Manusia adalah makhluk yang semasa hidupnya pasti membutuhkan pertolongan. Pertolongan tentu bisa datang dari mana saja, salah satunya tentu dari Allah melalui doa kita. Nah, tahukah kamu ada macam-macam orang yang doanya pasti dikabulkan Allah?
Tentu saja, orang-orang ini memenuhi persyaratan tertentu sehingga doanya akan didengar oleh Sang Pencipta.
Tak perlu berlama-lama lagi, melansir berbagai sumber, berikut ulasan lengkapnya!
Orang yang Doanya Pasti Dikabulkan Allah
1. Doa Orang yang Teraniaya, Al-Mahzlum
Doa orang yang teraniaya akibat dicela atau disakiti orang lain akan dikabulkan Allah Swt.
Oleh karena itu, berhati-hatilah ketika berbuat sesuatu yang berisiko melukai perasaan orang lain mengingat doa mereka yang dirampas haknya mustahil ditolak.
“Takutlah terhadap doa orang yang terzalimi. Sebab, di antara doanya dengan Allah tidak ada penghalang.” (HR. Ahmad).
2. Doa Orang Tua yang Saleh untuk Anaknya
روى أبو داود عن أبي هريرة: أن النبيَّ صلى الله عليه وسلم قال: ثلاثُ دعواتٍ مستجابات لا شك فيهن: دعوة الوالد، ودعوة المسافر، ودعوة المظلوم
Dijelaskan dalam hadis riwayat Abu Daud dari Abu Hurairai RA, Nabi Muhammad saw. bersabda:
“Ada tiga doa yang pasti dikabulkan tanpa ada keraguan padanya, doanya orang yang terzalimi, doanya seorang musafir, dan doa jeleknya orang tua pada anaknya.”
3. Doa Orang yang Sedang Susah
Hampir setiap orang pasti merasakah titik terendah dalam hidup yang menyebabkan mereka putus asa.
Ketika situasi itu terjadi padamu, yakinlah bahwa Allah Swt. akan mengabulkan segala doa agar cobaan tersebut bisa diringankan.
Bukankah Dia (Allah) yang memperkenankan (doa) orang yang dalam kesulitan apabila dia berdoa kepada-Nya, dan menghilangkan kesusahan dan menjadikan kamu (manusia) sebagai khalifah (pemimpin) di bumi? Apakah di samping Allah ada tuhan (yang lain)? Sedikit sekali (nikmat Allah) yang kamu ingat.” (QS. An-Naml: 62).
4. Doa Musafir
Doa seorang musafir yang bepergian dengan tujuan baik akan selalu diterima Allah Swt.
Alasannya adalah karena para musafir sedang jauh dari rumah dan Allah adalah harapan mereka satu-satunya agar bisa kembali pulang.
Doa ini sendiri bisa terkabul dalam beberapa bentuk, seperti kebaikan, kemudahan, hingga keberkahan.
“Tiga doa yang mustajab, tak diragukan lagi di dalam ketiganya, (salah satunya) yakni doa musafir.” (HR. Ahmad).
5. Doa Orang yang Berpuasa dan Sedang Safar
روى البيهقي عن أبي هريرة، قال: قال رسول الله صلى الله عليه وسلم: ((ثلاث دعواتٍ مستجابات: دعوة الصائم، ودعوة المسافر، ودعوة المظلوم
Rasulullah bersabda, seperti yang diriwayatkan oleh Imam Baihaqi dari Abu Hurairah RA:
“Tiga orang yang doanya diijabah, doa orang yang berpuasa, doa orang yang dizalimi, dan doa orang yang sedang safar.”
***
Itulah deretan orang yang doanya pasti dikabulkan Allah.
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99.
Jangan lupa cek artikel terkini lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari perumahan di Grand Al Ihsan Premiere?
Temukan hanya di situs properti 99.co/id dan Rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.