Berita Ragam

7 Cara Membaca Puisi yang Baik dan Benar. Pelajari, yuk!

2 menit

Bingung bagaimana cara membaca puisi yang baik dan benar? Tenang, pelajari bagaimana caranya melalui artikel ini, yuk!

Puisi adalah sebuah karya sastra yang disusun sedemikian rupa dengan irama, matra, rima, dan sebagainya hingga menjadi kesatuan yang indah.

Berbeda dengan prosa seperti cerita pendek atau bahkan dongeng, puisi bisa membangkitkan perasaan dan menarik perhatian para pembaca.

Selain dibaca untuk diri sendiri, puisi juga bisa dibacakan di depan umum di hadapan banyak orang.

Namun, membaca puisi bukan sebatas membaca, tetapi memerlukan permainan ekspresi serta suara agar jadi lebih menggugah.

Lantas bagaimana cara membaca puisi yang baik dan benar? Berikut ini caranya!

Cara Membaca Puisi yang Baik dan Benar

1. Memahami Makna dan Suasana Puisi

cara membaca puisi yang baik

sumber: istock.com

Langkah pertama dalam cara membaca puisi yang benar adalah memahami makna puisi yang akan dibaca.

Dengan memahami maknanya, kamu akan terbayang bagaimana cara membacakan puisi tersebut di depan umum.

Ketika kamu sudah memahami maknanya, suasana puisi tersebut juga pasti akan terbayang olehmu; apakah bahagia, sedih, semangat, atau sebagianya.

Apabila kamu tidak memahami makna dari puisi yang akan kamu bacakan, puisi tersebut pasti akan terasa hambar.

Contohnya, ketika kamu membacakan puisi “Aku” oleh Chairil Anwar, kamu pasti akan membacakannya dengan penuh semangat sesuai dengan isi puisi tersebut.

Memahami makna dan suasana puisi nantinya akan membantu menentukan intonasi, penjedaan, penekanan, mimik, serta gestur.

2. Mengatur Artikulasi dan Intonasi yang Tepat

Artikulasi adalah teknik untuk membuat suara menjadi lebih jelas saat mengucapkan setiap kata dalam sebuah puisi.

Dengan demikian, setiap kata yang diucapkan dapat terdengar dengan jelas.

Di samping itu, Intonasi dalam membaca puisi adalah perubahan nada, tinggi-rendahnya, ketika melafalkan bait-bait puisi.

Intonasi yang tepat sangat diperlukan dalam membaca puisi supaya perasaan dan maksud yang terkandung dapat disampaikan dengan tepat kepada pendengar.

3. Mengeluarkan Ekspresi atau Mimik yang Sesuai

Cara membaca puisi yang juga perlu diperhatikan adalah mengeluarkan ekspresi atau mimik yang sesuai.



Ekspresi dalam membaca puisi adalah salah satu bentuk penjiwaan perasaan dalam menggambarkan isi dan makna puisi yang dibaca.

Contohnya, ketika puisi yang dibacakan memiliki makna yang sedih, ekspresi yang dikeluarkan juga harus sedih.

Dengan demikian, pembaca dapat lebih jelas menangkap pesan yang disampaikan dalam puisi tersebut.

4. Melakukan Gerak Tubuh yang Relevan

Gerak tubuh juga menjadi salah satu aspek penting, yakni sebagai salah satu penghayatan.

Sama halnya seperti ketika seseorang berbicara dalam kehidupan sehari-hari, pasti tak menunjukan gerak atau gestur tubuh.

Ketika membaca puisi, kamu juga bisa menegaskan penjiwaan melalui gerak tubuh yang relevan dengan isi puisi.

5. Melatih Pengaturan Pernapasan

Salah satu cara membaca puisi yang kerap dianggap sepele adalah pengaturan pernapasan.

Mengatur pernapasan ketika perlu jadi perhatian, apalagi jika puisi yang dibaca memiliki bait-bait yang panjang.

Jika tidak dapat mengatur napas dengan baik, artikulasi serta intonasi pasti akan jadi berantakan.

6. Memberikan Penekanan pada Kata-Kata dalam Puisi

cara membaca puisi

sumber: istock.com

Puisi terdiri dari bait-bait yang disusun dengan kata-kata indah serta penuh makna.

Saat membacakan puisi, sebaiknya juga memberikan penekanan yang tepat pada kata-kata tertentu.

Penekanan ini ditujukan untuk menegaskan kata-kata yang dianggap penting.

7. Percaya Diri

Membaca puisi di depan umum memerlukan latihan untuk memperoleh rasa percaya diri agar tidak mengalami demam panggung.

Untuk melatih percaya diri, kamu bisa belajar di depan cermin.

Selain itu, untuk menilai penampilanmu sendiri, cobalah rekam dirimu ketika berlatih.

***

Semoga artikel ini bermanfaat untukmu, ya.

Baca artikel informatif lainnya hanya di www.99updates.id.

Jangan lupa mengikuti Berita 99.co di Google News agar tidak ketinggalan informasi.

Apabila sedang mencari rumah yang sesuai kriteria, dapatkan rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id.

Menemukan rumah idaman kini jadi #SegampangItu!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts