Perlengkapan Rumah Rekomendasi

5 Rekomendasi Teflon Anti Lengket Terbaik yang Laris di Pasaran

3 menit

Memilih teflon anti lengket haruslah diperhatikan dengan benar di tengah banyaknya produk-produk yang menawarkan kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Lalu, apa merek terbaik yang bisa dipertimbangkan? Berikut pilihannya!

Teflon adalah salah satu alat masak yang berfungsi untuk menggoreng, menumis, hingga merebus makanan.

Nah, karena fungsinya yang serbaguna itu maka memilih teflon jangan asal-asalan.

Keliru memiliki teflon membuat teflon yang kamu beli berisiko tidak akan tahan lama terlebih jika digunakan sehari-hari.

Untuk itu, penting memilih teflon yang dilengkapi lapisan anti lengket agar proses memasak lebih nyaman.

Kekinian, ada berbagai jenis lapisan anti lengket salah satunya PTFE.

Lantas, apa saja merk taflon terbaik yang bisa kamu pilih? Inilah rekomendasinya!

5 Rekomendasi Teflon Anti Lengket

1. Tefal Cook & Clean Frypan (Rp329.000)

teflon anti lengket

Sumber: zalora.id

Tefal Cook & Clean Frypan adalah teflon anti lengket yang didesain dengan gaya modern.

Merek yang satu ini terbuat dari material lapisan titanium yang anti lengket dan mudah dibersihkan.

Dengan teknologi terbaru thermosignal, Tefal Cook & Clean Frypan menjadi alat masak yang memudahkan aktivitas karena dapat mengetahui suhu ideal saat memasak.

Tidak cuma anti lengket, produk tersebut juga memiliki pegangan yang ergonomis, lo.

Hanya saja, sebagian pengguna mengeluhkan bahwa produk tersebut gampang penyok sehingga harus hati-hati dalam penggunaannya.

“Diterima dalam keadaan baik tanpa keluhan. Anti lengket produk tefal emang oke.” – ulasan di Tokopedia

 

2. GreenPan Delight Grey Open Fry Pan (Rp440.000)

teflon anti lengket

Sumber: shopee/GreenPan Indonesia Official Shop

GreenPan Delight Open Frypan adalah teflon anti lengket yang didesain dengan alas datar dan gagang bakelite yang tahan panas serta ergonomis

Dengan desain tersebut maka memudahkan pengguna untuk menumis atau menggoreng dengan sedikit minyak.

Bahan yang digunakan pada teflon tersebut bermaterial ceramic thermolon, Property People.

Nah, bahan tersebut rupanya tergolong bahan anti lengket yang mudah dibersihkan.

Meskipun demikian, sejumlah pengguna pada ulasan di salah satu marketplace menyebutkan bahwa produk ini kurang cocok untuk kompor induksi.

cinta banget sm greenpan ini udh pake sethn yg lalu beli wok sm pan 28cm msh cakep..dpt sehat dan ga lengket thankyu.” – ulasan di Shopee

 

3. Maxim Valentino Wajan Teflon Anti Lengket Frypan (Rp172.000)

teflon anti lengket

Sumber: maxim

Selanjutnya adalah Maxim Valentino, series pertama dari Maxim yang dilapisi dental Teflon Classic.



Teflon tersebut cocok digunakan sehari hari karena terbilang awet dan tahan lama.

Lapisan anti lengket pada teflon ini membuatnya mampu mendistribusikan panas dengan baik dan merata.

Selain itu, dilapisi dengan handle antislip yang nyaman digunakan dan mudah dibersihkan.

Kelebihan lainnya, produk teflon Maxim Valentino ini bebas PFOA yang merupakan bahan kimia.

Kemudian, tersedia berbagai ukuran yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.

Namun, salah satu kekurangan dari teflon tersebut yakni pilihan warna yang kurang bervariasi.

Wajan anti lengket sangat sesuai dengan deskripsi. Saya senang sekali. Sejak didirikan pada tahun 1987, perusahaan ini memiliki spesialisasi pembuatan peralatan masak antilengket berbahan dasar aluminium. Produk dari Maxim sendiri mengunakan lapisan antilengket teflon dari Dupont sehingga terjamin.” – ulasan di Shopee

 

4. Oxone OX24F Fry Pan Marble Coating Anti Lengket (Rp279.000)

Sumber: shopee

Ingin aktivitas menggoreng dan menumis lebih aman? Kamu bisa pertimbangkan Oxone OX-24F Fry Pan Marble Coating Anti Lengket.

Teflon tersebut anti lengket karena material keramik diamond dilapisi dengan marble coating.

Jadi, selain anti lengket, juga tidak mudah tergores dan mudah dibersihkan.

Apalagi, Oxone OX-24F Fry Pan Marble Coating bisa digunakan untuk memasak tanpa minyak, lo.

 

5. Cypruz Marble Fry Pan (Rp180.000)

Sumber: shopee/Cypruz Wellife Official Store

Rekomendasi teflon anti lengket berikutnya yaitu Cypruz Marble Fry Pan.

Merek yang satu ini menawarkan lapisan marble 3 lapis yang pastinya tidak lengket dan tidak mudah terkelupas.

Selain anti lengket, produk tersebut bebas PFOA, PTFE, hingga cadmium sehingga diklaim food grade quality yang aman digunakan.

Menariknya, produk Cypruz ini dapat digunakan untuk kompor induksi, tidak seperti GreenPan Delight Grey Open Fry Pan.

Hanya saja, sebagian pengguna mengeluhkan bahwa gagang dari produk ini seperti kayu sehingga kurang tahan lama dan mudah kotor.

 

***

Itu dia rekomendasi teflon anti lengket terbaik di pasaran.

Pantau terus artikel seputar rekomendasi produk dengan mengakses laman Berita 99.co Indonesia dan laman Google News.

Cek ketersediaan beragam pilihan rumah minimalis hanya di www.99.co/id karena pencariannya pasti #segampangitu.

**gambar cover: Unsplash/Cooker King



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts