Berita Ragam

7 Cara Mengirim Doa untuk Orang yang Sudah Meninggal dalam Islam. Sudah Tahu?

4 menit

Setelah mendengar kabar duka dari seseorang, segera panjatkan doa dengan cara mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal ini. Insha Allah doamu akan langsung mengalir pada almarhum!

Melepas kepergian seseorang yang sudah meninggal pastinya bukan hal yang mudah.

Ketika seseorang pergi dari dunia ini, satu-satunya hal yang bisa kita lakukan pada mereka adalah mengirimkan doa.

Namun, bagaimana caranya seseorang mengirimkan doa pada orang yang sudah tidak ada?

Simak saja cara mengirimkan doa untuk orang yang sudah meninggal menurut Islam di bawah ini!

Cara Mengirim Doa untuk Orang yang Sudah Meninggal

cara mengirimkan doa untuk orang yang sudah meninggal

cara mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal

1. Berdoa Saat Mendengar Kabar Seseorang Meninggal

Cara mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal pertama adalah segera berdoa.

Jika kamu mendengar kabar buruk bahwa seseorang sudah meninggal dunia, segera mengucapkan doa yang satu ini:

اِنَّا لِلّٰهِ وَاِنَّآ اِلَيْهِ رٰجِعُوْنَۗ

Innā lillāhi wa innā ilaihi rāji’ụn

Artinya: “Sesungguhnya kami milik Allah dan kepada-Nya lah kami kembali”

Ada pula doa untuk orang yang sudah meninggal sesuai sunnah, yakni:

إنَّا ِللهِ وإنَّا إلَيْهِ رَاجِعُوْن وَإِنَّا إليَ رَبِّنِا َلمُنْقَلِبُون الَلهُمَّ اكْتُبْهُ عِنْدَكَ ِفي اُلمحِسنِينِ وِاجْعَلْ ِكتابَهُ ِفي ِعلّيِّين وَاْخلُفْهُ في أَهْلِهِ في الغَابِرين وَلا تحَرِْمْنا أَجْرَهُ وَلاَ تَفْتِنَّا بَعْدَهُ

Innalillahi wa inna ilaihi raji’un, wa inna ila rabbina lamunqalibun, allahummaktubhu ‘indaka fil muhsinin, waj’al kitabahu fi ‘illiyyiin, wakhlufhu fi ahlihi fil ghabirin, wa la tahrimnaa ajrahu wala taftinna ba’dahu.

Artinya: “Sesungguhnya kami milik Allah dan kepada-Nya lah kami kembali. Dan sesungguhnya kepada Tuhan kamilah kami kembali. Ya Allah, tuliskanlah ia di sisi-Mu termasuk golongan orang-orang yang baik. Jadikanlah catatannya di ‘illiyyin. Gantilah ia di keluarganya dari orang-orang yang meninggalkan. Janganlah Engkau haramkan bagi kami pahalanya dan janganlah Engkau beri fitnah kepada kami sesudahnya.”

2. Menyebut Nama Almarhum ketika Berdoa

Berikutnya, sebutkan nama almarhum ketika kamu sedang berdoa untuk mereka.

Hal ini penting dilakukan untuk memperjelas doamu diperuntukkan untuk siapa.

Perilaku ini telah diajarkan oleh Imam Nawawi dalam Al Majmu.

Imam Nawawi berkata, “Pendapat pilihan kami adalah sampainya pahala bacaannya, jika seseorang meminta Allah untuk menyampaikan pahalanya.”

Selain itu, Ibnu Sholah juga mengatakan seseorang wajib memperjelas kepada siapa doa yang mereka panjatkan.

3. Membacakan Surat Al-Fatihah

Cara mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal terakhir adalah dengan membacakan surat Al Fatihah.

Surat Al Fatihah bisa kamu lafalkan setelah mendengar kabar seseorang meninggal.

Doa ini juga bisa kamu panjatkan ketika sedang melayat seseorang.

Berikut adalah tata cara membaca surat Al-Fatihah untuk orang yang sudah meninggal:

  • Menyebut nama yang ingin didoakan
  • Membaca bacaan khususon ila ruhi
  • Membaca surat Al-Fatihah dengan sempurna

Cara Mengirim Doa untuk Keluarga yang sudah Meninggal

1. Cara Mengirim Doa untuk Ayah

doa untuk ayah yang meninggal

cara mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal

Cara mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal bisa dibedakan tergantung siapa orang yang sudah tiada tersebut.

Jika kamu sudah kehilangan ayah, simak cara mengirimkan doa untuk ayah yang meninggal di bawah ini:

Khushuushon ilaa ruuhi abii (sebut nama ayah) bin (sebut nama ayahnya). Allahumghfir lahu warhamhu wa ‘aafihi wa’fu ‘anhu, lahul faatihah.

Artinya: “Terkhusus untuk ruhnya ayahku (sebut nama ayah) putranya (sebut nama ayahnya). Ya Allah ampunilah dia, kasihilah dia, selamatkanlah dia, dan maafkanlah dia, untuknya Al-Fatihah.”

2. Cara Mengirim Doa untuk Ibu

Selain itu, ada pula cara mengirim doa untuk ibu yang sudah meninggal, yakni sebagai berikut:

Khushuushon ilaa ruuhi ummii (sebut nama ibu) binti (sebut nama ayahnya). Allahumaghfir lahaa warhamhaa wa ‘aafihaa wa’fu ‘anhaa, lahal faatihah.

