Rumah Tips & Trik

Tetangga Berisik Bikin Jengkel? Atasi dengan 7 Tips Berikut Ini!

2 menit

Bingung mengatasi tetangga berisik? Enggak usah khawatir! Atasi dengan tips-tips ampuh hanya di 99.co! Hidup dijamin lebih tenang, deh!

Hidup bertetangga pasti menyenangkan, apalagi bila kita saling menjaga silaturahmi.

Namun banyak dari sebagian masyarakat memiliki tetangga yang berisik.

Hal inipun kemudian membuat kita jengkel karena sifat tetangga yang berisik dan mengganggu jam istirahat kita di rumah.

Apalagi ketika mereka menyalakan musik keras ataupun berdebat sepanjang hari.

Kemungkinan, hal ini terjadi akibat dinding rumah yang saling berdempetan.

Tak dipungkiri kamu ataupun tetanggamu memiliki hak membuat kebisingan di rumah masing-masing, seperti menyalakan musik keras, debat, bahkan berteriak di rumah.

Namun ada kok beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menghindari suara bising dari tetanggamu itu.

Berikut adalah cara mengatasi tetangga berisik!

Cara Menghadapi Tetangga Berisik

1. Buat Rumah Jadi Kedap Suara

Untuk mengurangi resiko kamu terganggu dengan suara bising tetanggamu, kamu bisa membuat rumahmu menjadi kedap suara.

Buat sesuatu yang sederhana agar rumahmu menjadi kedap suara.

Contohnya kamu bisa melapisi dinding dengan rak buku, atau perabot lainnya yang bisa meredam suara bisi dari ruangan sebelah.

Kamu tidak usah membentengi semua sudut rumah, cukup dengan melapisi atau menutupi tembok yang memisahkan rumahmu dengan tetangga tersebut.

2. Bedakan Jenis Kebisingan

Sebelum kamu mengambil tindakan untuk menegur tetangga berisik samping rumah, coba pikirkan dulu pertanyaan ini.

“Apakah mereka benar-benar ribut?”

Bagaimana maksudnya?

Begini, lho, Sahabat 99…

Dalam hidup bertetangga, rasanya wajar apabila kita mendengar keributan sekali atau dua kali.

Kamu perlu memikirkan apakah mereka sering ribut, apakah suara bising yang mereka ciptakan terdengar berbahaya, dan apakah masih bisa dikendalikan atau tidak.

Jika suara bising mereka tidak terlalu ribut dan terjadi setiap bulan biru, sepertinya enggak perlu komplen, deh.

Baca Juga:

Kenali 5 Tipe Tetangga dan Cara Berkomunikasi dengan Mereka

3. Jangan Membalas dengan Kebisingan

Sahabat 99, menangani tetangga berisik itu harus sabar, ya!

Jangan dibalas dengan kebisingan yang sama karena hanya akan berujung keributan.

Jika tetanggamu mendengar musik dengan volume keras, hindari menambahkan volume TV-mu.

Hal itu membuat kamu sama saja dengan tetanggamu itu.



Ingat, tindakan membalas seperti itu malah membuat kamu terlihat kekanak-kanakan!

4. Tanyakan dengan Baik-baik

Sebelum kamu marah atas tindakan yang tidak disadari tetanggamu itu, sebaiknya tanyakan terlebih dahulu kepada mereka atas tindakan mereka itu.

Mungkin saja mereka memang tidak sadar kalau tindakan tersebut mengganggu tetangga.

Siapa tahu setelah kamu memberitahu tetanggamu itu, mereka tidak akan melakukan hal yang sama.

Apabila kamu merasa canggung bertemu dengan tetangga berisik tersebut, cobalah dengan menelpon terlebih dahulu.

Mungkin setelah itu, kamu bisa membicarakan prakara kebisingan secara bertatapan wajah.

5. Jalin Hubungan Baik dengan Tetangga

Cara mengatasi tetangga berisik berikutnya adalah dengan menawarkan jalinan harmonis.

Mengapa?

Mungkin saja, selama ini Ia belum mengenal kamu terlalu jauh sehingga perilakunya masih dikatakan “semena-mena”.

Akan tetapi, apabila kedua rumah memiliki jalinan kekerabatan yang dekat, peristiwa seperti ini tidak akan terjadi.

Mereka akan lebih prihatin terhadap kondisi rumah tangga sehingga tidak akan terlalu ribut.

Selain itu, kamu juga akan lebih enak menegur mereka ketika sudah terlalu bising.

6. Tanyakan Pada Dirimu, Apa Itu Wajar ?

Coba tanyakan pada dirimu apa tindakan tetanggamu itu wajar?

Mungkin saja temanmu itu memiliki bayi yang pasti akan selalu menangis tiap malam.

Maka tak ada salahnya kamu kroscek terlebih dahulu keadaan tetanggamu itu, karena tak mungkin bayi tidak menangis saat malam hari.

7. Ketika Teguran Tidak Bekerja

Langkah terakhir menangani tetangga berisik ini hanya dilakukan apabila semua tips di atas masih tidak saja bekerja.

Jenis-jenis tetangga memang berbeda-beda.

Nah, kalau kamu kebetulan bersebelahan dengan tetangga yang bandel dan keras kepala setelah menerima teguran sopan…

…ini saatnya kamu melaporkan tindakan mereka pada RT atau RW setempat.

Ini perlu dilakukan karena figur otoritas yang lebih tinggi cenderung membuat orang-orang lebih disiplin.

Yuk, terapkan cara di atas agar Anda dapat mengatasi rasa jengkel akibat tetangga berisik.

Baca Juga:

Menghina Tetangga Soal SARA, Tidak Minta Maaf, Bisa Dituntut!

Semoga bermanfaat artikelnya ya, Sahabat 99!

Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Blog 99.co Indonesia.

Tak lupa, pastikan kamu menemukan properti idaman di www.99.co/id.

***SBM/TSS



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts