Cerita Kita

6 Potret Hasil Renovasi Rumah Milik Bumi Philar. Dulu Tampak Usang Kini Bergaya Santorini yang Cantik!

4 menit

Demi memiliki rumah idaman, banyak orang rela merenovasi rumahnya agar terlihat lebih indah. Hal ini juga dilakukan oleh instagrammer @bumiphilar yang berhasil mengubah sebuah rumah tua menjadi rumah bergaya Santorini yang berestetika dan menawan!

Setelah membeli rumah, Tonia Saraswati, pemilik akun @bumiphilar, memilih untuk merenovasi rumah tuanya agar terlihat lebih sesuai dengan rumah idamannya.

Dalam wawancaranya bersama Shafira dari 99.co Indonesia, Tonia mengaku sudah memiliki niatan untuk merenovasi rumah setelah membeli rumah tuanya.

Akhirnya, rumah tua ini pun direnovasi selama empat bulan dan kini Tonia memiliki rumah bergaya open space yang indah dan menawan.

Yuk, intip perbedaan penampilan Bumi Philar sebelum dan sesudah renovasi di bawah ini!

Potret Hasil Renovasi Bumi Philar

1. Fasad Rumah Bergaya Vintage

fasad rumah tua bumiphilar

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Bumi Philar awalnya memiliki fasad rumah tua sederhana, seperti rumah-rumah Indonesia pada umumnya.

Rumah ini memiliki luas tanah 140 m2 dan luas bangunan 110 m2 dengan dua lantai dan enam ruangan.

fasad rumah bumi philar

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Setelah direnovasi rumah tua ini memiliki penampilan yang baru dan beda jauh dari tampilan sebelumnya.

Atap segitiga kini berubah menjadi ke bawah, sehingga memberikan tampilan homey yang vintage.

Meski bagian depan rumah masih terasa bernuansa lawas, area dalam rumah ternyata berubah menjadi sangat modern!

2. Dapur yang Minimalis

dapur kotor

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Menurut Tonia, salah satu area Bumi Philar yang paling berubah adalah area dapur atau dining room.

Area taman belakang, dinning room, dan kitchen,” jawab Tonia ketika ditanya tentang area mana yang direnovasi besar pada oleh 99.co Indonesia, Jumat (22/10/2021).

Dulunya, dapur terlihat mungil dengan kitchen set dari dinding dan keramik serta tampak usang oleh waktu.

dapur minimalis bumi philar

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Kini dapur menjadi lebih indah dengan kitchen set custom berwarna biru keabuan dan dinding putih.

Meski ukuran ruangan tidak berubah, area yang satu ini terlihat lebih luas dari sebelumnya.

Pasalnya, kini mendapatkan cahaya dari keberadaan taman mini dalam rumah.

Tonia juga mengatakan bahwa area yang satu ini membutuhkan biaya paling tinggi ketika direnovasi.

Ini dikarenakan biaya perabotan, seperti kitchen set dan peralatan masak yang mahal.

“Karena perabotan di area ini lumayan mahal, seperti bikin kitchen set, beli meja makan, kulkas,” ujar Tonia.

Berdasarkan unggahan Instagramnya, total biaya yang harus dikeluarkan oleh Tonia untuk merenovasi dapur mencapai Rp29,6 juta!

3. Ruang Makan yang Cerah

renovasi rumah tua

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Ruangan berikutnya yang paling berubah dari sebelumnya adalah area ruang makan.

Area ruang makan ini dulunya adalah kamar mandi tanpa pencahayaan yang akhirnya dibobrok, sehingga memberikan tampilan hunian terbuka.

ruang makan bumi philar

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Setelah direnovasi, area ini menjadi sangat cerah karena berada tepat di sebelah taman mini.



Ruangan ini juga menjadi ruangan favorit Tonia di Bumi Philar dan sering digunakan untuk berkumpul bersama teman dan keluarga.

“Area dining room, karena seneng aja duduk disana sambil makan atau kumpul sama temen or keluarga sambil menikmati taman mini,” kata Tonia.

4. Ruang Tamu Sederhana

ruang tamu rumah tua

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Tonia menjelaskan bahwa area ruang tamu tidak banyak berubah meski telah direnovasi.

Hal yang berubah di ruangan ini hanyalah warna cat jendela yang awalnya gelap menjadi warna biru keabuan.

ruang tamu modern bumiphilar

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Selain itu, bagian tirai juga diubah dari awalnya tirai tebal menjadi tirai gulung.

Tirai yang kini lebih terbuka membuat sinar matahari lebih mudah memasuki ruang tamu dan membuat ruangan menjadi lebih terang dan bersih.

5. Kamar Mandi Modern

renovasi kamar mandi rumah tua

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Area kamar mandi menurut Tonia merupakan area yang paling sulit ketika direnovasi karena bentuknya yang kurang lurus.

“(Area yang paling sulit direnovasi) kamar mandi, karena bentuk bangunannya tidak lurus, jadi tukangnya harus pinter ngakalin saat masang granit nya dan banyak memasang pipa baru,” jelas Tonia lewat wawancara tertulis.

Selain itu, Tonia juga harus memasang pipa baru di kamar mandi agar saluran air menjadi lebih lancar.

kamar mandi modern

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Jerih payah Tonia pun akhirnya terbayarkan karena kini kamar mandi Bumi Philar tampak minimalis dengan peralatan yang modern.

6. Taman Mini Menawan

ruangan kosong rumah tua

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Sebelum direnovasi, area yang satu ini merupakan sebuah kamar tertutup yang jarang digunakan.

Karena tidak tahu digunakan untuk apa, Tonia pun memilih untuk membuka ruangan ini dan mengubahnya menjadi sebuah taman mini.

taman mini batu

sumber: instagram.com/bumiphilar/

Taman mini ini kini menjadi salah satu sumber masuknya sinar matahari ke hunian dan mampu membuat interior hunian menjadi lebih cerah.

Sentuhan warna biru keabuan pun bisa kamu temukan di pintu menuju taman ini.

Tonia juga mengaku paling menyukai renovasi di area taman mini karena membuat rumahnya tampil berbeda.

Karena tadinya rumah ini sangat gelap tidak ada cahaya, setelah diubah jadi taman mini langsung cahaya bisa masuk kapan pun, dan rumah pun berasa langsung beda vibes-nya,” kata Tonia.

***

Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu, Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari rumah di Bekasi?

Bisa jadi Vida Bekasi adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts