Hati-hati jika tabung gas mendesis tanpa regulator karena bisa berisiko bagi penghuni rumah. Simak penyebab dan cara mengatasinya pada artikel ini, ya!
Tahukah kamu, tabung gas mendesis tanpa regulator adalah kondisi di mana adanya suara pada tabung gas yang belum terpasang regulator.
Suara tersebut ditandai dengan suara mendesis yang dapat terjadi karena tekanan tinggi di dalam tabung gas keluar ke udara.
Menurut buku Merawat & Memperbaiki Kompor Gas yang disusun Asep Yahya, jika suara desis terdengar keras, bisa dipastikan penyebabnya karena karet seal lepas.
Sementara itu, jika berdesis halus, biasanya terjadi akibat adanya benda kecil yang tersangkut di bagian pentil tabung gas.
Nah, jika tabung gas suara berdesis, hati-hati karena hal tersebut bisa jadi adanya kebocoran gas yang sangat berbahaya.
Kebocoran gas pada tabung gas tanpa regulator sangat berbahaya karena dapat menyebabkan keracunan gas, ledakan gas, hingga kebakaran.
Lalu, apa penyebab tabung gas bocor mendesis tanpa regulator?
Simak penjelasannya sama-sama, yuk!
Penyebab Tabung Gas Mendesis Tanpa Regulator
Menurut pengalaman dari akun YouTube Ada Manfaat, ada beberapa penyebab tabung gas mendesis yang belum dipasang regulator.
Penyebab pertama adalah karet seal pada katup tabung gas yang berfungsi untuk menutup katup dengan rapat telah rusak atau aus sehingga menimbulkan suara mendesis.
Penyebab lainnya bisa juga karena adanya kotoran atau benda yang mengganjal di bagian spindle/klep, seperti kerikil, kertas, atau benda kecil lainnya.
Nah, sebelum mengetahui cara mengatasi tabung gas bocor mendesis, pastikan kamu telah menutup katup tabung gas dan memindahkan tabung gas ke tempat terbuka yang jauh dari sumber api.
Cara Mengatasi Tabung Gas Mendesis Tanpa Regulator
1. Identifikasi Sumber Kebocoran dengan Air Sabun
Cara mengatasi tabung gas mendesis tanpa regulator adalah mengidentifikasi sumber kebocoran dengan air sabun.
Cukup oleskan air sabun pada area yang dicurigai bocor, lalu lihat secara saksama apakah ada gelembung udara yang keluar pada jenis gas 3 kg atau ukuran lainnya.
Jika terdapat gelembung udara, berarti terdapat kebocoran pada area tersebut.
Kamu bisa oleskan air sabun pada bagian katup tabung gas.
2. Ganti Karet Seal
Cara mengatasi gas bocor pada tabung yang belum terpasang regulator adalah mengganti karet seal.
Pasalnya, karet seal yang rusak bisa jadi penyebab tabung gas mendesis.
Jadi, jika sumber kebocoran tabung gas bersumber dari karet seal, kamu harus menggantinya dengan yang baru.
Oleh karena itu, pastikan karet seal pada tabung gas terpasang dengan baik dan kencang.
3. Bersihkan Kotoran yang Mengganjal
Menurut YouTube Ada Manfaat, cara mengatasi tabung gas mendesis adalah mengeluarkan kotoran yang mengganjal di dalam spindle atau klep tabung gas.
Pasalnya, menurut pengalaman akun YouTube tersebut, tabung gas bunyi mendesis bisa terjadi karena ada benda di dalam spindle atau katup sehingga muncul suara mendesis yang menandakan kebocoran.
Nah, untuk mengeluarkan benda tersebut, kamu bisa menggunakan sumpit kayu dengan cara menekannya sampai kotoran tersebut keluar dengan sendirinya.
Namun, hati-hati saat melakukannya agar benda yang mengganjal tidak masuk lebih dalam.
Selain itu, pastikan kamu melakukannya di ruangan terbuka, ya!
4. Perbaiki Per pada Posisi yang Benar
Cara mengetasi tabung gas mendesis tanpa regulator adalah dengan memperbaiki per dalam mulut tabung gas.
Ini bisa dilakukan kalau per tidak berada pada posisi yang seharusnya.
Jika kamu punya keberanian, tusuk mulut tabung gas menggunakan obeng atau sumpit kayu dengan cepat sehingga per akan menempatkan pada posisi seharusnya.
Pastikan hati-hati saat melakukannya, ya.
Tips Merawat Tabung Gas
Itulah penyebab dan cara mengatasi tabung gas mendesis tanpa regulator, Property People.
Nah, untuk mencegah terjadinya kebocoran gas, kamu harus tahu bagaimana merawat tabung gas agar aman saat digunakan.
Berikut adalah tips merawat tabung gas menurut Buku Pintar Ibu Rumah Tangga:
- Pada saat membeli atau mengganti tabung gas, pilihlah tabung yang kondisinya baik dan perhatikan tanggal kedaluwarsanya.
- Untuk mencegah kebocoran gas, periksalah selang tabung gas minimal sebulan sekali.
- Sebaiknya gunakan regulator gas yang memiliki meteran untuk mengetahui berapa banyak gas yang masih tersisa.
- Ketika memasang regulator, perhatikan apakah ada suara yang mendesis atau tercium bau gas. Jika iya, segera lepaskan regulator dan cek cincin karet pada tabung gas.
- Penempatan tabung gas harus pada posisi berdiri tegak agar regulator dapat mengunci dengan baik.
***
Semoga bermanfaat, Property People.
Cek ulasan menarik lainnya hanya di Berita.99.co.
Tak lupa, ikuti Google News kami untuk membaca informasi terbaru lainnya.
Kini, #segampangitu menemukan rekomendasi rumah di www.99.co/id.
Gak percaya? Kunjungi sekarang juga!
**gambar cover: Shutterstock