Berita Ragam

17 Gambar Pemandangan Pantai dan Laut yang Simpel, Gampang Ditiru!

5 menit

Gambar pemandangan pantai dan laut adalah salah satu gambar favorit anak-anak. Dalam proses menggambarnya, imajinasi sang anak terhadap keindahan alam akan terasah.

Oleh karena itu, kegiatan positif tersebut bisa dikenalkan sejak dini, terlebih jika sang buah hati telah memasuki masa Taman Kanak-Kanak (TK) atau Sekolah Dasar (SD).

Tak jarang, ketika guru atau orang tua memberi tugas menggambar atau mewarnai pemandangan pantai, anak akan merasa senang dan tertantang.

Maka, contoh gambar pemandangan pantai dalam artikel ini bisa dijadikan sebagai bahan pembelajaran.

Sebelum kami sajikan sejumlah contohnya, ada baiknya kamu memberikan pemahaman sederhana perihal cara menggambar pemandangan alam, termasuk pantai.

Cara Menggambar Pemandangan Pantai

Menurut buku Cara Tetap Bahagia saat Hidup Penuh Masalah, kegiatan menggambar memaksa mata dan tangan untuk bekerja sama dalam ritme berulang yang menyenangkan.

Selain itu, menggambar juga bisa membantu menenangkan sistem syaraf dan hal ini berlaku pula untuk anak-anak.

Bagi yang hendak menggambar pemandangan pantai simple, cara berikut bisa dilakukan karena tergolong mudah.

  • Gambarlah terlebih dahulu garis cakrawala dengan menarik garis lurus di tengah kertas.
  • Kemudian, tentukan garis-garis bergelombang layaknya ombak yang menerpa tepian pantai.
  • Buat lengkungan-lengkungan kecil pada bagian air laut di atas garis ombak laksana gelombang air laut.
  • Gambar awan di langit dengan menarik garis lengkung pendek saling bersinggungan.
  • Tambahkan gambar matahari atau bulan, sedikit bukit atau tebing, dan hal-hal yang berbau pantai.
  • Setelah selesai, proses terakhir adalah mewarnai setiap objek pada gambar.

Contoh Gambar Pemandangan Pantai

1. Contoh Pemandangan Pantai Siang Hari yang Cerah

contoh gambar pemandangan pantai

sumber: tripoto.com

Panorama pantai pada siang hari dengan cuaca cerah akan memberikan kesan gambar yang mendetail.

Sentuhan pantulan cahaya matahari pada air laut akan semakin memperindah gambar tersebut.

2. Sang Surya Tenggelam di Tengah Laut

matahari tenggelam di tengah lautan

sumber: matahari.my.id

Gradasi warna antara matahari dan langit sore bisa diterapkan untuk mempercantik gambar.

Namun, efek nyata juga bisa diakali dengan pemilihan warna biru muda dan biru tua pada air laut.

Sementara itu, bibir pantai dibikin senatural mungkin dengan tambahan pohon kelapa.

3. Eksplorasi Perpaduan Warna Pantai

perpaduan warna pantai

sumber: kibrispdr.org

Untuk melatih daya imajinasi, sarankan anak untuk memberi warna yang beragam.

Biru laut yang khas, ditambah warna-warna mencolok seperti kuning, oranye, bahkan ungu layak untuk dicoba.

4. Gambar Pantai dan Panorama Bukit

gambar pemandangan pantai

sumber: cutewallpaper.org

Latar siang hari di pantai terkesan lebih  hidup apalagi jika ditambah panorama pendukung seperti bukit dan sejumlah pohon kelapa.

Jika dirasa perlu, tambahkan objek perahu yang seolah sedang berlayar di tengah lautan.

5. Pulau Mungil di Tengah Laut

pulau mungil di tengah laut

sumber: temonggo.com

Gambar pemandangan pantai dan laut yang terbentang luas akan terlihat unik dengan keberadaan pulau mungil sebagai tempat berlabuh perahu.

Contoh gambar pemandangan alam yang mudah ditiru dari potret di atas mengandung warna yang terkesan tipis, sedangkan untuk langit menandakan cuaca yang tidak terlalu cerah tetapi cocok untuk berlayar.

6. Gambar Pemandangan Pantai yang Memesona

gambar pemandangan pantai

sumber: apkpure.com

Supaya terlihat memesona, pantai dengan ragam objek bakal lebih menarik.

Contoh di atas bisa jadi inspirasi lantaran adanya pohon kelapa, gazebo di seberang laut, dan matahari yang hendak tenggelam.

