dibuka oleh seseorang jika berada dalam jaringan yang sama.
Melansir laman broadlinc.com, semua daftar riwayat pencarian dapat diketahui oleh pemilik jaringan lewat panel admin dari router WiFi.
Nantinya, riwayat penelusuran pengguna bakal tersimpan dalam log router WiFi dan data tersebut bisa diakses oleh pemilik jaringan meskipun sang pengguna telah menghapus dari perangkatnya.
Selain itu, pemilik WiFi juga dapat mengatur siapa saja dan berapa jumlah perangkat yang bisa mengakses jaringannya.
Cara agar Pemilik WiFi Tidak Bisa Melihat History dari Penggunanya
1. Menggunakan VPN
Pemanfaatan layanan Virtual Private Network (VPN) sering kali diandalkan oleh sebagian orang untuk melindungi riwayat pencarian di internet.
Pasalnya, VPN dapat membantu memodifikasi alamat IP address serta mengenkripsi data agar sulit teridentifikasi.
2. Menggunakan Mode Incognito
Sejumlah browser seperti Google Chrome atau Mozila Firefox biasanya memiliki mode incognito.
Mode tersebut tak akan menyimpan sepenuhnya cookie, data, bahkan riwayat penelusuran sehingga risiko seseorang untuk melihat history lebih kecil.
3. Menonaktifkan Fitur Cookie pada Browser
Beberapa situs kerap menggunakan cookie untuk melacak kebiasaan dan preferensi pencarian pengguna internet.
Dengan menonaktifkan fitur tersebut, suatu website tidak bisa menyimpan atau bahkan mengambil data.
Langkah-langkah untuk menonatifkan cookie pada browser adalah Settings > More Settings > Privacy and Security > Site Settings > Third-party > Cookie lalu blokir seluruh Cookie.
4. Menyambungkan ke Server Proxy
Cara agar pemilik WiFi tidak bisa melihat riwayat pencarian selanjutnya adalah dengan menyambungkan jaringan ke server proxy.
Akan tetapi, server proxy tidak bisa mengenkripsi daya layaknya VPN sehingga masih memungkinkan data bisa diketahui oleh pihak luar.
5. Menggunakan Browser atau Mesin Pencarian Lain
Dibandingkan browser atau mesin pencarian seperti Google dan Bing, beberapa yang dikenal ramah privasi di antaranya adalah DuckDuckGo, UC Browser, hingga Opera.
Untuk kondisi tertentu, kamu dapat memanfaatkan browser atau mesin pencari tersebut.
Kesimpulan
Dari pemaparan yang telah dijelaskan, dapat disimpulkan bahwa pemilik WiFi bisa mengetahui apa yang kita buka jika berada dalam satu jaringan yang sama.
Namun, pemilik WiFi tidak bisa melihat konten yang sedang diakses karena cuma bisa melihat situs yang sedang dikunjungi.
FAQ
Apakah WiFi bisa melihat apa yang kita tonton?
Pemilik WiFi tidak bisa melihat apa yang kita tonton, hanya dapat melihat situs apa yang kita akses.
Apakah pemilik WiFi bisa melihat apa yang kita tonton di Twiter?
Pemilik WiFi tidak bisa melihat apa yang kita tonton di Twitter, tetapi bisa memastikan bahwa pengguna sedang menggunakan Twitter.
Apakah pemilik WiFi tahu apa yang kita buka di TikTok?
Pemilik WiFi tidak akan tahu apa yang kita buka di TikTok, tetapi bisa memastikan bahwa pengguna sedang mengakses aplikasi atau situs TikTok.
***
Demikian jawaban dan ulasan dari pertanyaan apakah WiFi bisa mengetahui apa yang kita buka.
Akses www.99updates.id dari sekarang untuk membaca tema teknologi dan topik lainnya.
Cek pula Google News Berita 99.co yang selalu menyajikan informasi up to date seputar properti.
Sedang mencari hunian impian? Tenang, membeli rumah kini bisa #SegampangItu bersama www.99.co/id.
**gambar: quora, canva