Kandang ternak murai dalam rumah menjadi salah satu hal yang mesti diperhatikan sebelum berencana beternak burung yang satu ini. Cek satu per satu desain beserta ukurannya di sini!
Bagi Property People yang tertarik ternak burung murai, jangan lupa untuk memperhatikan kandangnya.
Kandang ternak murai harus direncanakan dengan matang agar burung tersebut merasa nyaman.
Banyak para pencinta burung kicau yang keliru dalam mempersiapkan kandang burung murai, lo.
Alhasil, burung murai merasa tidak nyaman karena desain dan ukuran kandangnya tidak tepat.
Untuk itu, perhatikan kandang murai mulai dari desain, ukuran, hingga isi kandangnya supaya murai tersebut makin betah.
Lantas, seperti apa kandang murai dalam rumah yang bisa kamu jadikan inspirasi?
Berikut inspirasi kandang untuk berbagai jenis burung murai.
7 Inspirasi Kandang Ternak Murai Dalam Rumah
1. Kandang Ternak Murai Ukuran Kecil
Cara ternak murai dalam rumah menjadi sangat populer karena bisa menguntungkan.
Nah, bagi kamu yang tertarik merawat burung murai, kandang ternak murai dalam rumah yang satu ini bisa jadi contoh.
Ukuran kandang ternak murai tersebut adalah lebar 1 meter dan tinggi 2 meter dengan bahan kayu atau triplek.
Kandang ini dinilai ideal sehingga cukup untuk beberapa pasang burung murai.
Selain itu, kandang ini juga ideal karena memiliki pencahayaan yang bagus.
Kemudian, memiliki sirkulasi udara yang lancar sehingga burung murai batu atau lainnya tidak merasa pengap.
Untuk bagian bawah, jangan lupa berikan pasir sebagai lantai kandang ternak murai batu.
Kandang jenis ini cocok untuk luas lahan yang tidak terlalu besar.
2. Kandang Ternak Murai Sederhana
Inilah contoh kandang ternak murai minimalis dalam rumah.
Jika kamu perhatikan, kandang ternak murai ini ideal karena dibuat cara bersusun.
Kandang ternak murai ini tergolong ekonomis dengan bahan yang sederhana.
Nah, supaya burung murai betah, jangan lupa untuk menempatkan kandang tersebut jauh dari keramaian.
Maka dari itu, kandang murai sebaiknya disimpan di lokasi rumah yang jauh dari keramaian.
3. Kandang Ternak Murai Minimalis
Inspirasi kandang ternak murai dalam rumah selanjutnya bermodel minimalis.
Kandang ternak ini cukup ideal dari segi ukuran, sirkulasi, dan sistem pencahayaannya.
Untuk material, menggunakan dinding kamprot yang sederhana.
Jika tertarik dengan desain tersebut, jangan lupa untuk mendesain seperti habitat aslinya, ya.
4. Kandang Ternak Murai yang Bagus
Ingin punya kandang ternak murai yang bagus?
Kamu bisa meniru desain kandang ternak ini, Property People.
Contoh kandang burung murai batu seperti ini dapat dibuat dari berbagai material seperti kayu, kawat, batako, dan genteng untuk atap.
Kandang ini cocok untuk peternak pemula yang ingin merawat beberapa pasang burung murai di dalam rumah.
5. Kandang Murai Modern
Kandang ternak murai dalam rumah juga bisa dibuat semi indoor, lo.
Ini bisa jadi pilihan asalkan kandang tersebut terletak ideal dan jauh dari kebisingan.
Untuk modelnya, kamu bisa menggunakan bahan-bahan seperti kawat, kayu, dengan atap dari genteng.
Selain itu, jangan lupa untuk membuat dua pintu pada kandang burung tersebut.
6. Kandang Murai keren
Inspirasi kandang murai ini hanya terdapat dua bagian.
Kandang ternak murai dalam rumah tersebut cocok untuk pemula.
Namun, pastikan kalau ukuran kandang ternak murai ideal agar burung merasa aman.
7. Kandang Ternak Murai dari Kayu
Kandang ternak murai dari kayu merupakan solusi terbaik karena berbiaya terjangkau.
Kamu bisa menggunakan kayu bekas yang dimanfaatkan untuk kandang ternak murai di rumah.
Desain seperti ini bisa ditiru untuk ukuran lahan yang tidak terlalu luas.
Dengan ukuran 2 x 2 m, kamu bisa membuat empat sekat kandang ternak murai sekaligus.
***
Itulah inspirasi kandang ternak murai dalam rumah.
Semoga bermanfaat, Property People.
Simak artikel lain seputar inspirasi desain hanya di Berita.99.co.
Ikuti pula Google News Berita 99.co Indonesia agar kamu tidak ketinggalan informasi properti.
Nah, kalau kamu sedang mencari hunian, temukan rekomendasinya di www.99.co/id dan Rumah123.com.
Cek salah satunya dari Chelsea Modern Home dengan fasad kekinian.
Kini, cari rumah tak perlu ribet karena kami selalu #AdaBuatKamu!