Artinya: “Terkhusus untuk ruhnya ibuku (sebut nama ibu) putrinya (sebut nama ayahnya). Ya Allah ampunilah dia, kasihilah dia, selamatkanlah dia, dan maafkanlah dia, untuknya Al-Fatihah.”



3. Cara Mengirim Doa untuk Anak Laki-Laki

doa untuk anak yang meninggal

cara mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal

Untuk kamu yang sudah kehilangan anak laki-lakimu, yuk panjatkan doa ini untuk almarhum:

Khushuushon ilaa ruuhi ibnii (sebut nama anak laki-laki). Allahumaghfir lahu warhamhu wa ‘aafihi wa’fu ‘anhu, lahul faatihah.

Artinya: “Terkhusus untuk ruhnya putraku (sebut nama anak laki-laki). Ya Allah ampunilah dia, kasihilah dia, selamatkanlah dia, dan maafkanlah dia, untuknya Al-Fatihah.”

4. Cara Mengirim Doa untuk Anak Perempuan

Ini adalah cara mengirimkan doa untuk anak perempuan yang sudah meninggal:

Khushuushon ilaa ruuhi ibnati (sebut nama anak perempuan). Allahumaghfir lahaa warhamhaa wa ‘aafihaa wa’fu ‘anhaa, lahal faatihah.

Artinya: “Terkhusus untuk ruhnya putriku (sebut nama anak perempuan). Ya Allah ampunilah dia, kasihilah dia, selamatkanlah dia, dan maafkanlah dia, untuknya Al-Fatihah.”

5. Cara Mengirim Doa untuk Suami

cara mengirim doa untuk suami yang meninggal

cara mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal

Ketika suamimu telah menghembuskan napas terakhir, segera ikuti cara mengirim doa untuk suami ini:

Khushuushon ilaa ruuhi zaujiii (sebut nama suami) bin (sebut nama ayahnya). Allahumaghfir lahu warhamhu wa ‘aafihi wa’fu ‘anhu, lahul faatihah.

Artinya: “Terkhusus untuk ruhnya suamiku (sebut nama suami) putranya (sebut nama ayahnya). Ya Allah ampunilah dia, kasihilah dia, selamatkanlah dia, dan maafkanlah dia, untuknya Al-Fatihah.”

6. Cara Mengirim Doa untuk Istri

Jika kamu sudah kehilangan istri, yuk bacakan doa untuk istri yang sudah meninggal ini:

Khushuushon ilaa ruuhi zaujatii (sebut nama istri) binti (sebut nama ayahnya). Allahumaghfir lahaa warhamhaa wa ‘aafihaa wa’fu ‘anhaa, lahal faatihah.

Artinya: “Terkhusus untuk ruhnya istriku (sebut nama istri) putrinya (sebut nama ayahnya). Ya Allah ampunilah dia, kasihilah dia, selamatkanlah dia, dan maafkanlah dia, untuknya Al-Fatihah.”

7. Doa Tahlil untuk Orang yang Sudah Meninggal

cara mengirim doa tahlil untuk orang yang meninggal

cara mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal

Cara mengirimkan doa untuk orang yang sudah meninggal berikutnya adalah dengan membacakan doa tahlil untuk mereka.

Berikut adalah doa tahlil untuk orang yang sudah meninggal:

الْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ حَمْدًا يُّوَافِى نِعَمَهُ وَيُكَافِىءُ مَزِيْدَهُ، يَا رَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ كَمَا يَنْبَغِيْ لِجَلَالِ وَجْهِكَ وَعَظِيْمِ سُلْطَانِكَ، سُبْحَانَكَ لَا نُحْصِى ثَنَاءً عَلَيْكَ أَنْتَ كَمَا أَثْنَيْتَ عَلَى نَفْسِكَ، فَلَكَ الحَمْدُ قَبْلَ الرِّضَى وَلَكَ الحَمْدُ بَعْدَ الرِّضَى وَلَكَ الحَمْدُ إِذَا رَضِيْتَ عَنَّا دَائِمًا أَبَدًا

Artinya: “Aku berlindung kepada Allah dari setan yang dilontar. Dengan nama Allah yang maha pengasih, lagi maha penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan seru sekalian alam sebagai pujian orang yang bersyukur, pujian orang yang memperoleh nikmat sama memuji, pujian yang memadai nikmat-Nya, dan pujian yang memungkinkan tambahannya. Tuhan kami, hanya bagi-Mu segala puji sebagaimana pujian yang layak bagi kemuliaan dan keagungan kekuasaan-Mu. Maha suci Engkau, kami tidak (dapat) menghitung pujian atas diri-Mu sebagaimana Kau puji diri sendiri. Hanya bagi-Mu pujian sebelum rida. Hanya bagi-Mu pujian setelah rida. Hanya bagi-Mu pujian ketika Kau meridai kami selamanya.”

***

Semoga bermanfaat, ya.

Jangan lupa untuk membaca ulasan menarik lainnya hanya di Berita.99.co.

Follow Google News kami untuk mendapatkan berbagai informasi paling up to date.

Yuk, kunjungi laman www.99.co/id guna menemukan beragam rumah idaman dan properti lainnya.

Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu, lo.



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts