Ingin menambah karpet baru di rumah namun harganya sangat mahal? Kenapa tak coba cara membuat karpet sendiri di rumah? Mudah ditiru, lho!
Seperti yang kita tahu, karpet adalah salah satu benda yang cukup tahan lama. Pertanyaannya, sudah berapa lama usia karpet yang Anda miliki?
Kalau sudah terlalu lama dan Anda juga jarang cuci karpet tersebut, bukankah lebih baik sediakan yang baru?
Anda sangat membutuhkan yang baru namun tak ingin membeli? Lebih baik buat saja karpet baru oleh Anda sendiri!
Selain ongkosnya sangat murah, cara mencuci karpet buatan sendiri pun sangat mudah dan sederhana.
Tak sulit kok membuatnya, karena Anda hanya perlu membaca artikel ini sampai selesai dan mengikuti cara membuat karpet beserta langkah-langkahnya!
Alat dan Bahan Membuat Karpet
Pertama-tama, Anda perlu menyiapkan alat dan bahan yang dibutuhkan untuk membuat karpet. Kira-kira apa saja yang dibutuhkan?
Yuk, siapkan alat dan bahan yang terdiri dari:
- Kain tilam/seprai;
- Mesin jahit;
- Gunting;
- Setrika;
- Peniti;
- Kapas pelapis karpet.
Cara Membuat Karpet Dari Awal Hingga Akhir
Semua alat dan bahannya sudah disiapkan? Tentu kini saatnya kita mulai berkreasi.
Tunggu apa lagi? Ikuti langkah-langkah berikut ini yuk.
1. Siapkan Kain Tilam untuk Membuat Karpet
Cara membuat karpet yang pertama yaitu menyiapkan bahan untuk membuat karpet yang dibutuhkan.
Letakkan kain tilam yang akan digunakan di atas lantai untuk melihat ada atau tidaknya lipatan.
Pastikan kain yang akan digunakan masih cukup bagus. Jika sudah pasti akan digunakan, potonglah bagian sisi kain yang tak digunakan.
2. Masukkan Busa Pelapis Karpet
Letakan kapas/busa pelapis di bagian bawah kain bercorak. Pastikan ukurannya sama atau bahkan lebih kecil satu centimeter ya.
Hal ini dilakukan agar bagian pinggir karpet bisa dijahit dan hasilnya lebih rapi.
3. Kencangkan Busa dengan Peniti
Cara membuat karpet selanjutnya yang tak kalah pentingnya yaitu memasang peniti di seluruh bagian karpet.
Pasang peniti di beberapa bagian untuk memastikan semua lapisan tak bergeser satu sama lain.
4. Siapkan Kain Polos untuk Membuat Pinggiran Karpet
Buat empat potongan kain tak bercorak yang panjangnya disesuaikan dengan bagian sisi karpet. Semakin besar, maka semakin banyak bahan kain yang dibutuhkan.
Kain ini akan digunakan sebagai sambungan pada pinggiran karpet agar terlihat lebih bagus dan mewah.
5. Jahit Bagian Pinggir Kain
Lipat keempat kain yang akan dijahit di bagian pinggir. Ini akan membentuk batas agar lebih mudah saat dijahit. Anda juga bisa menekannya menggunaan setrika agar garis tampak lebih nyata.
Baca Juga:
Mudahnya Buat Hiasan Bunga dari Kain Flanel, Bisa Jadi Peluang Bisnis!
6. Tahan Kembali Kain dengan Jarum Pentul
Gunakan jarum pentul atau peniti untuk membuat kain tersebut tidak bergeser.
7. Jahit Pinggiran Karpet Secara Rapi
Langkah terakhir dari rangkaian cara membuat karpet ini diakhiri dengan menjahit seluruh bagian pinggir karpet hingga rapat.
Jangan lupa untuk menjahit bagian samping karpet hingga benar-benar rapi dan karpet bisa langsung digunakan!
Rekomendasi Desain Karpet untuk Membuat Karpet Sendiri di Rumah
1. Karpet Bulu Lembut
2. Karpet dari Kain Perca
3. Karpet dari Tali Tambang
4. Karpet Puzzle Berbahan Lembut
5. Karpet Bulu-Bulu dari Kain Bekas
Baca Juga:
Mau Membuat Hiasan Gantung dari Bola Lumut yang Imut? Ini Caranya!
Semoga artikel ini berguna ya, Sahabat 99!
Daripada disimpan dan dibaca sendiri, mending share artikel ini ke media sosial yuk.
Jangan lupa, baca berita properti dan tips kreasi menarik lainnya hanya di 99.co Indonesia ya.
Ingin cari properti? Pastikan untuk mencarinya di www.99.co/id.
***Sumber: diynetwork.com