7. Pantai Dekat Tebing

gambar pemandangan pantai simple

sumber: bizimtube.com

Sedikit berbeda dengan pemandangan pantai asli pada umumnya, pemilihan gambar tebing di area sekitar dengan warna yang khas memberikan aksen unik.

8. Perahu Layar yang Menarik Perhatian

perahu layar di laut

sumber: temonggo.com

Keberadaan perahu layar di laut akan memberikan sentuhan berbeda.

Pesisir pantai dengan aksen hijau juga menggambarkan kesan unik dan diprediksi akan disukai oleh anak-anak.



9. Tepi Pantai ketika Sunrise

contoh gambar pemandangan pantai

sumber: kanal youtube Mukta Easy Drawing

Gambar pemandangan pantai sunset dengan crayon mempunyai arsiran yang khas, terlebih pada air lautnya.

Umumnya pemandangan air laut terasa tampak luas sehingga gambaran tersebut bisa kamu tuangkan sebagaimana contoh gambar di atas.

Munculnya matahari pagi semakin menyempurnakan aura pantai yang kental ditambah tumbuhan yang berada tak jauh dari garis pantai.

10. Gambar Gunung di Dekat Pantai

Gambar Pemandangan Pantai Sunset dengan Crayon

sumber: duniasosial.com

Pemandangan gunung dan pantai sering kali bersinggungan dan hal ini bisa kamu aplikasikan pada gambar.

Alih-alih menggambar gunung di seberang laut, kamu bisa menentukan penempatan gunung di pinggir bibir pantai.

11. Keindahan Langit Pantai Kala Senja

gambar pemandangan pantai

sumber: kibrispdr

Susana matahari terbenam yang dipadukan suasana langit jingga bisa menjadi favorit, lo.

Untuk semakin memperkaya gambar, berikan objek perahu, tebing, dan tentu saja pohon kelapa di sekitar pantai.

12. Pulau di Seberang Laut

pulau di seberang laut

sumber: temonggo.com

Dengan warna langit keunguan berpadu jingga dan kuning, gambar pantai akan semakin semarak.

Tak hanya itu, gambar tersebut akan terasa bercerita dengan adanya pulau di seberang laut.

13. Sunset di Antara Pohon Kelapa

sunset di pantai

sumber: kanal youtube cizim mektebi

Keindahan sunset di antara pohon kelapa dan bukit landai, ditambah posisi perahu yang berada di tengah-tengah bakal tampak indah dan sedap dipandang.

Untuk warna langit, usahakan agar menghindari warna biru atau putih.

Pilihlah warna kuning, jingga, serta gradasi kedua warna tersebut sehingga keserasian antara objek satu dan lainnya terjaga.

14. Rumah di Bukit Dekat Pantai

gambar pemandangan pantai

sumber: mycrafts.com

Adanya rumah di perbukitan dekat pantai bakal menawarkan sesuatu yang berbeda dibandingkan gambar pemandangan pantai kebanyakan.

Sementara itu, pohon kelapa yang nyaris jatuh memberikan efek dan nuansa yang natural, lo.

15. Kesunyian Pantai

kesunyian pantai

sumber: matahari.my.id

Jauh dari ingar bingar adalah salah satu ciri khas suasana pantai.

Kamu bisa mengaplikasikan hal tersebut dalam gambar yang minim interaksi, termasuk tidak adanya keberadaan perahu.

16. Gambar Pemandangan Pantai Sunset dengan Crayon

gambar pemandangan pantai sunset dengan crayon

sumber: youtube.com/evan si pelukis

Gambar pemandangan pantai sunset dengan crayon cenderung terasa kian “hidup”.

Pasalnya, arsiran warna laut, pesisir pantai, dan sinar lembayung matahari bakal menghasilkan gradasi yang presisi dan sedap dipandang.

17. Gambar Pemandangan Pantai dan Gunung

gambar pemandangan pantai dan gunung

sumber: youtube.com/tafsidrawing

Gambar pemandangan pantai dan gunung memberikan penampilan yang sangat alami karena menggabungkan panorama indahnya pantai dan kesejukan gunung.

***

Itulah contoh gambar pemandangan pantai dan laut yang cocok untuk TK dan SD.

Semoga ulasan di atas bermanfaat, ya.

Baca ragam informasi menarik hanya di www.99updates.id dan Google News.

Sedang mencari rumah idaman dan properti lainnya? Tak perlu khawatir, akses saja laman www.99.co/id.

Dapatkan berbagai promo dan diskon menarik karena ternyata beli hunian emang #SegampangItu.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts