Properti Rekomendasi

Supermewah, Inilah Potret Rumah Sultan di Bogor yang Harganya Rp100 Miliar. Kolam Renangnya Bikin Salfok!

3 menit

Intip yuk rumah sultan di Bogor yang ditaksir mencapai harga Rp100 miliar berikut ini. Interiornya megah bak istana, lo!

Rumah sultan di Bogor berikut ini menawarkan desain dan fasilitas hunian superlengkap yang dapat menunjang aktivitasmu sehari-hari.

Sebagai area kota mandiri, rumah sultan yang berada di Sentul City ini pun dikelilingi oleh tempat wisata, pusat perbelanjaan, dan akses transportasi terpadu.

Oleh karena alasan di atas, setiap rumah di Sentul City jadi selalu diburu dan laris dibeli banyak orang dari berbagai kalangan.

Nah, kali ini 99.co Indonesia juga menghadirkan rekomendasi rumah sultan yang berada di Sentul City, Bogor untuk kamu jadikan referensi.

Yuk lihat potret dan spesifikasinya pada artikel ini!

Mengintip Potret Kemewahan Rumah Sultan di Bogor

1. Berada di Kawasan Strategis

rumah sultan bogor

 

Rumah mewah bak istana ini berada di kawasan Sentul City, Bogor.

Hunian ini berdiri di daerah strategis dan memiliki sistem cluster yang aman.

Lokasinya sendiri sangat dekat dengan fasilitas umum yang menunjang kebutuhan sehari-hari.

Mulai dari akses jalan tol, sarana pendidikan, pusat kebugaran dan kesehatan, hingga pusat perbelanjaan, semuanya hadir di kawasan hunian berikut ini.

Rumah ini memiliki luas tanah 4.758 m2, luas bangunan 2.500 m2,  8 kamar tidur utama, 9 kamar mandi dan 9 garasi untuk memuat banyak mobil.

Dengan spesifikasi semewah itu, pantas saja kalau rumah tiga lantai ini dibanderol dengan harga selangit.

2. Interior Rumah

interior rumah sultan

Masuk ke bagian interior rumah, terdapat desain hunian yang elegan dengan balutan nuansa warna putih dan corak kayu yang cantik.

Karena menggunakan warna putih, rumah yang sudah sangat besar ini terlihat lebih luas dan lega.

Dekorasinya sendiri menggunakan berbagai material seperti kayu dan kaca.

Tak lupa, kehadiran plafon yang didekorasi sedemikian rupa agar terlihat seperti langit berawan berhasil menjadi focal point yang mencuri perhatian.

Menarik banget, ya!

3. Dipenuhi Furnitur Klasik

ruang tamu rumah sultan



Penggunaan furnitur klasik pada rumah ini juga menambah nilai estetika sendiri pada interior hunian.

Penggunaan sofa tamu set, lemari kayu jati, dan chandelier serbacokelat membuat hunian ini tampak begitu memukau.

Kemudian, tersebarnya jendela di sana juga difungsikan sebagai bukaan yang membuat sirkulasi rumah jadi lebih optimal.

Ya, selain layaknya istana, hunian ini juga tampak begitu sehat, ya!

4. Ruang Makan yang Megah

ruang makan rumah sultan bogor

Pada bagian rooftop, terdapat ruang makan yang dibuat layaknya kafe.

Beda dengan area interior, ruangan ini dibuat begitu modern dengan ditambah banyaknya corak kotak-kotak di lantai hingga meja makan.

Kemudian, permainan warna yang dihadirkan, seperti merah, putih, biru, dan hitam juga bikin penghuni menjadi tertarik berdiam di sana.

Sambil makan, Sahabat 99 juga bisa melihat pemandangan di sekitar rumah yang indah karena di sekeliling ruangan, banyak jendela-jendela besar.

5. Kolam di Halaman Belakang Rumah

kolam renang rumah sultan bogor

Kurang afdol sepertinya bila rumah yang dibanderol dengan harga Rp100 miliar ini tidak memiliki kolam renang.

Yup, rumah ini memiliki kolam renang berbentuk persegi panjang yang luas.

Tentunya, kolam renang ini bisa menampung banyak orang secara sekaligus, lo.

Terdapat pula tanaman-tanaman rindang yang bisa menyegarkan area bermain ini.

Kemudian, kehadiran pilar-pilar kokoh pun turut membuat halaman belakang rumah sultan ini begitu mewah.

Selain berenang, tempat ini juga bisa dijadikan sebagai tempat hangout atau kumpul bersama.

***

Nah, itulah potret rumah sultan di Bogor yang bisa kamu simak, ya.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu ya, Sahabat 99.

Jangan lupa untuk pantau terus artikel yang tak kalah menarik lainnya lewat Berita 99.co Indonesia.

Apakah kamu sedang mencari rekomendasi rumah di kawasan Bogor lainnya?

Yuk, langsung saja lihat pilihannya di 99.co/id dan rumah123.com.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami akan selalu #AdaBuatKamu.

***sumber foto: rumah123.com



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts