Rumah Tips & Trik

Cara Membersihkan Mousepad dengan Benar Tanpa Merusaknya. Kembali Kinclong!

3 menit

Karena sering terkena gesekan alas mouse dan tangan, mousepad sangat mudah berubah kotor dan bisa menjadi media penyakit. Untuk atasi hal tersebut, yuk ikuti cara membersihkan mousepad berikut ini!

Mousepad adalah alas tetikus yang menjadi permukaan untuk menempatkan dan menggerakan mouse.

Dengan adanya alas ini, mouse bisa bergerak lebih akurat dan tanpa hambatan.

Namun, alat yang satu ini ternyata sangat mudah menjadi kotor dan menjadi media penyakit karena sering digunakan.

Melansir dari rexus.id, yuk simak bagaimana cara membersihkan mousepad dengan benar menggunakan bahan rumahan di bawah ini!

Cara Membersihkan Mousepad Plastik

cara membersihkan mousepad plastik

sumber: amazon.com

Jika kamu memiliki alas tetikus dari plastik, kamu bisa mengikuti cara membersihkan mousepad plastik yang satu ini.

Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah membersihkan menggunakan cairan pembersih.

Semprotkan cairan pembersih LCD ke permukaan alas dan lap menggunakan kain yang bersih.

Terakhir, keringkan mousepad sebelum mulai kamu gunakan.

Selain menggunakan cairan pembersih, kamu juga bisa mencucinya menggunakan deterjen.

Sikat atau bersihkan noda membandel menggunakan deterjen dan rendam mousepad selama beberapa waktu.

Kemudian, gantung mousepad di tempat yang terkena sinar matahari atau angin-anginkan sampai kering.

Cara Membersihkan Mousepad Sutra Halus

cara membersihkan mousepad sutra

sumber: baaske-medical.com

Bahan pembuat alas tetikus berikutnya adalah dari sutra halus atau silk.

Umumnya, mousepad ini digunakan oleh orang-orang yang ingin mouse bisa bergerak cepat dan akurat.

Berikut adalah cara membersihkan mousepad sutra halus agar kembali bersih tanpa membuatnya rusak.

Kamu cukup membersihkan mousepad menggunakan lap yang dibasahi oleh cairan pembersih.

Lap alas sampai semua noda menghilang dan mousepad kembali bersih.

Langkah berikutnya yang bisa kamu gunakan adalah dengan menepuk-nepuk alas menggunakan lap basah.

Hal ini bisa membuat kotoran melunak dan mudah untuk dibersihkan.

Perlu kamu perhatikan, jangan pernah mencuci alas sutra halus menggunakan air karena hal ini bisa membuat bahan terkelupas dan alas tidak bisa digunakan.



Cara Membersihkan Mousepad Nilon Rajut

cara membersihkan mousepad nylon

sumber: neweggimages.com

Beberapa mousepad terbuat dari material nilon rajut atau cloth yang memiliki kontur halus dan tahan air.

Berikut adalah cara membersihkan mousepad dengan bahan nilon rajut:

  • Pertama, basahi area mousepad yang kotor.
  • Kemudian, oleskan sabun cuci piring cair dan gosok area yang terkena noda dengan sikat gigi bekas atau spons.
  • Bilas mousepad menggunakan air bersih dan angin-anginkan.
  • Hindari mengeringkan alas di sinar matahari langsung karena bisa membuat warna menjadi pudar.

Cara Membersihkan Mousepad RGB

cara membersihkan mousepad rgb

sumber: razerzone.com

Bahan mousepad terakhir yang sering digunakan oleh banyak orang adalah alas RGB.

Sesuai dengan namanya, alas yang satu ini dilengkapi dengan elemen RGB disekeliling alas.

Karena ada elemen elektroniknya, hindari membersihkan mousepad ini menggunakan metode cuci basah.

Langkah yang bisa kamu lakukan untuk membersihkan alas RGB adalah dengan menggunakan metode dry clean.

Cara yang satu ini cukup mudah, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah mencabut saluran listrik yang ada pada mousepad.

Berikutnya, kamu hanya perlu menyeka permukaan mousepad dengan lap yang dibasahi oleh cairan pembersih.

Ketika mencuci alas, pastikan lap tidak mengenai elemen RGB di sisi alas untuk menghindari korsleting.

Terakhir, angin-anginkan mousepad sebelum kamu menyambungkan alas kembali ke aliran listrik.

Agar alas selalu dalam kondisi prima dan selalu bersih ketika digunakan, kamu bisa membersihkan mousepad setiap dua bulan sekali.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Temukan informasi menarik lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Grahawangi City View dapat dijadikan alternatif tepat untuk dapatkan hunian nyaman dan murah di dekat pusat keramaian Kota Bandung.

Selengkapnya, klik www.99.co/id dan rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts