PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) menghadirkan layanan Digital Mortgage Ecosystem serta menawarkan konsep metaverse untuk mempermudah milenial mencari rumah.
Dalam gelaran BTN Virtual Expo 2022, Direktur IT & Digital BTN, Andi Nirwoto mengungkapkan sejumlah inovasi yang dilakukan memiliki tujuan supaya nasabah perseroan bisa memenuhi kebutuhan hunian dan perawatannya.
“Kami senantiasa berinovasi agar BTN Digital Mortgage Ecosystem dapat menyediakan layanan digital yang memenuhi empat aspek, yakni living, renting, buying, dan selling,” kata Andi.
“Dengan begitu, nasabah tidak hanya mudah mencari properti dan mengajukan pinjaman, tapi juga memenuhi kebutuhan sehari-hari untuk perawatan dan kebersihan hunian,” lanjutnya seperti dikutip finance.detik.com.
Beberapa layanan dalam Digital Mortgage Ecosystem ini di antaranya adalah Profesional Listing dan Home Service pada aplikasi btnproperti dan SMART Residence milik perseroan.
Nantinya, nasabah bisa mengakses layanan perbaikan, perawatan, dan renovasi hunian dari ragam penawaran jasa yang tersedia.
“Layanan ini juga dilengkapi jasa desain arsitektur untuk mempercantik bangunan huniannya,” terang Andi.
Nasabah Bisa Melakukan Pemesanan Jasa Kebersihan
Sementara itu, pada layanan Home Service dalam ekosistem digital Bank BTN, para nasabah juga semakin dimudahkan karena bisa melakukan pemesanan jasa kebersihan.
Tak berhenti sampai di situ, nasabah pun dapat mengambil manfaat karena adanya layanan perbaikan elektronik rumah tangga sampai dengan layanan kesehatan.
“Mengingat telah juga dilakukan kerja sama BTN dengan berbagai mitra, maka kelengkapan ekosistem kami juga akan terus berkembang dengan maksimal,” kata Andi Nirwoto.
“Saat ini, karena para mitra juga menyadari bahwa lengkap dan luasnya ekosistem yang dimiliki BTN akan turut menopang bisnis mitra itu sendiri,” paparnya.
Konsep Metaverse, Permudah Milenial?
Di sisi lain, konsep metaverse dalam pencarian rumah yang dilakukan oleh BTN diharapkan bisa mempermudah pengunjung milenial.
Lewat konsep metaverse ini, interaksi antara pengunjung dan developer serta BTN pun bakal semakin mudah terjalin.
Tidak hanya itu, dalam gelaran BTN Virtual Expo 2022 tersebut, para pengunjung, terutama generasi milenial, disuguhkan beragam proyek properti unggulan dan berbagai hiburan.
Salah satunya adalah konsep gamifikasi guna meningkatkan experience customer.
“Semua inovasi tersebut, akan kami bawa pada event HUT KPR untuk para nasabah/debitur kami. Ini adalah bukti bahwa Bank BTN sangat fokus menjadi yang terdepan dalam Digitalisasi Mortgage Ecosystem,” jelas Andi.
Untuk kamu ketahui, sampai dengan September 2022, terdapat sejumlah layanan digital yang dimiliki BTN, misalnya seperti banking BTN, btnproperti, SMART Residence, dan lain sebagainya.
***
Semoga informasinya bermanfaat, ya.
Jangan lewatkan update berita terbaru hanya di Berita.99.co.
Yuk, follow Google News kami sekarang juga!
Kunjungi pula laman www.99.co/id dan Rumah123.com untuk menemukan rekomendasi hunian paling ideal.
Sedang mencari rumah idaman yang berlokasi di kawasan Bandung? Bisa jadi Nuansa Alam Setiabudi Clove adalah jawabannya.
Dapatkan penawaran menggiurkan serta diskon dan promo terbaik karena kami selalu #AdaBuatKamu.