Berniat mencari lokasi hunian, tapi tak mau repot pergi keluar? Coba saja menggunakan Google Maps. Yuk, simak cara melihat rumah di google map lewat artikel ini!
Hadirnya teknologi pada zaman kiwari, sangat membantu aktivitas sehari-hari manusia.
Bisa dibilang, majunya teknologi mempermudah segala macam kegiatan, seperti mampu membuat yang jauh jadi dekat, yang samar kian jelas.
Nah, salah satu kemudahan pada saat ini karena teknologi kian mutakhir adalah sanggup melihat lokasi rumah tanpa perlu menyambanginnya secara langsung.
Hal tersebut bisa terwujud karena Google Maps mempunyai fitur bernama street view.
Secara umum, fitur street view memungkinkan pengguna bisa melihat satu lokasi tertentu dengan pemandangan 360 derajat.
Bagi kamu yang berniat mencari rumah, tapi tak mau repot pergi keluar untuk mencari tahu secara langsung, maka fitur ini akan sangat membantumu.
Artikel ini akan menjelaskan dengan gamblang, cara melihat rumah di google map dengan mudah.
Yuk, simak dengan seksama!
Cara Melihat Rumah di Google Map dengan Mudah
1. Menggunakan HP
Cara melihat rumah di google map pertama yaitu menggunakan HP atau ponsel pintar.
Berikut panduan selengkapnya:
- Buka aplikasi Google Maps di ponsel pintar.
- Kemudian, masukan lokasi atau nama tempat yang ingin kamu lihat di kotak pencarian.
- Selanjutnya, sentuh dan tahan lokasi di peta yang ingin kamu lihat gambarnya.
- Tidak lama akan muncul alamat lengkap lokasi yang sudah kamu tekan sebelumnya.
- Scroll ke bawah, lalu klik foto dengan ikon panah berputar, ikon tersebut menunjukkan bila lokasi bisa dilihat lewat fitur street view.
2. Menggunakan Personal Computer (PC) atau Laptop
Lalu kedua, cara melihat rumah di google map memakai fitur street view via Personal Computer (PC) atau laptop.
Sama mudahnya, kamu tinggal mengikuti tutorial di bawah ini:
- Pertama, buka situs Google Maps lewat browser.
- Setelah berhasil mengakses, lalu masukan kata kunci lokasi yang hendak dicari di kotak pencarian.
- Akan muncul pin warna merah yang menunjukkan lokasi yang kamu cari.
- Lalu, klik pin merah tersebut.
- Di bagian bawah sebelah kanan, ada simbol orang berwarna kuning, klik simbol tersebut.
- Selanjutnya, kamu tinggal menekan lokasi pada peta yang ingin dilihat.
Itulah cara melihat rumah di google map menggunakan fitur street view.
Mudah, bukan?
Lebih dari itu, fitur dari Google tersebut sebenarnya mempunyai banyak manfaat lain, seperti:
Manfaat Fitur Street View
1. Bisa Melihat Bangunan atau Jalan Terkenal di Belahan Dunia
Tanpa perlu pergi ke luar negeri, kamu bisa melihat bangunan ikonik, pemandangan alam, atau jalan terkenal di belahan dunia sana dalam sudut pandang 360 derajat.
2. Mendapat Gambaran Utuh Lokasi Tertentu
Semisal kamu tengah mencari alamat tertentu, fitur street view sangat bisa membantumu dalam mencari tahu jalan menuju lokasi.
Paling tidak, street view dapat memberikan gambaran umum lokasi yang hendak kamu cari.
3. Mencari Tahu Lokasi Rumah Idaman
Dalam konteks pencarian rumah, fitur Google Maps yang satu ini akan menolong kamu dalam menemukan lokasi rumah yang sedang diincar.
Contohnya, sebelum survei lokasi secara langsung, kamu bisa melihat gambaran lokasi menggunakan street view.
Dengan begitu ketika benar-benar ingin survei langsung, kamu tak akan kaget karena sudah melihatnya lewat street view sebelumnya.
***
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Nantikan informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Grand Citra Residence dapat jadi pilihan jika kamu sedang mencari hunian mewah dengan lokasi strategis di Cilodong, Depok.
Tertarik? Langsung tinjau langsung di www.99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Cek sekarang juga!