Rumah Tips & Trik

5 Informasi Penting Mengenai Tabulampot, Disertai Tips dan Fakta Menarik

2 menit

Tabulampot menjadi metode andalan menanam buah di tengah keterbatasan lahan. Simak mengenai fakta serta tipsnya di sini!

Apakah kamu tak asing dengan istilah tersebut, Sahabat 99?

Istilah Tabulampot adalah akronim dari Tanaman Buah dalam Pot.

Ia merujuk pada sebuah metode untuk menanam buah dengan media tanam pot.

Singkatnya, metode ini membantu banyak orang yang ingin menanam buah, tapi terganjal dengan keterbatasan lahan di rumah.

Namun demikian, tak semua buah bisa menggunakan cara Tabulampot.

Selain itu, ada beberapa informasi yang perlu kamu pahami, agar metode ini berhasil dipraktikkan di rumah.

Hmmm… apa saja? Melansir idntimes.com dan sumber lain, untuk informasi selengkapnya, simak di bawah ini!

5 Informasi Penting Mengenai Tabulampot

fakta tabulampot

popbela.com

1. Pohon yang Berbuah Tidak Selebat Menanam di Media Tanah

Satu hal yang mesti kamu sadari: metode ini tak akan menghasilkan buah yang banyak nan lebat seperti menanam di tanah luas.

Pasalnya, ukuran tanaman dan keleluasaan akar di bawah tanah tak sebaik menggunakan media tanah yang luas.

Selain itu, alasannya karena pertumbuhan pohon, bisa dibilang tak akan maksimal karena prosesnya relatif cepat dan pendek.

2. Kenali Karakteristik Buah Sebelum Ditanam

Agar metode Tabulampot berhasil, sebelum memilih buah, kamu harus mengetahui karakteristik utamanya.

Misalnya, jika ingin menanam pohon yang berbuah besar, idealnya kamu menyiapkan area lahan lebih luas pula.

Sebab, ada beberapa pohon yang tidak cocok dengan lahan yang sempit.

3. Tepat Digunakan Jika Lahan di Rumah Sempit

Namun demikian, Tabulampot sangat direkomendasikan bila kamu ingin membuat pekarangan lebih hijau, tapi lahannya sempit.

Hebatnya lagi, pot yang menjadi media tanam jika memungkinkan, bisa kamu pindahkan sesuka hati.

Terutama untuk mendapatkan suplai cahaya matahari.

4. Hiasan Taman yang Apik

tabulampot jeruk

orami.co.id

Andai kamu memilih pohon yang warna buahnya cantik, metode Tabulampot secara tak langsung akan menjadi unsur eksterior taman apik.



Pemilihan potnya juga jangan sembarangan, kalau bisa, gunakan pot dengan tampilan baik.

Minimal kamu memerhatikan kebersihan dan warna tampilan dari pot.

5. Akan Berhasil Bila Dirawat dengan Baik

Metode Tabulampot akan berhasil dan menghasilkan buah lebat, jika kamu bisa merawatnya dengan baik dan sungguh-sungguh.

Beberapa perawatan sederhana yang wajib kamu tunaikan adalah menyiram, memberikan pupuk, menjaga suplai cahaya matahari, hingga pengendalian hama.

Langkah perawatan harus kamu penuhi, agar pohon yang ditanam, dapat berbuah.

Berbicara perawatan, melansir laman kabartani.com, ada beberapa syarat supaya pohon berbuah lebat dengan cara Tabulampot.

Syarat-syarat itu, antara lain:

  • Bibit tanaman harus memiliki kualitas yang baik;
  • Pilih tanaman sesuai dengan ketinggian tempat tinggalmu;
  • Jangan memberikan pupuk secara asal-asalan;
  • Media tanam pot harus tepat, minimal memenuhi syarat: mengandung tanah 50 persen, pasir 20 persen, dan bahan organik 30 persen;
  • Lakukan pemangkasan secara berkala, untuk menghindari hama dan menjaga kelembapan tanaman.

Kamu sudah mengetahui beberapa fakta dan syarat tumbuh metode Tabulampot.

Berikutnya, kami akan memaparkan, sejumlah pohon yang tengah tren pada tahun ini, menggunakan cara tanaman buah dalam pot.

5 Buah yang Tengah Tren untuk di Tanam Menggunakan Pot

tren tanaman tabulampot

mediatani.co

Rekomendasi buah berikut, bersumber dari akun instagram @infarm.id.

  • Lemon;
  • Leci merah;
  • Aplukat alligator;
  • Delima;
  • Mangga mahatir;

Selain ke-5 buah di atas, pada dasarnya jenis buah apa pun dapat menggunakan metode Tabulampot.

Tertarik untuk mencobanya?

***

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Baca ulasan menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah di daerah Balikpapan?

Tak usah bingung, coba lakukan survei awal di www.99.co/id dan rumah123.com.

Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts