Berita Ragam

24 Lagu TikTok Viral Terbaru Tahun 2023. Dijamin Auto FYP!

2 menit

Lagu-lagu TikTok sering terngiang-ngiang di kepala dengan alunan musiknya yang asyik. Tahukah kamu apa saja lagu TikTok viral 2023 yang paling banyak digunakan sebagai backsound?

Kehadiran platform TikTok menjadi lahan baru bagi para konten kreator untuk berkreasi dengan karya-karya uniknya.

Rata-rata video yang diunggah di TikTok sering menggunakan lagu sebagai backsound-nya.

Bagi para kreator TikTok, lagu latar berperan penting untuk menjadikan video yang mereka buat lebih menarik dan meningkatkan potensi untuk masuk For Your Page (FYP).

Ingin tahu apa saja lagu TikTok viral 2023?

Simak daftar lagunya, yuk!

Lagu TikTok Viral 2023

1. “Cintamu Sepahit Topi Miring” – Jogja Hip Hop Foundation

Belakangan ini, lagu Jawa berjudul “Cintamu Sepahit Topi Miring” viral di TikTok karena memiliki rima yang catchy banget.

Walaupun lagu TikTok viral ini berirama cepat, nyatanya lagunya sangat asyik di telinga dan terngiang-ngiang di pikiran.

Berikut ini penggalan lirik lagu TikTok viral “Cintamu Sepahit Topi Miring”:

Giginya ompong menggerong
Ranto Gudel Mendehem nyungsep
Thuyul gundhul ke sana sini mengempit gendul
Gendruwo thela-thelo tampak loyo
Jlangkong jalannya miring-miring eh dhoyong

2. “Rahmatun Lil’Alameen” – Maher Zain

Lagu bertajuk “Rahmatun Lil’Alameen” karya Maher Zain viral seiring memasuki bulan ramadan.

Seiring banyaknya konten Islami, tak heran lagu ini sering berlalu-lalang di FYP.

Bagi kamu yang ingin menyemarakkan Ramadan, lagu dengan berisi puji-pujian kepada Nabi Muhammad saw. ini bisa dijadukan backsound.

Berikut penggalan lirik “Rahmatun Lil’Alameen”:

Habibi yaa Muhammad
Atayta bissalami wal huda Muhammad
Habibi yaa Ya Muhammad
Ya rahmatan lil’alameena ya Muhammad

3. “Ngopi Maszeh” – Happy Asmara

Tak dapat dipungkiri, bagi kamu yang sering berselancar di TikTok, pasti kamu sering menjumpai lagu-lagu Jawa yang di-remix.

Salah satu lagu viral TikTok yang pasti tak asing di telingamu adalah “Ngopi Maszeh” yang dinyanyikan Happy Asmara.

Berikut ini penggalan lirik “Ngopi Maszeh”:

Mumet mikir cicilan
Ngopi-ngopi maszeeh
Mumet mikir tagihan
Ngopi-ngopi Maszeeh

4. “Aiya Susanti (Remix)” – Derix Mail

Lagu dalam serial kartun Upin Ipin berjudul “Aiya Susanti, Perempuan Banyak Muda” versi remix mendadak viral di TikTok.

Versi remix-nya sangat catchy. Tak heran jika sampai menjadi salah satu lagu TikTok viral.

Berikut ini penggalan lirik lagu “Aiya Susanti (Remix)”:

Aiya Susanti, perempuan banyak muda
Ana banyak susah, jalan tutup mata
Uang dan ringgit ana takda hairan
Ente tutup mata, ana tentu jalan

5. “Sial” – Mahalini



Mahalini kini menjadi salah satu ikon galau industri musik saat ini karena lagu-lagunya mewakili isi hati kawula muda.

“Sial” versi koplo menjadi salah satu lagu TiTok viral, tetapi dijadikan backsoung konten komedi.

Berikut penggalan lirik “Sial”:

Sial-sialnya ku bertemu dengan cinta semu
Tertipu tutur dan caramu
Seolah cintaiku (cintaiku)
Puas kaucurangi aku?

6. “Komang” – Raim Laode

Terdengar syahdu dengan lirik puitis yang menyentuh, “Komang” berhasil membuat banyak orang kagum.

Lagu ini ternyata diciptakan oleh Raim Laode, seorang komika asal Wakatobi.

Berikut ini penggalan lirik “Komang”:

Sebab kau terlalu indah dari sekedar kata
Dunia berhenti sejenak menikmati indahmu
Dan apabila tak bersamamu
Ku pastikan kujalani dunia tak seindah kemarin

7. “Big Boy” – SZA

Ingin membuat konten bucin di TikTok? Lagu “Big Boy” dari SZA ini bisa dijadikan backsound yang tepat.

Ini penggalan lirik “Big Boy” yang digunakan:

It’s cuffing season
And now we got a reason to get a big boy
I need a big boy
Give me a big boy

8. “Terpikat (Remix)” – Taufiq Akmal

Buat kamu yang suka bikin konten joget di TikTok, lagu bertajuk “Terpikat” versi remix ini tepat dijadikan backsound.

Irama lagunya yang bikin semangat pasti membuat jogetanmu jadi lebih asyik.

Berikut ini penggalan lagu “Terpikat” yang digunakan:

Aku terpikat dirimu
Waktu aku memandang wajahmu
Kamu sungguh memang cantik
Apalagi bodymu menarik

9.  “Suwung” – Heyek Crew

Selain “Cintamu Sepahit Topi Miring”, “Suwung” juga menjadi salah satu lagu TikTok viral Jawa yang ramai digunakan.

Lagu ini semakin populer setelah digunakan oleh TikToker asal Korea bernama WonJeong.

Ini penggalan lagu “Suwung”:

Aku Bingung
Kowe Bingung
Kabeh Bingung Dadi Suwung
Telak Garing rasane koyo lagi dikurung

10. “Rungkad” – Happy Asmara

Lagu-lagu yang dinyanyikan Happy Asmara cukup banyak menjadi lagu TikTok viral, salah satunya “Rungkad” yang diciptakan Vicky Prasetyo.

Berkat irama koplonya yang asyik banget, lagu ini sering dijadikan backsound konten joget.

Berikut ini penggalan lirik “Rungkad”:

Saiki aku wes sadar
Terlalu goblok mencintaimu

Rungkad
Entek entek an
Kelangan koe sing paling tak sayang
Bondoku melayang tego tenan
Tangis tangisan

***

Itulah lagu TikTok viral yang menarik untuk dijadikan backsound.

Baca artikel lainnya hanya di www.99updates.id.

Agar tak ketinggalan informasi terbaru, ikuti Berita 99.co di Google News.

Kalau sedang mencari hunian, dapatkan rekomendasinya di www.99.co/id.

Menemukan hunian impian kini jadi #SegampangItu!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts