Rumah Tips & Trik

5 Cara Menangkap Cicak Menggunakan Perangkap Rumahan | Dilengkapi Bahan Pengusir!

3 menit

Banyak cicak berkeliaran di langit-langit rumah? Duh, pasti membuat kamu merasa geli. Daripada terus-terusan dibuat was-was oleh cicak, mari belajar cara menangkap cicak.

Menangkap cicak menggunakan tangan kosong adalah hal mustahil karena setiap orang pasti akan jijik dan cicak yang juga terlalu gesit untuk ditangkap.

Untuk menyiasati hal demikian, gunakanlah perangkap yang bisa kamu buat dengan bahan-bahan yang ada di rumah kamu.

Berikut cara menangkap cicak menggunakan perangkap rumahan yang mudah dibuat!

5 Cara Menangkap Cicak Menggunakan Perangkap

1. Karton dan Double Tape

perangkap cicak

sumber: YouTube Gudang Tutorial

Cara menangkap cicak tanpa tangan bisa dilakukan dengan mudah cukup dengan karton dan double tape saja.

Ikuti cara membuatnya dengan benar:

  • Siapkan karton bekas atau kardus bekas, usahakan tidak tidak terlalu tipis;
  • Tempelkan double tape dari bagian pinggir kertas hingga ke tengah, tapi bagian tengahnya jangan diberi double tape;
  • Di bagian tengah yang tidak diberi double tape, taruhlah remah-remah makanan (contoh: kukis, nasi, atau makanan yang disukai cicak);
  • Letakkan perangkap ini di area yang sering dilalui oleh cicak;
  • Diamkan semalaman.

Jebakan cicak ini cocok digunakan di permukaan yang datar, terutama di lantai.

2. Botol Bekas

cara menangkap cicak

Siapkan botol bekas, bisa yang berukuran sedang atau besar. Siapkan juga air, gula, kapas,  dan minyak. Setelah semua bahan siap, ikuti langkah berikut:

  • Potong botol bekas atas dan bawah dengan perbandingan 1:3;
  • Isi bagian bawah botol yang telah dipotong dengan kapas, air, dan gula dengan ketinggian sekitar ¼ hingga ⅓ dari ukuran potongan botol tersebut;
  • Lalu lumuri permukaan dalam botol bagian bawah dengan minyak;
  • Lumuri juga permukaan luar botol bagian atas dengan minyak;
  • Setelah selesai dilumuri, balik potongan botol bagian atas dan masukkan ke potongan botol bagian bawah;
  • Diamkan semalaman.

Jebakan botol ini cocok diletakkan di sudut ruangan.

3. Lakban

perangkap lakban cicak

sumber: YouTube Sambal Lado

Cara yang satu ini sangatlah sederhana tapi cepat menangkap cicak. Kamu hanya perlu menyiapkan lakban dan makanan sebagai umpan. Ikuti langkah berikut ini:

  • Siapkan lakban yang berukuran besar;
  • Potong memanjang sebanyak 3 potong dengan ukuran sama besar;
  • Rekatkan masing-masing potongan lakban dengan potongan lainnya hingga membentuk bidang lebar;
  • Tempelkan umpan di bagian tengah lakban;
  • Tekuk sedikit sisi lakban supaya bisa menempel di tembok atau bidang vertikal;
  • Tunggu sampai ada cicak yang terjebak.

4. Gelas

cara menangkap cicak

Sumber: YouTube.com

Kalau kamu malas membuat perangkap dari botol, gunakan saja perangkap dari gelas. Mungkin cara ini tidak seefektif perangkap botol, tapi coba ikuti cara ini:



  • Siapkan gelas bening yang lebar, kalau bisa juga tinggi;
  • Isi gelas tersebut dengan teh atau kopi setinggi 1-2 cm atau minuman lain yang rasanya manis;
  • Taruh di dekat tembok;
  • Jangan lupa untuk memantau gelas tersebut.

5. Lem

perangkap cicak lem

sumber: youtube.com

Pada prinsipnya, perangkap lem hampir sama dengan perangkap double tape.

Kamu bisa menggunakan lem apa saja, lebih baik yang daya rekatnya kuat.

Ikuti langkah berikut:

  • Siapkan kertas HVS, karton, atau potongan kardus;
  • Lumuri permukaan dengan lem (contoh: lem tikus, lem gajah, dan lainnya);
  • Letakkan di atas permukaan lantai, lebih baik di sudut ruangan;
  • Diamkan.

Rekomendasi Bahan Alami untuk Mengusir Cicak

Selain menggunakan perangkap cicak, ada juga cara mengusir cicak menggunakan bahan alami jika saja kamu malas atau geli menangkapnya.

1. Bahan Beraroma Pedas

bumbu pedas

sumber: pikist.com

Reptil, termasuk cicak, merupakan hewan yang sangat peka terhadap aroma yang ada di lingkungan sekitarnya.

Salah satu aroma yang paling dibenci oleh cicak adalah bahan-bahan beraroma pedas…

Misalnya lada, cabai bubuk, atau cabai kering.

Tempatkan bahan-bahan tersebut di area strategis yang sering dilalui cicak.

2. Cangkang Telur

cangkang telur

sumber: suara.com

Mengusir cicak sebenarnya perkara mudah, sebab kamu bisa menemukan bahan-bahannya di rumah.

Selain bahan-bahan beraroma pedas, cicak juga sangat membenci bau telur.

3. Bawang Putih atau Bawang Merah

bawang putih bawang merah

sumber: detik.com

Ketika mendapati ada cicak di dinding rumah, kebanyakan orang pasti akan terkejut dan merasa was-was.

Untuk mencegah cicak berkeliaran di dinding rumah, tempatkan bawang putih dan bawang merah di tempat-tempat yang menjadi jalur cicak.

Selain itu, supaya lebih praktis, kamu juga bisa menggunakan cairan ekstrak bawang putih atau bawang merah.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian di Pakubuwono Spring?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts