Berita

7 Binatang Lucu Ini Terlihat Jinak Tetapi Sangat Mematikan. Hati-hati Ya!

3 menit

Jangan pernah menilai sesuatu dari bungkusnya. Prinsip tersebut juga berlaku untuk binatang lucu. Bisa jadi mereka sangat berbahaya, lho!

Meskipun dari tampilan fisiknya terlihat sangat menggemaskan, tetapi, sebagian binatang tersebut justru sangat mematikan.

Jadi, di manapun kamu berada, harus selalu berhati-hati terutama terhadap binatang yang tak kamu kenali.

Seperti sejumlah binatang lucu berikut ini yang ternyata di balik penampilannya memiliki bahaya yang sangat mematikan.

7 Binatang Lucu yang Tampak Jinak Tapi Sangat Mematikan

7. Binatang Lucu Kukang

binatang lucu kukang

Coba lihat kedua bola mata kukang deh, siapa sih yang tak jatuh cinta menatapnya?

Binatang nokturnal yang hidup di sekitar kawasan Asia Tenggara ini banyak memikat orang dengan matanya juga bulunya yang sangat indah.

Tapi jangan lengah! Faktanya, kukang termasuk salah satu mamalia paling beracun di dunia!

Kukang diketahui dapat mengeluarkan sejenis bisa dari lambungnya yang apabila bercampur dengan air liurnya berubah menjadi sangat beracun.

Sayangnya, hewan ini banyak diburu untuk dijadikan binatang peliharaan secara ilegal.

6. Salamander Api

salamander api

Salamander api adalah salah satu jenis dari spesies kadal yang banyak ditemukan di wilayah Eropa.

Binatang lucu ini terkenal karena corak hitam dan kuning pada tubuhnya yang sangat cantik.

Beberapa orang bahkan menjadikan salamander api sebagai binatang peliharaan karena terpikat oleh corak tubuhnya yang indah.

Sayangnya, salamander api bukanlah hewan peliharaan karena kadal kecil ini sangat beracun dan bisa menimbulkan dampak yang sangat buruk.

Binatang ini disebut dapat mengeluarkan semprotan racun yang dapat langsung menyerang sistem syaraf korbannya.

Baca Juga:

7 Migrasi Hewan Terjauh di Dunia | Ada yang Sampai 71 Ribu Kilometer!

5. Berang-berang Si Binatang Lucu

binatang lucu berang-berang

Tak ada yang akan menyangkal bahwa berang-berang adalah binatang lucu nan menggemaskan.

Berang-berang merupakan binatang nokturnal yang berasal dari kawasan Amerika Utara dan Eurasia.

Binatang ini terkenal karena sifat alaminya yang unik dalam berkelompok serta membangun sarangnya di daerah perairan.

Sayangnya, tak banyak yang tahu bahwa binatang lucu ini bisa sangat agresif apabila mereka diganggu, terutama di habitat alaminya.

Bahkan, berang-berang juga disebut dapat menimbulkan dampak yang fatal pada manusia apabila mereka terjangkit rabies.

4. Ubur-ubur Kotak Australia

ubur-ubur kotak

Sumber: worldatlas.com

Ubur-ubur kotak adalah hewan laut unik yang terkenal karena bentuk tubuhnya yang serupa kubus.



Ubur-ubur kotak biasanya ditemukan di kawasan perairan Australia utara dan wilayah Indopasifik.

Selain bentuknya, tubuhnya yang mengeluarkan warna biru terang juga menjadi daya tarik yang membuat banyak orang ingin menyentuhnya.

Tetapi, binatang lucu yang satu ini dianggap sebagai makhluk paling beracun di antara seluruh makhluk yang ada di dunia laut.

Racun ubur-ubur tersebar di keenam puluh tentakel di tubuhnya dengan kemampuan membunuh hingga 60 orang!

3. Anjing Laut Macan Tutul

anjing laut macan tutul

Anjing laut macan tutul memiliki populasi kedua terbesar di antara seluruh spesies anjing laut di dunia.

Biasanya, jenis anjing laut ini banyak ditemukan di perairan Australia, Selandia Baru, serta sebagian wilayah Afrika Selatan yang hangat.

Sebagian besar orang akan terpikat oleh binatang lucu ini, terutama jika memerhatikan mimik wajahnya yang menggemaskan.

Namun, jangan tertipu oleh mukanya yang menggemaskan!

Anjing laut macan tutul sangat agresif terhadap manusia. Mereka akan menggigit kemudian menyeret manusia ke dalam air.

Sudah banyak peneliti dan penjelajah yang menjadi korban binatang ini!

2. Gurita Cincin Biru

binatang lucu gurita cincin biru

Gurita cincin biru terlihat sangat menggemaskan karena tubuhnya dihiasi banyak motif cincin biru yang memikat.

Meskipun terlihat seperti binatang lucu biasa, namun gurita cincin biru yang ukurannya tak lebih dari 20 cm ini disebut sangat berbahaya.

Pasalnya, binatang ini termasuk salah satu binatang paling beracun di lautan yang dampaknya disebut bisa melumpuhkan manusia!

1. Katak Panah Beracun

katak panah beracun

Tubuh kuning polos, mungil, dengan mata hitam bulat sempurna, pantas saja katak ini disebut binatang lucu.

Namun, di balik sosoknya yang menggemaskan ternyata katak ini termasuk salah satu binatang paling beracun di dunia.

Sesuai namanya, katak panah beracun memiliki sejenis bisa yang sangat berbahaya hingga dapat membunuh manusia.

Nama hewan ini didapatkan karena racunnya sering digunakan untuk racun panah.

Baca Juga:

Patut Ditiru! Ini Nih 7 Hewan Paling Setia & Anti Selingkuh Seumur Hidup

Semoga artikel ini menghibur ya, Sahabat 99!

Daripada disimpan dan dibaca sendiri, mending share artikel ini ke media sosial yuk.

Jangan lupa, baca berita properti menarik lainnya hanya di 99.co Indonesia ya.

Ingin cari properti? Pastikan untuk mencarinya di www.99.co/id.

***Sumber foto: themysteriousworld.com


Elmi Rahmatika

Lulusan Sastra Inggris Universitas Pendidikan Indonesia yang suka menulis seputar gaya hidup dan sastra remeh-temeh. Sejak 2019 bergelut di dunia properti dan penulisan konten SEO di 99 Group. Di waktu senggang senang baca apa saja dan jalan-jalan.
Follow Me:

Related Posts