Berita Berita Properti

7 Mall Terbesar di Indonesia yang Sangat Megah | No. 1 Bukan di Jakarta!

3 menit

Negara Indonesia dikenal juga sebagai surganya wisata belanja bagi para turis asing, terbukti dari berdirinya sejumlah mall terbesar di Indonesia yang sangat populer.

Meskipun budaya berbelanja sudah bergeser dengan adanya media online, namun ternyata keberadaan mal tetap saja tak tergantikan.

Sejumlah mall terbesar di Indonesia yang berdiri di kota-kota besar terbukti masih penuh dikunjungi.

Itu adalah tanda bahwa bagi masyarakat di kota-kota besar di Indonesia, mal masih jadi pusat hiburan utama sekaligus yang termudah.

Bagi Anda para pecinta wisata belanja, sudahkah mengunjungi ketujuh mall terbesar di Indonesia berikut ini?

7 Mall Terbesar di Indonesia yang Super Megah

1. Pakuwon Mall, Surabaya

mall terbesar di indonesia

Pakuwon Mall terletak di Surabaya, tepatnya di Pakuwon Mall Superblock.

Mall terbesar di Indonesia ini memiliki luas total 30 hektar dengan luas NLA berukuran 180.000 meter persegi.

Di tahap pembangunan awal, Pakuwon Mall dibangun oleh firma arsitektur berkelas dunia, Design Development Group (DDG) dari Baltimore, Amerika Serikat.

Sepanjang proses pengembangannya, mall yang dibuka pada 2017 lalu ini banyak melibatkan arsitek berkelas baik dari dalam negeri dan juga mancanegara.

2. Tunjungan Plaza, Surabaya

mall terbesar di indonesia

Mall terbesar di Indonesia selanjutnya masih dari Surabaya, yaitu pusat perbelanjaan modern Tunjangan Plaza.

Total luas bangunannya sekitar 17,5 hektar atau 175.000 meter persegi dan diisi oleh sebanyak 600 toko.

Sebagai pusat perbelanjaan modern, Tunjangan Plaza banyak menghadirkan jenama-jenama berkelas dari dalam dan juga luar negeri.

Tempat ini selalu jadi tujuan utama bagi para crazy rich Surabayans untuk menyalurkan hasrat mereka terhadap buaian kemewahan.

Baca Juga:

7 Fakta Tentang Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek II yang Baru Dibuka

3. Summarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta

mall terbesar di indonesia

Summarecon Mall Kelapa Gading (MKG) juga disebut sebagai mall terbesar di Indonesia karena memiki lahan awal seluas 150.000 meter persegi.

Pusat hiburan yang terletak di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara ini semakin berkembang tiap tahun dan kini luasnya telah mencapai 20 hektar.

Selain menjadi rumah bagi sekitar 600 pertokoan di dalamnya, MKG juga rutin mengadakan acara-acara serta hiburan yang sangat meriah.

Pengunjung semakin dimanjakan dengan adanya integrasi terpadu antara MKG dengan La Piazza dan Gading Food City di sekitarnya.



4. Grand Indonesia, Jakarta

mall terbesar di indonesia

Para pecinta wisata belanja dan kemewahan dari dalam maupun luar negeri pasti tak ada yang tak tahu dengan mall Grand Indonesia.

Mall terbesar di Indonesia yang dimiliki oleh Djarum Group ini memiliki total luas NLA 141.472 meter persegi.

Berada di lokasi strategis di Bundaran HI, pamor Grand Indonesia semakin terkenal dan diunggulkan di antara deretan mal yang ada di Jakarta.

Apalagi mall ini juga terintegrasi dengan Menara BCA, Hotel Indonesia Kempinski, serta apartemen Kempinski Private Residences.

5. Mal Taman Anggrek, Jakarta

mall terbesar di indonesia

Mal Taman Anggrek menambah deretan mall terbesar di Indonesia yang terletak di Jakarta.

Mall milik pengembang PT Mulia Inti Pelangi, anak usaha Mulia Group ini memiliki luas sekitar 130.000 meter persegi dengan jumlah 7 lantai.

Di dalamnya terdapat sekitar 400 toko yang menawarkan produk-produk nasional dan juga internasional.

Selain deretean pertokoan berkelas, di dalam Mal Taman Anggrek juga terdapat banyak pilihan hiburan yang sangat menarik.

6. Central Park Mall, Jakarta

mall terbesar di indonesia

Agung Podomoro Group adalah induk semang yang melahirkan Central Park Mall, salah satu pusat perbelanjaan ekslusif di Jakarta.

Dengan luas sekitar 188.077 m2, Central Park Mall juga termasuk salah satu mall terbesar di Indonesia yang cukup diperhitungkan.

Terinspirasi dari nama taman di New York, Central Park Mall memiliki misi untuk menjadi pusat hiburan dengan konsep kawasan hijau.

7. Hartono Mall, Yogyakarta

mall terbesar di indonesia

Mall terbesar di Indonesia yang terakhir ini bukan berada di Jakarta, namun di Yogyakarta, Jawa Tengah.

Hartono Mall juga termasuk salah satu mal terbaru di Indonesia karena baru dibangun pada tahun 2015.

Konsep mal ini yang sangat mengedepankan soal lifestyle sangat tergambar dari jargonya, yaitu “Live Your Style”.

Baca Juga:

7 Tempat Wisata di Jakarta Paling Seru untuk Dinikmati Bersama Keluarga

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Daripada disimpan dan dibaca sendiri, mending share artikel ini ke media sosial yuk.

Jangan lupa bookmark blog 99.co Indonesia untuk informasi menarik lainnya.

Ingin cari properti? Pastikan untuk mencarinya di 99.co/id.



Elmi Rahmatika

Lulusan Sastra Inggris Universitas Pendidikan Indonesia yang suka menulis seputar gaya hidup dan sastra remeh-temeh. Sejak 2019 bergelut di dunia properti dan penulisan konten SEO di 99 Group. Di waktu senggang senang baca apa saja dan jalan-jalan.
Follow Me:

Related Posts