Ketahui cara menggunakan alat pemotong kaca dengan benar, sebab tak seperti kayu atau kertas, material kaca perlu diperlukan secara khusus.
Kegiatan memotong kaca memang idealnya dilakukan oleh tukang yang ahli.
Namun dalam beberapa kesempatan, kemampuan untuk memotong kaca perlu dikuasai oleh seseorang.
Contohnya, ketika kamu memesan kaca untuk dipakai di rumah, tapi si kaca ukurannya tak sesuai atau memerlukan modifikasi.
Maka memotong kaca sendiri tanpa bantuan orang adalah jalan terakhir yang bisa kamu lakukan.
Berangkat dari pemaparan di atas, artikel ini akan mengungkap informasi penting ihwal alat pemotong kaca, termasuk panduan atau cara menggunakannya.
Dilansir dari laman ilmubangunan.com, berikut uraian selengkapnya.
6 Cara Menggunakan Alat Pemotong Kaca
Sebelum membahas lebih dalam, menurut ilmubangunan.com, memotong kaca dalam praktiknya tak boleh digarit secara berulang seperti memotong material kayu.
Justru jika digarit berulang, akan membuat potongan kaca tidak rapi, sehingga menimbulkan banyak serpihan.
Cara tepat memotong kaca yakni dengan sekali garit, tapi harus presisis atau tepat.
Mengenai panduan lebih jauh, berikut langkah per langkahnya:
1. Siapkan Alat Pengaman Diri
Sebelum menyiapkan alat pemotong kaca, gunakan pakaian pelindung diri untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Seperti kita tahu, serpihan kaca mempunyai ujung yang tajam, bila terkena kulit atau mata akan sangat membahayakan.
Beberapa alat pelindung diri itu seperti kaca mata, sarung tangan, dan pakaian yang tebal.
2. Gunakan Alas yang Tepat
Kemudian, siapkan satu alas yang tepat dengan permukaan data.
Semisal meja datar yang kamu lapisi dengan karpet atau matras.
Pastikan kaca yang akan dipotong bisa terbentang dengan baik, tanpa adanya gangguan.
Selain itu, meja yang mesti kamu siapkan harus kokoh dan kuat.
3. Bisa Bergerak Leluasa
Memotong kaca bukanlah perkara yang mudah, apalagi kamu adalah seorang pemula.
Maka dari itu, ruang gerak yang leluasa ketika menggunakan alat pemotong kaca menjadi penting.
Usahakan ruangan ketika memotong kaca nyaman dan luas, intinya kamu bisa bergerak bebas sehingga prosesnya berjalan lancar.
4. Pakai Penggaris yang Bagus
Proses memotong kaca akan lancar andai kamu menggunakan penggaris yang bagus.
Penggaris bagus artinya terbuat dari material yang kokoh, lurus, tapi ringan.
Penggunaan penggaris sangatlah penting, ia berfungsi untuk menahan alat untuk memotong lurus serta agar ukurannya sesuai.
5. Pastikan Ukurannya Sesuai
Sebelum benar-benar memotong kaca, kamu harus tahu ukuran kaca yang akan dipotong.
Usahakan agar ukurannya tepat; tak terlalu pendek atau panjang.
Sebab jika ukurann keliru, akan menyulitkan diri sendiri.
Bahkan bila ada selisih 1 cm saja, akan berdampak banyak.
6. Potong dengan Benar
Lalu terakhir, usahakan untuk memotong dengan benar.
Masih melansir laman ilmubangunan.com, goresan atau potongan yang benar mempunyai ciri kedalaman yang halus.
Dengan kedalaman yang halus kamu tinggal memotong kaca dengan sekali ketukan.
Harga Alat Pemotong Kaca
Mengenai harga alat pemotong kaca, kamu bisa mencarinya di marketplace.
Harganya pun ternyata sangat murah, rata-rata dijual puluhan ribu saja.
Paling mahal dikisaran di atas Rp200 ribu.
Perihal spesifikasi alat potong, makin mahal harga, makin lengkap fitur si alat pemotong.
***
Itulah cara menggunakan alat pemotong kaca yang baik dan benar.
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Update informasi menarik lain di Berita 99.co Indonesia.
Mustika Village Sukamulya dapat jadi opsi tepat jika kamu sedang mencari hunian terjangkau di daerah Cikarang, Bekasi.
Tertarik? Informasi lebih lanjut, silakan tinjau di www.99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Cek sekarang juga!