Aktor sekaligus mantan Gubernur Banten, Rano Karno, terkenal melalui sejumlah film dan sinetron yang dibintanginya.
Di antara semua judul film dan sinetron yang dibintangi, Rano Karno dikenal karena perannya sebagai Doel dalam film Si Doel Anak Betawi dan sinetron Si Doel Anak Sekolahan.
Selain sebagai aktor, Rano Karno juga dikenal sebagai seorang politisi.
Terakhir, ia menjabat sebagai Gubernur Banten.
Setelah masa jabatannya selesai pada 2014, Rano kembali tinggal di rumah pribadinya yang berlokasi di Lebak Bulus, Banten.
Rumah yang ditinggali bersama istri dan kedua anaknya tersebut terlihat sangat luas.
Nuansa perkampungan begitu terasa ketika memasuki halaman depan rumah.
Rano juga mengatakan bahwa rumah tersebut adalah lokasi syuting sinetron Si Doel Anak Sekolahan pada 1993.
Melansir berbagai sumber, berikut sejumlah potret rumah Rano Karno yang bernuansa perkampungan.
Baca Juga:
Potret Rumah Mona Ratuliu & Indra Brasco yang Nyaman Banget. Serasa Tinggal di Hotel Berbintang!
Rumah Rano Karno
1. Tampak Depan
Tepat di depan rumah, terlihat sebuah gerbang besi.
Jika gerbang yang terbuat dari besi itu dibuka, terlihat tangga yang akan mengantarkan tamu ke sebuah gerbang yang terbuat dari kayu.
Sisi kayu tersebut juga terlihat cantik dengan ukiran bernuansa tradisional.
Jika gerbang itu dibuka, terlihat sebuah tulisan berukuran besar ‘Puri Rakadea’
Nama Rakadea diambil dari nama kedua anak Rano Karno, yaitu Raka dan Dea.
2. Halaman Luas
Begitu memasuki bagian dalam rumah tersebut, terlihat hamparan halaman yang sangat luas.
Melewati jalan setapak dari paving block, tamu akan melihat sejumlah pohon dan tanaman di sisi kiri dan kanan jalan setapak tersebut.
Setelah melalui beberapa langkah jalan setapak tersebut, terlihat halaman dengan jalan yang dilapisi paving block.
Di sekitar halaman, banyak tumbuh beragam pohon.
3. Simpan Opelet
Selain banyak pohon, di halaman tersebut juga terlihat ada sebuah opelet yang sering kita lihat dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan.
Opelet tersebut adalah mobil merek Morris tahun 1957.
Meski sudah tua, ternyata opelet tersebut masih bisa jalan dan berfungsi baik.
4. Kolam Renang
Di halaman rumah Rano Karno juga terdapat sebuah kolam renang.
Kolam terlihat asri karena dikeliling sejumlah pohon yang sangat rimbun.
Tentu sangat menyenangkan berenang di tempat yang sejuk seperti ini, layaknya oasis di tengah Kota Jakarta.
5. Rumah Si Doel
Di salah satu sudut halamannya, terlihat sebuah bangunan rumah ala Betawi.
Tiang kayu, penampakan jendelan, serta pintu di rumah tersebut mengingatkan kita pada rumah Si Doel.
Dinding luar bangunan tersebut berwarna kuning.
Sementara, bingkai jendela dan pintu berwarna hijau.
Di teras rumah Si Doel, Rano Karno juga memelihara tanaman hidroponik.
Ia mengatakan teras itu tepat dijadikan tempat menanam tanaman hidroponik karena tanaman bisa menyerap cahaya sekaligus menghindari air hujan.
Namun, rumah tersebut bukanlah rumah utama yang ditinggali Rano Karno beserta keluarga.
6. Anturium Berharga Miliaran Rupiah
Rano Karno memang seorang yang sangat menyukai tanaman.
Salah satu jenis tanaman yang dia pelihara adalah anturium.
Saking cintanya dengan tanaman, ia bahkan memelihara tanaman anturium senilai miliaran rupiah.
Ia bercerita bahwa ada tanaman anturium senilai Rp1 miliar dan Rp2 miliar.
7. Pohon Durian
Di satu pojok halamannya juga terdapat sebuah pohon durian yang besar.
Sudut yang kecil tersebut tampak asri dengan adanya tanaman lain di sekitar pohon durian.
8. Interior Rumah
Suasana dalam rumah Rano Karno pun tak kalah memukau.
Sebagian dinding ruang keluarga dicat menggunakan warna krem.
Warna krem memberi kesan luas dan hangat pada ruangan.
Penampakan interior juga semakin elegan dengan furnitur lampu dan meja bernuansa klasik.
Sofa yang berwarna putih dan cokelat juga tampak senada dengan warna krem pada dinding.
Baca Juga:
7 Potret Rumah Bedu yang Klasik dan Serba Putih. Ada Lapangan Basketnya!
Itulah 8 potret penampakan rumah Rano Karno di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu yang sedang mencari inspirasi desain rumah.
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di situs Berita Properti 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari rumah di Jakarta Selatan dan sekitarnya?
Cek saja 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!