Apakah kamu sedang mencari lagu bahasa Inggris yang mudah dihafal dan pendek untuk ujian praktek? Kalau iya, simak rekomendasi lagunya di dalam artikel ini, yuk!
Dalam pelajaran bahasa Inggris di sekolah, biasanya ada ujian praktik menyanyikan lagu berbahasa Inggris.
Lagu dan musik jadi salah satu sarana yang efektif untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris.
Alasannya karena melalui lagu kita bisa belajar tata bahasa, memperkaya kosakata, serta memperbaiki pelafalan atau ejaan.
Berikut ini rekomendasi lagu bahasa Inggris yang mudah dihafal untuk praktek!
Lagu Bahasa Inggris yang Mudah Dihafal dan Pendek
1. “Can’t Help Falling in Love with You” – Elvis Presley
Lagu berjudul “Can’t Help Falling in Love with You” yang dinyanyikan oleh Elvis Presley jadi salah satu lagu bahasa Inggris yang mudah dihafal.
Lirik lagu ini sangat sederhana dan pendek, selain itu juga mudah dinyanyikan oleh siapa pun.
2. “Take Me Home, Country Road” – John Denver
Lagu Inggris berjudul “Take Me Home, Country Road” karya John Denver ini memiliki lirik yang mudah dihafal.
Selain itu, musik ini juga memiliki melodi yang simpel dan tentunya mudah dinyanyikan.
3. “Count on Me” – Bruno Mars
Kalau mencari lagu yang nge-beat dan liriknya mudah dihafal, “Count on Me” karya Bruno Mars ini bisa jadi pilihan.
Lagu bahasa Inggris tentang persahabatan ini tak sekadar asyik, tetapi liriknya juga dalam.
4. “Fix You” – Coldplay
“Fix You” dari Coldplay ini pasti banyak diketahui orang karena jadi salah satu lagu yang fenomenal.
Dibawakan dengan alunan musik yang slow, lagu bahasa Inggris yang mudah dihafal satu ini memiliki lirik yang dalam.
5. “A Thousand Years” – “Christina Perri
“A Thousand Years” adalah lagu bahasa Inggris tentang cinta yang jadi original soundtrack film The Twilight Saga: Breaking Dawn.
Lagu ini memiliki lirik yang mudah dihafal dan dibawakan dengan tempo yang lambat.
6. “My Love” – Westlife
Lagu bertajuk “My Love” dari Westlife ini memiliki lirik yang puitis, tetapi tetap mudah dihafal.
Selain itu, lagu ini dibawakan alunan yang indah, apalagi jika diiringi dengan alat musik gitar.
7. “When You Say Nothing at All” – Ronan Keating
“When You Say Nothing at All” jadi salah satu pilihan lagu Inggris tentang cinta dengan lirik yang menyentuh hati.
Memiliki lirik yang simpel dan mudah dinyanyikan, lagu ini tentunya cocok dibawakan pada ujian praktek.
8. “Say You Won’t Let Go” – James Arthur
Lagu Inggris karya James Arthur berjudul “Say Won’t Let Go” ini mengusung tema cinta yang menyentuh hati.
Lirik lagu ini cocok digunakan untuk belajar grammar karena banyak menggunakan kalimat past tense seperti made, held, knew, dan sebagainya.
9. “Love Story” – Taylor Swift
Berbicara soal lagu Inggris tentang cinta, kurang lengkap rasanya jika tidak memasukkan karya Taylor Swift.
Lagunya yang berjudul “Love Story” ini sangat mudah dihafal dan liriknya juga pendek.
10. “Right Here Waiting” – Richard Marx
Bagi kamu yang suka lagu lawas, “Richard Marx” karya Richard Marx ini bisa jadi pilihan.
Khas lagu-lagu lawas populer pada umumnya, lagu ini memiliki arti yang sangat dalam dan tetap easy listening.
***
Itulah beberapa rekomendasi lagu Inggris yang mudah dihafal.
Baca artikel menarik lainnya hanya di www.99updates.id.
Ikuti Berita 99.co di Google News untuk mendapatkan update terbaru.
Jika sedang mencari hunian, dapatkan rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id.
Menemukan hunian yang sesuai keinginan kini #SegampangItu!