Berita Selebriti

Bak Kastil, Ini Potret Rumah Crazy Rich Cilegon Billy Martono. Hobinya Berbagi dengan Sesama!

3 menit

Nama Billy Martono kerap menjadi perbincangan publik lantaran harta kekayaannya yang sangat melimpah. Hidup bergelimang harta, kira-kira seperti apa rumah Billy Martono? Intip potretnya, yuk!

Sering dicap sebagai sultan dan crazy rich Cilegon, Billy mengaku tak nyaman dengan sebutan itu.

Di balik kehidupannya yang mentereng, putra dari pendiri perusahaan Gama Group Banten ini memiliki hobi unik suka berbagi dengan sesama.

Sosok Billy sering viral di platform TikTok dan Instagram karena sering membuat konten memborong makanan untuk dibagikan kepada sesama.

Tak ingin dikenal sebagai seorang crazy rich, Billy lebih memilih dikenal sebagai sosok yang peduli dengan sesama.

Melansir dari kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL, seperti ini potret rumah Billy Martono…

Potret Rumah Crazy Rich Cilegon Billy Martono

1. Rumah bak Istana Eropa

rumah billy martono

Seperti ini potret rumah crazy rich Cilegon Billy Martono dari atas yang berdiri megah bak kastil-kastil Eropa.

Rumah berwarna putih itu tampak sangat kontras dengan rumah-rumah yang ada di sekitarnya, meskipun lingkungannya terlihat seperti perumahan elit.

2. Empat Pilar Megah

rumah kastil

Di bagian fasad rumahnya, terdapat empat pilar yang menjulang tinggi sampai ke bagian atap rumah.

Menurut keterangan Billy, empat pilar tersebut memiliki filosofinya tersendiri, seperti empat pilar kebangsaan.

3. Garasi Penuh Mobil Mewah

koleksi mobil billy martono

Di bagian samping, terdapat garasi dengan ukuran yang sangat luas.

Meskipun ukuran garasinya sangat luas, tidak ada ruang kosong sedikitpun di dalam garasi tersebut.

Mobil-mobil mewah berbagai jenis seperti MPV hingga sport car terparkir rapi.



4. Ruang Tengah Super Luas

ruang tengah

Masuk ke bagian dalam rumah, terdapat ruang tengah dengan konsep open plan yang sangat luas.

Ruang tengah tersebut mencakup ruang televisi, ruang tamu, dapur, dan beberapa ruangan lainnya.

5. Lukisan Seperti Katedral

lukisan katedral

Salah satu hal menarik dari rumah Billy Martono adalah plafon rumahnya yang dilukis tangan dengan tema lukisan ala-ala lukisan katedral.

Total biaya pengerjaan lukisan tersebut ditaksir mencapai Rp270 juta dengan waktu pengerjaan sekitar enam bulan.

6. Ruang Tamu yang Nyaman

ruang tamu luas

Masih di ruang tengah, di sudut ruangan terdapat ruang tamu yang juga luas dan nyaman.

Ruang tamu tersebut dilengkapi dengan sofa-sofa berukuran besar dengan bantalan yang sangat empuk.

7. Kamar Utama yang Simpel

ruang tidur simpel

Naik ke lantai dua, terdapat kamar Billy Martono yang ukurannya sangat luas namun memiliki desain yang simpel.

Di kamar tersebut tidak terdapat banyak furniture, tapi terdapat lemari dengan ukuran yang sangat panjang.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi www.99.co/id dan www.rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang!

Dapatkan hunian terbaik, salah satunya di LRT City Cibubur!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts