Lapang, maskulin, dan artistik, kira-kira begitulah kesan saat melihat Rumah Kemiri milik pasangan Rully dan Siwi. Rasanya seperti menyaksikan hunian mirip pabrik, tapi memiliki karakter yang kuat dengan tekstur yang beraturan. Walaupun sinar matahari di luar rumah begitu terik, nuansa rumah ini tetap terasa adem karena memiliki material ekspos.
Rumah Kemiri, sebutan untuk rumah dengan luas bangunan 180 m2 ini mulai didesain dan dibangun pada 2021.
Rahmat Indrani dari SPOA sebagai arsitek merangkum keinginan pemilik rumah untuk memiliki hunian yang industrial, modern, dan praktis dalam memenuhi kebutuhan Siwi dan keluarganya.
Adapun hunian tersebut terdiri atas dua lantai.
Di tiap lantainya, desain industrial nampak dihadirkan melalui elemen-elemen unfinished.
Untuk mengetahui secara lengkap penggambarannya, yuk intip saja potret desain industrial di Rumah Kemiri pada uraian di bawah ini!
Inspirasi Desain Industrial ala Rumah Kemiri
1. Fasad
Dari bagian depan, eksterior rumah tinggal di kawasan Tangerang ini menampilkan bentuk-bentuk geometris yang sederhana.
Tampilan geometris ini memang menjadi ciri khas dari rumah industrial modern.
Pagar dinding bata merah turut dihadirkan pada fasad agar bisa menghasilkan tampilan unfinished sekaligus menyerap panas.
Rumah Kemiri juga menggunakan pagar besi hitam sebagai penyekat antara luar dan dalam hunian.
Di sana ada pula carport berukuran 5 x 5 m yang atapnya menggunakan kanopi alderon sebagai peredam cuaca ekstrem.
2. Taman Kering
Untuk menambahkan unsur alam yang optimal, Rumah Kemiri memiliki taman kering yang dipenuhi tanaman segar.
Adapun lahan kosong di samping rumah dimanfaatkan Siwi untuk dijadikan taman yang dilapisi batu split.
Keberadaannya tentu menambah estetika yang unik dan kesegaran yang alami.
3. Ruang Keluarga
Berbeda dengan hunian lainnya, Rumah Kemiri diketahui tidak memiliki ruang tamu.
Area yang kerap difungsikan untuk menerima tamu tersebut diganti keberadaannya dengan ruang keluarga yang dirasa lebih fungsional sebagai tempat berkumpul bersama orang-orang terdekat.
Mengusung konsep open space yang bersatu dengan dapur, ruang keluarga tersebut tampak memiliki berbagai furnitur yang bisa menunjang kebutuhan istirahat, seperti sofa, karpet motif, hingga TV.
Seperti hunian industrial pada umumnya, interior Rumah Kemiri terlihat menggunakan corak unfinished berupa tembok semen ekspos.
Dinding tersebut memiliki warna abu-abu yang berasal dari corak alami semen sehingga memunculkan pola halus dan warna yang tidak homogen.
Finishing ekspos di sana juga efektif menonjolkan kesan dingin dan maskulin.
4. Dapur
Sama seperti ruang keluarga, area dapur juga dibuat senada dengan tema hunian, yaitu industrial modern.
Unsur modern sekaligus center of attention pada dapur dihadirkan lewat kitchen island yang dipakai sebagai meja makan.
Kitchen island tersebut menggunakan granit pada bagian top table agar bisa mudah dibersihkan.
Peralatan dapur yang dihadirkan juga cukup komplet dan compact.
Kemudian, kitchen set yang dipakai cenderung minimalis dan tak banyak tempat penyimpanan di sana.
Tak lupa, dihadirkan pula jendela sebagai ventilasi agar sirkulasi udara dan cahaya di dapur bisa optimal.
Siwi juga menghadirkan dish washer agar mobilitas memasak bisa lebih mudah.
5. Kamar Tidur Utama
Kamar utama ini memiliki jendela di sepanjang dindingnya, lo.
Pengaplikasiannya ditujukan untuk mendapatkan bukaan yang optimal.
Adapun di sepanjang dindingnya menggunakan sliding door kaca yang dapat menjadi penghubung area luar dan dalam.
Banyaknya jendela di situ juga membuat ruangan menjadi lebih sehat.
Gaya minimalis turut diaplikasikan dengan cara menyimpan perabot yang sedikit.
Bisa dilihat pada gambar di atas, area ini hanya memiliki tempat tidur dengan menggunakan dipan kayu, nakas, meja, TV, dan lampu tidur.
Di sisi lain, terdapat walk-in closet yang menyimpan beragam koleksi tas dan pakaian.
Area tersebut juga dipakai sebagai musala atau tempat beribadah bagi Siwi dan suami.
6. Kamar Mandi
Lahan sisa di rumahnya pun dimanfaatkan Siwi sebagai kamar mandi.
Kamar mandi kecil serbaputih ini memiliki cerminan gaya modern yang apik.
Walaupun dibangun di lahan terbatas, Siwi tetap bisa menyiasatinya dengan cermat.
Dengan dekorasi serba minim yang pas, ruangan fungsional ini tampak nyaman digunakan dan terhindar dari suasana sumpek.
***
Semoga artikel ini bisa menginspirasimu ya, Property People.
Temukan beragam informasi seputar kisah Instagramer dengan mengunjungi portal Berita.99.co.
Ikuti dan akses Google News kami agar tidak ketinggalan artikel terbaru lainnya!
Punya rumah impian kini bisa #segampangitu karena ada situs properti www.99.co/id.
***Sumber foto: dokumentasi pribadi Rumah Kemiri