Ingin tahu cara mengetahui nomor IndiHome dengan mudah? Simak artikel berikut, kami akan jelaskan dengan lengkap. Baca sampai selesai, ya!
Bagi pengguna baru IndiHome, kami sarankan untuk mengetahui nomor internet IndiHome yang kalian gunakan.
Pasalnya, nomor IndiHome akan dipakai untuk berbagai keperluan, terutama saat melakukan pembayaran.
Baik itu membayar via bank, marketplace, aplikasi IndiHome, Plasa Telkom, dan minimarket, kamu akan ditanyai nomor internet IndiHome.
Selain itu, nomor IndiHome dibutuhkan manakala kamu akan melaporkan gangguan internet.
Makanya, kamu sebaiknya menyimpan nomor IndiHome, sebab dalam satu momen ia akan dibutuhkan.
Andai kamu lupa dan tak tahu nomor IndiHome, tenang…
Kami akan menjelaskan cara mengetahui nomor IndiHome dengan mudah.
Langsung saja kita simak, melansir dari berbagai sumber, berikut penjelasan selengkapnya.
7 Cara Mengetahui Nomor IndiHome Paling Baru Tahun 2022
1. Menghubungi Customer Service
Cara mengetahui nomor IndiHome yang dapat kamu lakukan untuk pertama kali yakni dengan menghubungi customer service.
Kamu dapat menghubunginya dengan: memasukan kode area lalu nomor 147.
Contoh, kamu saat ini berada di Bandung, maka nomor yang dapat dihubungi: 022147.
Setelah tersambung, jelaskan maksud dan tujuan, pastikan juga kamu mengetahui nomor HP dan e-mail yang didaftarkan saat berlangganan IndiHome, ya.
2. Lihat Dus Modem
Kemudian melihat nomor IndiHome melalui dus modem.
saat pertama kali memasang IndiHome, modem akan terbungkus dus.
Biasanya teknisi tak akan membuangnya, tapi memberikan pada pelanggan.
Di dus tersebut tertera nomor IndiHome, kamu tinggal mencarinya dengan seksama.
3. Di Belakang Modem dan SetTopBox
Ternyata dus modem sudah kamu buang.
Tenang, masih ada cara mengetahui nomor IndiHome, kiat yang dapat kamu lakukan ialah mencarinya di belakang modem.
Memang terdengar agak tak masuk akal, tapi biasanya teknisi akan menuliskan nomor IndiHome di belakang modem.
Selain di modem, kamu juga bisa ceknya di belakang SetTopBox atau STB.
Ia adalah alat tambahan untuk dapat menikmati TV dari paket IndiHome.
4. Melalui Aplikasi
Apakah sejak awal kamu sudah diarahkan untuk memasang aplikasi MyIndiHome di ponsel pintar?
Nah, di sana kamu akan mendapatkan banyak informasi seputar layanan internet yang tengah dipakai.
Kamu pun dapat mengecek nomor IndiHome lewat aplikasi MyIndiHome.
Nomor IndiHome akan tertera di laman awal aplikasi.
Bila kamu belum memasangnya, lebih baik unduh lalu install aplikasi tersebut.
5. Lewat Website Resmi
Jika kamu enggan untuk memasang aplikasi, nomor IndiHome dapat diketahui lewat situs resmi.
Mudah, kamu tinggal mengakses indihome.co.id, kemudian log in menggunakan e-mail atau nomor ponsel yang sebelumnya sudah didaftarkan.
Setelah masuk, cari menu ‘status langganan’ di bagian pojok kanan atas.
Tak lama, akan muncul halaman yang memperlihatkan informasi, termasuk nomor IndiHome.
6. Lewat Twitter
Cara mengetahui nomor IndiHome kali ini pun cukup direkomendasikan, yakni melalui media sosial Twitter.
Cari akun twitter bernama IndiHomeCare.
Akun tersebut dapat digunakan pelanggan untuk melakukan pengaduan dan menanyakan informasi, seperti bertanya perihal nomor IndiHome.
Kamu tinggal mengirim pesan melalui DM, lalu jelaskan maksud dan tujuan.
Biasanya admin akan langsung menjawab dan membantumu.
7. Melalui Struk Pembayaran
Cara mengetahui nomor IndiHome terakhir yakni melalui struk pembayaran IndiHome.
Menurut berbagai sumber, struk pembayaran akan menyertakan nomor IndiHome…
Baik pembayaran via offline maupun online.
***
Bagaimana, cukup mudah, bukan?
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Baca artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Hunian di Srimaya Residence bisa kamu pertimbangkan bila hendak mencari rumah di Bekasi.
Informasi lebih lengkap bisa ditemukan di www.99.co/id dan rumah123.com.
Cek sekarang juga!