Berita Ragam

Dicibir Netizen soal Usaha Mulai dari Nol, Ini 5 Bisnis Besar Anak Konglomerat Putri Tanjung. CEO dari Umur 15 Tahun!

2 menit

Sukses seperti ayahnya, Putri Tanjung ternyata memiliki beragam bisnis yang ia geluti sejak dini. Simak beragam bisnis yang ia miliki di sini!

Dilansir dari liputan6.com, Putri Tanjung adalah anak dari orang terkaya ketiga di Indonesia, Chairul Tanjung.

Sama seperti ayahnya, Putri juga ikut terjun ke dunia bisnis dan bahkan berhasil menjadi CEO sejak umur 15 tahun.

Konon, bisnis yang ia miliki dimulai dari nol karena Putri tidak meminta modal dan mengajukan proposal ke perusahaan ayahnya.

Yuk, intip bisnis yang Putri Tanjung geluti di bawah ini!

Bisnis yang Dimiliki oleh Putri Tanjung

1. El Paradiso Event Organizer

bisnis milik putri tanjung

sumber: jurnalisindonesia.id

Saat berusia 15 tahun, Putri Tanjung sudah mulai menjalani bisnis sendiri bernama El Paradiso Event Organizer.

Melalui acara Hitam Putih yang dipandu oleh Deddy Corbuzier, Putri menceritakan perusahaan pertamanya ini.

El Paradiso Event Organizer merupakan perusahaan yang menyediakan jasa penyelenggaraan acara kecil-kecilan, seperti acara ulang tahun.

2. Creativepreneur Even Creator

Setelah perusahaan pertamanya sukses, Putri pun mulai membesarkan perusahaan miliknya.

Dia aktif menjadi CEO Creativepreneur Event Creator dan Chief Officer Kreatif yang berjalan sejak tahun 2014.

Putri sering menyelenggarakan acara kewirausahaan dengan konsep milenial melalui Event Organizer miliknya yang satu ini.



3. Kravi Creative Digital Artist

foto putri tanjung

sumber: voi.id

Bisnis berikutnya yang digeluti oleh wanita ini adalah Kravi, sebuah perusahaan kreatif digital artist.

Sarjana Academy of Arts di San Francisco ini diangkat menjadi Chief Business Officer di Kravi.

Meski demikian, bisnis ini bukan merupakan usaha mandiri yang dibuat oleh Putri.

Namun, dirinya memiliki andil besar dalam perusahaan karena posisinya yang tinggi.

4. CXO Media

Selain tiga perusahaan tersebut, Putri juga memiliki sebuah perusahaan lain bernama CXO Media.

CXO Media ini merupakan perusahaan yang berada di bawah grup CT Corp milik sang ayah.

Bisnis yang satu ini menawarkan marketing, pengembangan bisnis, event, dan creative visual yang mendukung unit lain di CT Corp.

Salah satu acara yang dibuat oleh CXO Media adalah podcast Ngobrol Sore Semaunya.

5. Staf Khusus Presiden

Hal terakhir yang digeluti oleh Putri adalah berhasil menjadi staf khusus Presiden Joko Widodo di tahun 2019.

Putri bahkan dikenal sebagai staff khusus termuda di Istana Negara karena berhasil mendapatkan jabatan ini di umur 23 tahun.

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Jika sedang mencari rumah di Malang, bisa jadi Singmaherta City adalah jawabannya.

Cek saja di 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts