Sedang mencari rekomendasi jaket pria keren terbaik saat ini? Temukan pilihan terbaiknya yang bisa kamu beli!
Jaket adalah salah satu busana yang dapat meningkatkan tampilan kepercayaan pria.
Oleh karenanya, kaum adam harus memilih jaket secara berhati-hati agar produk yang dibeli sesuai kebutuhan.
Jika kebingungan dalam memilih jaket yang tepat, tak usah pusing.
Tengok saja rekomendasi jaket pria keren terbaik berikut ini!
Rekomendasi Jaket Pria Keren Terbaik
1. Miscast Varsity Jaket Vintage Eternal Red
Miscast Varsity Jaket Vintage Eternal Red adalah rekomendasi jaket pria keren terbaik pertama dari kami.
Jaket ini berhasil memuaskan banyak konsumen karena mampu meningkatkan penampilan penggunanya.
Hal tersebut bisa terjadi karena produk tersebut berhasil memadukan warna merah terang dan biru dongker.
Uniknya lagi, jaket dari Miscast ini dibuat dari bahan yang tahan air sehingga mampu menahan curah hujan ringan ketika berkendara.
Namun, akun s*****t pada laman ulasan Shopee menyayangkan kancing sakunya lepas ketika pertama kali dibuka dari plastiknya dan bahannya tipis, tidak sesuai dengan harga.
- Kisaran harga: Rp190 ribu
2. Heylook Kano Jacket
Ingin mempunyai jaket yang bisa dipakai bolak-balik?
Jika itu yang kamu mau, kami merekomendasikan Heylook Kano Jacket.
Selain punya desain 2-in-1, produk ini menggunakan bahan taslan yang windproof untuk bagian luar jaket.
Sementara bagian dalamnya terbuat dari material katun fleece yang mampu menjaga kehangatan tubuh.
Jadi, kamu bisa menyesuaikan jaket pria keren tersebut sesuai kondisi dan keinginan.
Sayangnya, akun robby_sadeli20 pada laman ulasan Shopee merasa bahwa ukuran produk yang ia terima tidak sesuai dengan deskripsi yang diunggah oleh pihak toko.
- Kisaran harga: Rp139 ribu-Rp179 ribu
3. Guten Inc Bullitt Blue Washed Trucker Denim Jacket
Kaum adam tentu ingin mempunyai tampilan yang modis dan rupawan.
Sebagai penunjang, kamu bisa menggunakan Guten Inc Bullitt Blue Washed Trucker Denim Jacket.
Produk ini sebenarnya dibuat standar seperti jaket jeans pada umumnya.
Hal yang membuatnya berbeda terletak pada perpaduan warna biru dan efek washed yang membuatnya tampak keren.
Ditambah lagi, jaket tersebut memiliki saku tersembunyi yang bisa dimanfaat untuk menyimpan barang tanpa merusak penampilanmu.
Meski begitu, akun g****2 pada laman ulasan Shopee menuliskan keluhannya terkait produk ini, yakni kancingnya yang mudah berkarat.
- Kisaran harga: Rp149 ribu
4. House of Smith Lasket
Sering berkendara di malam hari pasti membuatmu butuh jaket yang tebal untuk melindungi tubuh dari dingin.
House of Smith Lasket adalah jaket yang wajib kamu lirik.
Pasalnya, produk ini menggunakan lapisan polar fleece yang tak hanya terasa lembut di kulit, tetapi juga optimal memberi rasa hangat pada badan.
Di samping itu, bahan tersebut terkenal lebih awet dibanding jenis fleece lain sehingga bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama.
Hanya saja, akun o*****m pada laman ulasan Shopee mengeluhkan bahwa bahan jaketnya mudah brudul.
- Kisaran harga: Rp137 ribu-Rp155 ribu
5. GALFINC Field Jacket Semi Parka Pria Vintage Biker Army
Terakhir, ada GALFINC Field Jacket Semi Parka Pria Vintage Biker Army yang kami rekomendasikan.
Jaket parka army ini menggunakan bahan katun twill yang tebal.
Dengan begitu, kamu tak perlu khawatir kedinginan karena jenis kain tersebut mampu menghangatkan tubuh dengan maksimal.
Di sisi lain, jaket pria keren itu juga bisa dikostumisasi sesuai selera pemilik berkat adanya patch dan bordiran keren yang bisa dipasang sendiri.
Namun, menurut akun bayumaulana345 pada laman ulasan Shopee, jahitan produk ini kurang rapi dan model kerahnya banyak yang menceng.
- Kisaran harga: Rp261 ribu-Rp285 ribu
***
Semoga pembahasan rekomendasi jaket pria keren terbaik di atas dapat bermanfaat untuk Property People, ya.
Pantau terus artikel terbaru seputar rekomendasi jaket hanya dengan mengakses laman Berita 99.co Indonesia dan laman Google News kami, yuk!
Cek ketersediaan beragam pilihan properti terbaik di Indonesia dengan mengakses www.99.co/id karena pencariannya pasti #SegampangItu.
**gambar cover: unsplash/amanda vick