Meski nanti IKN pindah ke Kalimantan Timur, Jakarta akan tetap menjadi magnet investasi bagi pelaku bisnis. Hal ini diungkapkan Ketua DPD REI DKI Jakarta Arvin F. Iskandar dalam Rapat Kerja Daerah Realestat Indonesia (Rakerda REI) Daerah Khusus Ibukota Jakarta (DKI Jakarta).
“Saat ini pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan Timur sudah mulai berproses,” ungkap Arvin, di Jakarta, Jumat (9/9/2022).
Arvin mengatakan, Jakarta diharapkan nantinya akan dikenal sebagai kota bersejarah dengan infrastruktur yang sudah terbangun sangat baik.
Hal ini tentunya akan menjadi magnet investasi bagi para pelaku bisnis.
“Akan ada diskusi panel yang fokus membahas hal itu. Melihat bagaimana potensi investasi atau peluang bisnis properti di DKI Jakarta saat ini dan nanti menyongsong perpindahan Ibu Kota Negara. Dengan sejumlah narasumber yang berkompeten,” ujar Arvin.
Tantangan Jakarta ke Depan
Di acara yang sama, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengatakan bahwa ke depannya, Jakarta akan menghadapi rintangan yang makin kompleks.
Menurutnya, walaupun tidak lagi menjadi ibu kota negara, tapi diyakini Jakarta tetap akan menarik dan menjadi magnet utama sebagai kota pusat bisnis, investasi, dan keuangan utama Indonesia.
“Jakarta akan tetap menjadi lokasi tujuan investasi dan bisnis di Indonesia pasca pemindahan IKN,” ujarnya.
Riza mengatakan, mengutip riset Indonesia Property Watch (IPW), pasar properti di Jakarta akan tetap besar walaupun IKN pindah.
Bahkan, tambahnya, pasar properti di Jakarta akan menyebar ke kota-kota penyangga di sekitarnya seperti di Depok, Tangerang dan Bogor.
“Saya meyakini dengan berpindahnya ibu kota dari Jakarta ke Kaltim tidak akan mengurangi peranan Kota Jakarta. Justru kota ini akan semakin baik dan semakin nyaman. Kemacetan akan berkurang, penggunaan air permukaan juga akan berkurang,” sebut Riza.
Wajah Baru Jakarta
Kemudian, Riza menuturkan bahwa wajah baru Jakarta saat ini sudah semakin cantik dan tertata berkat dukungan REI.
Di tengah dinamika properti yang terjadi, REI senantiasa mendukung upaya Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk berkolaborasi dan mempercepat pembangunan di Jakarta sebagai salah satu kota global.
Lalu, dalam upaya memenuhi kebutuhan rumah layak huni, Pemprov Jakarta membutuhkan dukungan penuh REI DKI Jakarta.
Tidak hanya soal rumah layak huni, Pemprov DKI Jakarta juga ingin memenuhi kebutuhan sosial inklusif.
“Pemprov DKI Jakarta sudah meluncurkan Program Jakhabitat sebagai program pemukiman yang terintegrasi di Jakarta. Termasuk didalamnya program penataan kampung dan pengembangan hunian vertikal. Hanya dengan cara inilah Jakarta bisa menjadi kota yang lebih manusiawi,” tegasnya.
***
Semoga informasi di atas bisa bermanfaat untukmu, ya.
Jangan lupa untuk pantau terus informasi menarik lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.
Kamu tertarik untuk tinggal di kawasan Pesona Prima Cikahuripan 5 & 6?
Temukan penawaran menariknya di 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu!