Sedang membutuhkan dana untuk modal atau keperluan lainnya? Tenang, kamu bisa meminjam uang di Shopee secara mudah lewat SPinjam, lo. Yuk, ketahui cara pinjam uang di Shopee dengan SPinjam melalui artikel berikut!
Sahabat 99, sebagai salah satu marketplace terbesar, Shopee acapkali memberikan kemudahan bagi para penggunanya.
Setelah melebarkan sayap dengan menjajal bisnis pesan-antar makanan lewat Shopee Food, kini marketplace asal Singapura ini juga memungkinkan kamu untuk bisa meminjam uang dengan SPinjam.
Apa itu Layanan SPinjam?
Melansir laman resmi shopee.co.id, SPinjam merupakan produk dari Shopee yang menawarkan pinjaman tunai untuk penggunanya.
Layanan ini tentu saja bisa membantu para penggunanya jika memerlukan dana mendesak untuk berbagai keperluan.
Dengan Shopee SPinjam, kamu dapat meminjam uang tunai hingga Rp12 juta dengan bunga 1,95 persen per bulan.
Adapun pembayarannya terbilang sangat mudah, yaitu dengan mencicil selama 3 hingga 12 bulan.
Lantas, apakah Shopee Pinjam aman?
Layanan pinjaman Shopee ini disediakan oleh PT Lentera Dana Nusantara yang sudah terdaftar dan diawai langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Jadi, Shopee Pinjam relatif aman dan kamu tidak perlu khawatir ketika hendak meminjam uang di Shopee.
Perbedaan SPinjam dengan SPayLater
Terdapat perbedaan yang cukup mencolok antara SPayLater dengan SPinjam.
Jika SPayLater hanya bisa kamu gunakan ketika berbelanja di Shopee, maka SPinjam akan memberikan kamu pinjaman uang yang bisa digunakan di mana pun dan untuk apa pun.
Akan tetapi, tidak semua pengguna bisa pinjam uang di Shopee lewat SPinjam.
Hanya pengguna (pembeli) terpilih Shopee saja yang bisa mendapatkan layanan SPinjam tersebut.
Tak hanya itu, SPinjam juga tidak beroperasi di seluruh wilayah terkait adanya aturan atau regulasi untuk pinjaman konvensional.
Dengan demikian, bisa jadi SPinjam Shopee tidak muncul di beberapa pengguna.
Indikasi pengguna yang dapat memakai layanan SPinjam di Shopee adalah munculnya opsi khusus berupa “SPinjam” yang biasanya terdapat di menu “Saya”.
Syarat Pinjam Uang di SPinjam
- Mengaktifkan ShopeePay
- Tidak telah membayar SPayLater dan SPinjam
Cara Aktivasi SPinjam
- Unduh aplikasi Shopee di PlayStore (Android) atau Apps Store (iOS).
- Daftar atau login menggunakan username dan masukkan password.
- Klik tab “Saya” untuk masuk ke profil.
- Pilih menu “SPinjam” yang berada di bawah barisan menu “Dompet Saya”.
- Klik “Aktifkan Sekarang” dan masukkan kode verifikasi (OTP).
- Jika pengguna SPayLater, periksa kembali nama yang tercantum di aplikasi sesuai KTP.
- Jika bukan pengguna SPayLater, unggah foto KTP menggunakan kamera belakang dan posisikan KTP sesuai bingkai yang tersedia.
- Pastikan informasi pribadi telah sesuai KTP.
- Masukkan informasi tambahan, klik “Konfirmasi”.
- Lakukan verifikasi wajah, klik “Mulai Verifikasi Wajah”.
Setelah berhasil, pengguna akan mendapatkan notifikasi bahwa pengajuan aktivasi SPinjam sedang dalam proses.
Jika pengajuan disetujui, pengguna bakal menerima pesan pop-up bahwa SPinjam berhasil diaktifkan.
Cara Pinjam Uang di Shopee dengan SPinjam
- Buka aplikasi Shopee di ponsel.
- Klik tab “Saya”, lalu pilih “SPinjam”.
- Klik “Ajukan”.
- Pilih jangka waktu pelunasan pinjaman, bisa 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan.
- Pilih rekening bank yang akan digunakan untuk menerima pinjaman tunai.
- Klik opsi “Lanjutkan” dan pilih “Ajukan Sekarang”, lalu masukkan pin ShopeePay.
Jumlah pinjaman yang bisa kamu ajukan akan disesuaikan dengan limit yang diperoleh pengguna.
Adapun besaran limit pinjaman ini bisa berbeda-beda dan tidak dapat mengajukan penambahan limit pinjaman secara manual.
Sebagai informasi, SPinjam menetapkan biaya administrasi sampai 3 persen per transaksi.
Jika telat dalam pembayaran, pengguna akan dikenakan denda sebesar 5 persen setiap bulan dari total tagihan.
***
Itulah cara pinjam uang di Shopee dengan SPinjam, Sahabat 99.
Semoga ulasannya bermanfaat, ya.
Baca informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Jangan lupa untuk mengunjungi 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Salah satu hunian yang aman dan nyaman adalah Grand Al Ihsan Premier yang berada di kawasan Bekasi.