Produk Rekomendasi

7 Obat Maag Cair Paling Ampuh untuk Bantu Lancarkan Puasa

3 menit

Obat maag cair bisa menjadi pilihan bagi kamu yang tidak suka obat maag tablet atau kunyah. Simak rekomendasinya berikut.

Sakit maag bisa kambuh jika kamu telat makan, stres, atau terlalu banyak mengonsumsi makanan pedas atau berkafein tinggi.

Gejala sakit maag yang sering terjadi adalah rasa kembung pada bagian perut, nyeri ulu hati, muncul rasa asam di mulut, hingga menyebabkan mual dan muntah.

Bahaya asam lambung ini tidak bisa kamu sepelekan begitu saja, lo.

Sebaiknya, kamu mengonsumsi obat yang tepat agar gejala tersebut berkurang.

Untuk mengatasi gejala ini, biasanya dokter akan menganjurkan kamu untuk mengonsumsi obat maag.

Bagi kamu yang kurang suka mengonsumsi obat maag tablet kunyah, bisa memilih obat maag cair.

Berikut rekomendasi obat maag cair paling ampuh yang bisa kamu jadikan referensi.

Rekomendasi Obat Maag Cair Paling Ampuh

1. Mylanta Cair

"Rekomendasi

Mylanta Cair merupakan obat yang mengandung magnesium hidroksida, alumunium hidroksida, dan simetikon.

Kombinasi ini sangat efektif dalam mengatasi kelebihan asam lambung seperti maag.

Obat maag cair ini dapat kamu konsumsi 3-4 kali sehari dengan takaran 5-10 ml setiap kali minum.

Sebaiknya, kamu meminum obat maag ini dengan durasi 30 menit sebelum makan.

Harga Mylanta Cair dibanderol sekitar Rp16 ribu untuk tiap 50 ml.

 

2. Polysilane Sirup

Polysilane Sirup

Sumber: K24Klik

Obat maag cair selanjutnya yang bisa kamu gunakan untuk mengurangi gejala lambung adalah Polysilane Sirup.

Jenis obat cair ini mudah dikonsumsi dan cepat bertindak dalam meredakan gejala lambung.

Sirup ini aman untuk digunakan oleh orang dewasa serta anak-anak sesuai dosis yang dianjurkan.

SPayLater - Bayar Nanti Bunga 0% Produk Shopee Mall

Harga Polysilane Sirup di pasaran berkisar Rp23 ribu.

 

3. Waisan Sachet

obat maag cair Waisan Sachet

Sumber: Blibli

Obat maag cair selanjutnya yang bisa kamu jadikan referensi adalah Waisan Sachet.

Jenis obat cair ini sangat praktis dibawa ke mana-mana karena bentuknya yang sachet.

Obat ini ampuh dalam meredakan gejala penyakit yang disebabkan oleh peningkatan asam lambung.

Satu dosis Waisan Sachet mengandung 12 sachet yang dapat diminum sesuai kebutuhan.

Harga obat maag Waisan Sachet ini sekitar Rp15 ribu.



 

4. Antasida Susp

Antasida Susp

Sumber: ekatalog lkpp

Antasida Susp adalah salah satu obat maag yang paling ampuh.

Mengandung aluminium hydroxide dan magnesium hydroxide, obat ini harus dikonsumsi saat perut kosong sesuai dengan dosis yang tertera pada kemasan.

Sebaiknya kamu meminum obat ini sekitar 30 menit sebelum makan.

Harga obat maag dari Antasida ini sekitar Rp10 ribu.

 

5. Plantacid F Susp

Plantacid F Susp

Sumber: Halodoc

Plantacid F Susp merupakan obat maag cair yang efektif meredakan gejala yang akibat kelebihan asam lambung.

Obat ini dapat dikonsumsi baik oleh anak-anak maupun dewasa sesuai dosis anjuran.

Harga obat maag Plantacid F Susp sekitar Rp41 ribu.

 

6. Inpepsa Susp

obat maag Inpepsa Susp

Sumber: Halodoc

Obat maag  Inpepsa Susp memiliki kandungan sukralfat yang mampu mempercepat penyembuhan luka pada tukak lambung.

Biasanya, dokter menganjurkan penderita maag untuk mengonsumsi obat ini 4 kali dalam satu hari.

Dengan dosis 10 ml atau 2 sendok takar sekali minum, gejala maag bisa cepat teratasi.

Harga obat maag Inpepsa Susp ini sekitar Rp142 ribu per botol 200 ml.

 

7. Gastrinal Hd Susp

 

obat maag cair Gastrinal Hd Susp

Sumber: Shopee

Gastrinal Hd Susp merupakan obat dengan kandungan Hydrotalcite, Magnesium hydroxide, dan Simethicone.

Obat ini digunakan untuk mengurangi gejala yang berhubungan dengan asam lambung, gastritis, tukak lambung, dan tukak usus 12 jari.

Untuk orang dewasa sebaiknya minum sebanyak 3-4 kali dalam sehari dengan dosis 5-10 ml dalam sekali minum.

Sedangkan untuk anak-anak minum 3-4 kali sehari dengan dosis 5 ml saja.

Sebaiknya kamu meminum obat ini sekitar 1 jam sebelum makan atau 2 jam sesudah makan menjelang tidur.

Harga Gastrinal Hd Susp sekitar Rp35 ribu per botol 120 ml.

 

FAQ

Obat maag cair yang bagus merk apa?

Rekomendasi obat maag cair paling ampuh yang bisa kamu coba adalah:

  • Mylanta Cair
  • Polysilane Sirup
  • Waisan Sachet
  • Antasida Susp
  • Plantacid F Susp
  • Inpepsa Susp
  • Gastrinal Hd Susp
  • Promag Cair Sachet

***

Demikianlah penjelasan singkat mengenai masing-masing obat maag cair yang direkomendasikan.

Pastikan untuk mengikuti aturan pakai dan dosis yang tepat serta berkonsultasi dengan dokter jika diperlukan.

Dapatkan lebih banyak ulasan seputar gaya hidup dan lainnya hanya di Google News Berita 99.co.

Jangan lupa kunjungi www.99.co/id untuk merasakan jual beli properti yang #SegampangItu.



Maskah Alghofar

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Follow Me:

Related Posts