Menurut data survei politik terbaru Lembaga Survei Indonesia (LSI), Erick Thohir menduduki peringkat pertama sebagai calon cawapres dengan elektabilitas tertinggi.
Pilpres 2024 mendatang diprediksi diikuti tiga kandidat capres, yakni Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan.
Ketiganya sudah terlihat mantap melangkahkan kaki ke panggung Pilpres 2024 dengan elektabilitas yang tinggi.
Namun, hingga saat ini, belum ada koalisi yang mengumumkan siapa sosok cawapres yang akan mendampingi sosok-sosok tersebut.
Terkait hal ini, Dekan FISIP Unhas Dr. Phil. Sukri, M.Si mengungkapkan bahwa posisi cawapres dinilai sangat vital untuk memenangkan Pilpres 2024 sehingga menentukan cawapres tidaklah mudah.
Melansir dari republika.co.id, berikut ini informasi mengenai elektabilitas Erick Thohir sebagai cawapres!
Elektabilitas Erick Thohir sebagai Cawapres
Merujuk pada survei politik yang dikeluarkan LSI, Erick Thohir menduduki peringkat pertama sebagai cawapres pilihan masyarakat dengan elektabilitas tertinggi.
Nilai elektabilitas Erick mencapai 21,2 persen, lalu diikuti Ridwan Kamil dengan nilai 19,6 persen, dan Sandiaga Salahuddin Uno 17,5 persen.
Djayadi Hanan, Direktur Eksekutif LSI, mengatakan bahwa posisi Erick saat ini merupakan yang tertinggi.
Dengan tingginya elektabilitas Erick, Sukri meyakini bahwa hal tersebut akan mempermudahnya untuk disandingkan dengan semua kandidat capres yang saat ini ada.
Terlebih, Erick bukan berasal dari kader salah satu parpol sehingga elektabilitasnya yang tinggi menjadi modal yang sangat berharga untuk bisa bersanding dengan Prabowo atau Ganjar.
“Karena dari teknokrat dan profesional peluang Erick untuk mendampingi semua capres sangat besar. Namun karena Erick merupakan Jokowi Man, maka akan sulit ia menjadi cawapres koalisi perubahan. Melihat hasil survei LSI sangat strategis untuk memperkuat calon presiden baik itu Ganjar maupun Prabowo. Saat ini tinggal parpol koalisi yang akan menentukan cawapres,” tutur Sukri, dilansir dari republika.co.id (14/7).
Dari survei yang dihimpun, LSI menyebutkan ketika Erick disandingkan dengan Ganjar ataupun Prabowo, akan memberikan kemenangan bagi capres yang diusung koalisi parpol.
LSI pun membuat simulasi tiga pasangan capres-cawapres.
Apabila Ganjar disandingkan dengan Erick, pasangan tersebut akan mengungguli Prabowo Subianto-Muhaimin Iskandar dan Anies Baswedan-Khofifah Indar Parawansa dengan kemenangan 34 persen.
Sedangkan jika Prabowo Subianto dipasangkan dengan Erick Thohir, mereka akan unggul atas Ganjar Pranowo-Ridwan Kamil dan Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono dengan tingkat kemenangan 34,8 persen.
***
Demikian informasi mengenai elektabilitas Erick Thohir sebagai cawapres.
Baca artikel informatif lainnya hanya di www.99updates.id.
Ikuti juga Google News Berita 99.co untuk mendapatkan update terbaru.
Apabila sedang mencari hunian, temukan rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id.
Menemukan hunian yang sesuai kriteria kini #SegampangItu!