Cerpen islami menjadi salah satu topik menarik yang layak diangkat untuk tugas sekolah atau sekadar belajar menulis. Berikut contohnya!
Cerita pendek atau cerpen adalah sebuah karya sastra populer yang biasanya mengisahkan suatu peristiwa yang dialami oleh tokoh utama.
Tak seperti novel yang umumnya mempunyai cerita panjang, melibatkan banyak tokoh, dan ragam konflik, cerpen relatif pendek serta ringkas dalam segala aspek.
Di antara topik cerpen, cerita pendek atau cerpen islami bisa jadi opsi tepat.
Selain karena mudah dibuat, cerpen islami punya topik-topik menarik untuk dijadikan sebuah cerita.
Ini dia contoh selengkapnya!
Contoh Cerpen Islami Singkat yang Penuh Inspirasi
1. Cerpen Agama Islam dengan Judul: Keajaiban Istigfar
Mulutnya selalu komat-kamit ketika hendak melakukan sebuah kegiatan. Entah itu kegiatan sepele atau bahkan penting.
Semua orang di kelas tahu kebiasaan Andi.
Namun, di balik kebiasaan ‘anehnya’ Andi adalah murid yang biasa saja, tapi selalu mujur di kelas.
Misalnya ia selalu terpilih mewakili kelas dalam lomba, selalu mendapat kepercayaan guru, dan hal-hal baik lainnya.
Semua teman di kelas pun tak pernah punya masalah dengan Andi karena ia termasuk teman yang ceria dan kerap membantu.
Namun kebiasaan buruk Andi yang sering dilakukannya adalah sering tidur di kelas.
Terkadang guru-guru sering menegurnya karena Andi tidur di jam pelajaran.
Di balik itu semua, Andi berasal dari keluarga yang kurang mampu.
Ada desas desus yang mengatakan, selepas pulang sekolah Andi membantu ayahnya untuk berjualan.
Mengenai hal ini, Andi cukup tertutup.
Sebagai teman sekelasnya, aku pernah bertanya; “Andi, kenapa kamu sering tidur di kelas?”
“Ngantuk saja,” jawab Andi pendek.
Meski ia sering ngatuk dan tampak kurang serius dalam belajar, anehnya ia selalu masuk lima besar peringkat di kelas.
Hal aneh lainnya, setiap Andi mengantuk, kebiasaan ia dalam komat-kamit tak hilang. Ia seperti mengeluarkan mantra khusus tatkala sedang tertidur.
“Kamu kalau tidur di kelas emang mimpi apa? Mulutmu kaya ngomong sesuatu,” tanyaku seraya bercanda.
“Ha..ha..ha.. kamu perhatian sekali,” jawab Andi.
“Ada kabar kamu sering bantu orang tua selepas sekolah sampai malam, ya? Jadi ngantuk terus di kelas,” kembali aku tanya.
Ia tak menjawab dan hanya tersenyum.
“Benar. Sepulang sekolah aku pasti bantu bapak jualan sampai malam, tak jarang sampai larut malam.”
“Aku sebenarnya tidak mau, tapi agar bisa sekolah aku harus begitu,” jawab Andi.
“Aku orang tidak punya, tapi bukan berarti aku tidak punya apa-apa,” Andi kembali menjelaskan.
“Bahkan saking tidak punyanya, aku jarang sekali bawa uang jajan ke sekolah,” ujarnya sambil tertawa.
“Masa? Tapi kamu sering tampak bugar dan terlihat tak lapar?” tanya aku, penasaran.
“Aku hanya punya istigfar, aku bekal istigfar setiap hari,” jawab Andi tenang.
“Itulah alasanku sering terlihat komat-kamit setiap hari, bahkan sampai terbawa mimpi. Itu aku sedang baca istigfar,” terangnya.
“Selain untuk bertaubat, istigfar itu banyak keajaibannya. Dan aku merasakannya setiap hari.”
“Salah satu keajaiban itu adalah dimudahkan rezeki dan mendapatkan kebaikan di dunia,” jelas Andi.
Dari sana aku sedikit malu dan takjub. Ternyata, kebiasaan aneh yang menurut orang-orang adalah istigfar.
Aku lantas meminta maaf karena sudah mengatakan ia punya kebiasaan aneh.
Esoknya, aku mencoba kebiasaan Andi untuk menjemput keajaiban-keajaiban dari istigfar.
2. Cerpen Agama Islam tentang Rasulullah
***
Itulah contoh cerpen islami singkat dan menarik.
Semoga bermanfaat, Property People.
Temukan ulasan menarik lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.
Bagi masyarakat Bekasi yang ingin punya hunian di perumahan islami, segera dapatkan unit di Grand Al Ihsan Premiere.
Informasi lebih lengkap, klik www.99.co/id dan rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Cek sekarang juga!