Berita Berita Properti

Menengok Freedom Ship, Kota Terapung yang Bisa Keliling 7 Lautan. Tertarik Menetap di Sana?

2 menit

Konsep tempat tinggal di daratan mungkin banyak kita jumpai setiap harinya. Namun, bagaimana jadinya bila ada kota yang dibuat terapung di lautan luas? Nah, konsep hunian tersebut bisa kamu temukan di Freedom Ship, lo.

Dirancang oleh insinyur Norman Nixon pada akhir tahun 90-an, Freedom Ship adalah proyek megaship atau kapal raksasa setinggi 25 lantai.

Kapal ini punya panjang 1.371,6 meter, lebar 228 meter, dan tinggi 106,68 meter.

Dengan kapal sebesar itu, diperkirakan Freedom Ship bisa mengangkut lebih dari 100 ribu penumpang.

Mengelilingi Tujuh Lautan

Mengutip dari Unilad yang dilansir kumparan.com, kapal besar tersebut bisa memberikan pengalaman tak terlupakan untuk para penumpangnya karena mereka akan berkeliling dunia melalui tujuh lautan.

Kabarnya, kapal ini bisa melewati banyak negara dan samudera.

Adapun destinasi tersebut antara lain Inggris, Prancis, Mediterania, Benua Afrika, melakukan perjalanan ke Samudera Hindia, Australia, China, Samudera Pasifik, dan pantai di Amerika Serikat.

Kemudian dalam perjalanannya, Freedom Ship tak akan berhenti untuk alasan apa pun.

Kapal ini hanya akan berhenti saat mengumpulkan perbekalan yang tidak dapat diangkut melalui pesawat dan landasan pacu di dek atasnya.

Ya benar, penghuni Freedom Ship bisa datang dan pergi melalui pesawat yang bisa mendarat di atas kapal serta armada kapal ferry.

Penggunaan Sistem Trem

kapal terapung

sumber: businessinsider.com

Mengingat besaran kapal sangat besar, penumpang bisa melakukan perjalanan mengelilingi Freedom Ship dengan menggunakan sistem trem.



Penumpang dan penduduk sama-sama dapat menemukan semua yang mereka butuhkan untuk memenuhi kehidupan selama tinggal di kapal, seperti sekolah, toko, pusat kebugaran, rumah sakit, dan restoran.

Kemudian, kapasitas kapal akan terdiri atas 40 ribu penduduk tetap, 30 ribu pengunjung setiap hari, 10 ribu tamu hotel, dan 20 ribu awak kapal.

Biaya yang Dikeluarkan

Buat kamu yang ingin menjadi penumpang kapal ini, Property People harus mengeluarkan biasa 9 juta poundsterling atau Rp169 miliar untuk membeli rumah di Freedom Ship.

Sementara untuk tamu yang hanya ingin sekadar menginap bisa menyewa dengan harga sekitar 150 ribu poundsterling atau setara dengan Rp2,8 miliar.

***

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu, ya.

Simak artikel yang tak kalah menarik lainnya hanya di Berita.99.co.

Follow Google News kami agar tidak ketinggalan informasi terbaru dari Berita 99.co Indonesia.

Apakah kamu sedang mencari hunian minimalis yang aman dan nyaman di bilangan Jakarta?

Bisa jadi, Grand Citra Residence adalah pilihan terbaik untuk kamu, lo.

Tunggu apalagi, yuk cek rekomendasi tempat tinggal terbaik di www.99.co/id dan Rumah123.com.

Tak hanya itu, kamu juga bisa temukan berbagai kemudahan dan ragam promo menggiurkan di sana karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts