Berita Politik

Ada Pelawak hingga Musisi, Inilah 5 Artis yang Nyaleg di Pemilu 2024. Siapa Saja?

2 menit

Beragam artis Tanah Air berikut ini dikabarkan mendaftarkan diri sebagai calon legislatif pada Pemilu 2024. Siapa saja kandidat artis nyaleg 2024 tersebut? Cari tahu informasinya pada artikel ini.

Tahun 2024 menandai awal dari era baru dalam dunia politik di Indonesia.

Tidak hanya ditandai dengan pemilihan umum yang ditunggu-tunggu, tahun ini juga menjadi saksi atas fenomena menarik yang semakin mengemuka, yaitu artis yang mencalonkan diri sebagai anggota legislatif, atau lebih dikenal dengan istilah “nyaleg”.

Sejumlah nama terkenal dari dunia hiburan, baik itu aktor hingga musisi secara mengejutkan memutuskan untuk berkompetisi dalam kancah politik.

Hal ini tentu saja menambahkan nuansa berbeda dalam kampanye dan perdebatan politik yang biasanya dikuasai oleh figur-figur yang lebih berpengalaman di bidang tersebut.

Adapun nama-nama dari artis nyaleg 2024 tersebut bisa kamu lihat pada uraian di bawah ini.

5 Artis yang Nyaleg di Pemilu 2024

1. Narji

narji nyaleg di pks

sumber: pks.id

Pelawak Sunarji, atau Narji diketahui akan nyaleg lewat PKS.

Narji adalah salah satu dari 580 bacaleg PKS yang resmi mendaftarkan diri ke KPU beberapa waktu lalu.

Narji diketahui nyaleg dari dapil Jawa Tengah (Jateng) X yang meliputi, Kabupaten Batang, Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Pemalang, dan Kota Pekalongan.

2. Ahmad Dhani

Pendiri grup musik Dewa 19, Ahmad Dhani juga menjadi bakal calon legislatif DPR RI dari Dapil I Jawa Timur I yang meliputi Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo.



Pencalonannya itu pun diungkapkan langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani.

3. Verrel Bramasta

verrel bramasta pan

sumber: kompas.com

Anak dari artis Venna Melinda ini diketahui akan melebarkan sayap di dunia politik.

Mengikuti jejak sang ibu, aktor muda itu maju sebagai caleg yang diusung Partai Amanat Nasional (PAN).

Jika terpilih sebagai wakil rakyat, Verrell ingin memperjuangkan aspirasi anak muda terkait KDRT.

Ia berharap usahanya itu bisa berkontribusi pada kesejahteraan masyarakat.

4. Once Mekel

Mantan vokalis Dewa 19, Once Mekel turut memeriahkan pesta demokrasi di Indonesia pada 2024.

Kabarnya, ia maju sebagai caleg dari fraksi PDIP dan sudah dibekali kaderisasi dan materi perpolitikan.

5. Nafa Urbach

Nafa Urbach diketahui tergabung dalam jajaran Partai NasDem pada Pemilu 2024.

Ia nyaleg dari dapil Jawa Tengah VI.

***

Semoga bermanfaat, ya.

Baca artikel bermanfaat lainnya di laman www.99updates.id.

Temukan pula beragam informasi menarik lainnya dengan mengikuti Google News Berita 99.co Indonesia.

Sedang mempertimbangkan untuk memiliki hunian?

Membeli rumah bisa #segampangitu melalui situs www.99.co/idlo!



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts