Sahabat 99 kangen sama mantan personel Cherrybelle? Obati kerinduanmu dengan melihat potret rumah mereka di artikel ini, yuk! Ada yang memiliki minimarket pribadi, lo, di dalam rumahnya!
Cherrybelle adalah girl band yang dibentuk pada tahun 2011.
Grup vokal ini terdiri dari sembilan perempuan yang memikat dengan aksi panggung mereka.
Lagu-lagu mereka pun cukup hits pada masanya, seperti “Beautiful”, “Diam-Diam Suka”, dan masih banyak lagi.
Pada tahun 2018, grup musik ini dibubarkan sementara dan pada 17 Agustus 2021, Cherybelle kembali aktif dengan formasi baru.
Nah, buat kamu yang kangen sama mantan personel Cherrybelle, yuk kita nostalgia dengan mengintip potret rumah mereka berikut ini!
4 Potret Rumah Mantan Personel Cherrybelle
1. Anisa Rahma
Anisa Rahma adalah anggota Cherrybelle generasi pertama.
Pada tahun 2013, Anisa memutuskan untuk keluar dari Cherrybelle karena melanjutkan pendidikannya.
Kemudian di tahun 2018, Anisa menikah dengan Anandito Dwis.
Mau tahu seperti apa rumah yang Anisa huni bersama suaminya?
Rumah Anisa dan Anandito terlihat menawan didominasi warna putih.
Mulai dari eksterior hingga interior semuanya dirancang bernuansa warna putih!
Sementara pada dapurnya menggunakan sentuhan warna cokelat pada lemari dapur gantung yang membuat suasana terlihat modern dan terasa hangat.
2. Keizia Karamoy
Keizia Karamoy bergabung dengan Cherrybelle sejak 8 Juni 2012 melalui proses audisi.
Adik kandung dari Angel Karamoy ini merupakan anggota Cherrybelle kedua yang kemudian mengakhiri keaktifannya di grup tersebut pada tahun 2015.
Pada tahun 2017, Keizia menikah dengan Axel Narang dan telah dikaruniai tiga buah hati.
Rumah yang dihuni oleh Keizi dan keluarganya sangat nyaman dan modern dengan furnitur kayu berwarna cokelat.
Di ruangan lainnya, terdapat sebuah sofa berwarna abu-abu muda yang terlihat elegan berpadu dengan furnitur kayu.
3. Sarwendah
Sarwendah adalah anggota Cherrybelle generasi pertama yang bergabung pada tahun 2011 dan keluar pada tahun 2012.
Pada tahun 2013, Sarwendah menikah dengan Ruben Onsu.
Sarwendah dan Ruben Onsu diketahui memiliki rumah yang mewah.
Rumah berlantai dua tersebut mengusung konsep Mediterania yang ternyata dirancang langsung oleh sang istri, Sarwendah.
Saking tajirnya, Sarwendah dan Ruben memiliki ruangan khusus untuk menyimpan kebutuhan rumah tangga.
Mereka menatanya di ruangan penyimpanan dengan rak-rak yang menyerupai sebuah minimarket pribadi.
4. Cherly Juno
Cherly Yuliana Anggraini atau yang akrab disapa Cherly Juno adalah anggota Cherrybelle generasi pertama.
Pada pertengahan tahun 2015, Cherly memutuskan untuk keluar dari grup musik yang membesarkan namanya itu.
Pada tahun 2017, Cherly menikah dengan Arthur Chandra Hasudungan Panjaitan dan telah dikaruniai dua buah hati.
Cherly dan suaminya tampak sangat memerhatikan kebutuhan kedua anaknya tersebut.
Hal itu terlihat dari kamar serta ruang bermain yang dirancang begitu nyaman untuk anak-anak mereka.
Salah satu kamar anak Cherly didesain minimalis dengan dipan kayu yang dilengkapi rangka kayu yang membentuk rumah.
Begitu juga dengan ruang bermain yang didesain minimalis dengan elemen kayu natural sebagai material furnitur.
Homey and cozy banget, ya, ruang bermain dan kamar anak artis yang satu ini!
***
Demikian sejumlah potret rumah mantan personel Cherybelle.
Hunian siapa yang menurutmu paling mewah?
Baca artikel menarik dan terbaru lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Ingin miliki rumah masa depan seperti di Citra Grand Semarang?
Pastikan hanya mencari di 99.co/id, ya!