Salah satu contoh kegiatan P5 kelas 1 SD kurikulum Merdeka untuk tema gaya hidup berkelanjutan adalah memilah sampah organik dan nonorganik.
Kegiatan tersebut dapat dijadikan medium belajar kepada peserta didik kelas 1 agar semakin memahami pentingnya membuang sampah pada tempatnya.
Selain itu, dengan memilah antara sampah organik dan nonorganik, sampah tak akan menumpuk di satu tempat sehingga proses pembuangan atau pengolahan lebih mudah.
Di sisi lain, mempraktikkan beragam contoh kegiatan P5 juga diharapakan supaya peserta didik kelas 1 SD bisa menanamkan karakter yang unggul berdasarkan nilai-nilai pancasila.
Jika merujuk pada laman kemdikbud.go.id, Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) adalah program yang dirancang Kemendikbudristek sebagai bagian dari Kurikulum Merdeka yang bertujuan untuk mendorong tercapainya Profil Pelajar Pancasila.
Program ini diterapkan lewat pemahaman baru, yaitu melalui pembelajaran berbasis projek.
Contoh Kegiatan P5 Kelas 1 SD
1. Menanam Sayur
Lewat kegiatan menanam sayur, peserta didik kelas 1 SD diharapkan dapat memahami cara bercocok tanam demi terwujudnya kehidupan yang berkelanjutan.
Peserta didik bisa diberikan pembelajaran secara teori terlebih dahulu, kemudian selanjutnya melakukan praktik menanam sayur di kebun yang telah disediakan pihak sekolah.
2. Menonton Film tentang Keberagaman Indonesia
Contoh kegiatan P5 di SD yang dapat diaplikasikan kepada peserta didik untuk tema Bhineka Tunggal Ika adalah menonton film mengenai keberagaman Indonesia.
Salah satu film yang dapat diangkat untuk ditonton bersama-sama dengan pengawasan guru adalah Laskar Pelangi.
3. Membuat Es Puter
Salah satu kegiatan P5 di SD dengan tema kewirausahaan dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila adalah membuat es puter.
Nantinya, siswa diberikan tugas untuk membawa sejumlah bahan-bahan dan membuat es puter secara bersama-sama.
Setelah itu, siswa bisa mencicipi dan jika dirasa enak dapat pula dijual dalam skala kecil di lingkungan sekitar.
4. Membuat Makanan dan Minimuman Tradisional
Untuk tema kearifan lokal, contoh kegiatan P5 di SD dengan membuat makanan dan minuman tradisional juga layak untuk dicoba.
Akan tetapi, proses ini mesti mendapat bantuan dari guru, misalnya membuat makanan tradisional yang bisa dibuat di antaranya seperti combro, moci, dan lain sebagainya.
5. Mengadakan Workshop Robotik yang Dipahami Siswa SD
Contoh kegiatan P5 kelas 1 SD untuk tema Rekayasa dan Teknologi adalah dengan mengadakan workshop robotik.
Namun, kegiatan ini harus dikonsep secara menarik bagi siswa sekolah dasar dan memuat hal-hal yang mudah dicerna.
Tujuan P5 Kurikulum Merdeka
Secara umum, tujuan P5 Kurikulum Merdeka adalah sebagai berikut:
Membantu guru dalam menumbuhkan kapasitas dan membangun karakter luhur siswa sebagaimana yang diejawantahkan dalam P5
Menemukan jawaban atas banyaknya pertanyaan tentang peserta didik dengan kompetensi seperti yang diharapkan oleh sistem pendidikan Indonesia.
Bagi satuan pendidikan, P5 dapat membantu mengembangkan modul proyek sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik, memodifikasi, atau menggunakan modul proyek yang disediakan sesuai dengan karakteristik daerah, satuan pendidik, dan peserta didik.
Manfaat P5 Kurikulum Merdeka
Manfaat bagi Peserta Didik
- Memperkuat karakter dan mengembangkan kompetensi sebagai warga dunia yang aktif.
- Berpartisipasi merencanakan pembelajaran secara aktif dan berkelanjutan.
- Mengembangkan keterampilan, sikap, dan pengetahuan yang dibutuhkan dalam mengerjakan proyek pada periode waktu tertentu.
Manfaat bagi Pendidik
- Memberi ruang dan waktu untuk peserta didik mengembangkan kompetensi dan memperkuat karakter dan Profil Pelajar Pancasila.
- Merencanakan proses pembelajaran projek dengan tujuan akhir yang jelas.
- Mengembangkan kompetensi sebagai pendidik yang terbuka untuk berkolaborasi dengan pendidik dari mata pelajaran lain untuk memperkaya hasil pembelajaran.
Manfaat bagi Satuan Pendidikan
- Menjadikan satuan pendidikan sebagai sebuah ekosistem yang terbuka untuk partisipasi dan keterlibatan masyarakat.
- Menjadikan satuan pendidikan sebagai organisasi pembelajaran yang berkontribusi kepada lingkungan dan komunitas di sekitarnya.
***
Itulah sederet contoh kegiatan p5 kelas 1 SD dan penjelasan lainnya.
Semoga informasi di atas bermanfaat, ya.
Baca ragam informasi menarik hanya di www.99updates.id dan Google News.
Sedang mencari rumah idaman dan properti lainnya? Tak perlu khawatir, akses saja laman www.99.co/id.
Dapatkan berbagai promo dan diskon menarik karena ternyata beli hunian emang #SegampangItu.
**sumber gambar: beritajateng.tv