Kamu sedang mencari rumah mewah di Jawa Timur? Tidak perlu bingung, ada beberapa perumahan elit di Surabaya yang bisa jadi pilihan. Berikut informasi selengkapnya!
Surabaya merupakan salah satu kota terbesar di Indonesia.
Tidak hanya itu, pertumbuhan perekonomiannya tidak kalah pesat dari ibu kota.
Karena itu, tidak heran jika sektor properti di Surabaya pun turut berkembang.
Mulai dari hunian elit hingga hotel berbintang bisa kamu temukan di kota ini.
Tertarik untuk menjadi penghuni perumahan elit di Surabaya?
Yuk, simak daftar perumahan yang sudah dikenal sebagai kawasan orang kaya dalam artikel di bawah ini!
5 Rekomendasi Perumahan Elit di Surabaya
1. Wisata Bukit Mas
Pertama, coba pertimbangkan perumahan Wisata Bukit Mas yang dikembangkan oleh Sinarmas Land.
Berlokasi di daerah Lakarsantri, Surabaya, kawasannya mengusung konsep hunian bergaya Eropa.
Lokasinya sangat strategis karena berada di area CBD (Central Business District) Surabaya Barat.
Fasilitas sangat lengkap dengan kolam renang dan area hijau seluas 2 hektare bernama Notredame Adventure Park.
Selain itu, kamu dapat mengakses gerbang tol dengan mudah begitu keluar dari gerbang perumahan.
Untuk membeli unit dengan tiga kamar di perumahan ini, kamu perlu menyiapkan bujet sekitar Rp3 miliar.
2. Puri Indah Ketintang
Selanjutnya, kamu juga bisa menilik perumahan Puri Indah Ketintang, proyek garapan Ketintang Property KSO.
Proyek ini menawarkan konsep perumahan mewah dengan fasilitas dan lokasi yang strategis.
Berlokasi di Gayungan, Surabaya, perumahan ini juga mudah dijangkau dengan transportasi publik, seperti stasiun kereta api dan bandara internasional.
Akses ke jalan tol juga sangat mudah, memungkinkan mobilitas yang lancar ke berbagai destinasi.
Jika kamu tertarik memilikinya, Property People perlu menyiapkan bujet mulai dari Rp2,12 miliar!
3. Pondok Tjandra Indah
Pondok Tjandra Indah adalah sebuah perumahan kawasan premium yang terletak di Taman Asri, Sidoarjo, Jawa Timur.
Dengan luas lahan pengembangan mencapai 200 hektare, perumahan ini menawarkan berbagai tipe unit rumah dengan beragam fasilitas dan keunggulan.
Perumahan ini menonjolkan lokasi strategisnya, dekat dengan sarana transportasi utama seperti Bandara Juanda dan gerbang tol.
Keberadaan fasilitas umum seperti bank/ATM center, pusat bisnis, cafe, sekolah, dan area bermain juga menjadi nilai tambah bagi penghuninya.
Adapun harga dari unit di perumahan ini mulai dari Rp1,04 miliar, lo!
4. Green Lake Natural Living
Perumahan elit di Surabaya selanjutnya adalah Green Lake Natural Living Surabaya.
Hunian ini menjadi proyek pengembangan terintegrasi yang terletak di Surabaya, Jawa Timur.
Proyek yang dikembangkan PT. Muara Artha Purnama ini terletak di tengah kawasan wisata hutan mangrove, menempatkannya sebagai salah satu pusat ekonomi strategis di Surabaya Timur.
Fasilitas yang tersedia di dalam kompleks Green Lake Natural Living Surabaya meliputi mushola, club house, jalur lari, dan taman hijau.
Kemudian, harga dari perumahan ini mulai dari Rp860 juta, ya.
5. Puri Indah Sidoarjo
Terakhir, Puri Indah Sidoarjo bisa menjadi pilihan untuk kamu yang ingin membeli perumahan elite di dekat Surabaya.
Perumahan ini menawarkan tata ruang yang optimal dan desain minimalis yang apik, cocok bagi kamu yang menginginkan hunian yang nyaman.
Puri Indah Sidoarjo terletak dekat dengan beberapa fasilitas penting, seperti Gerbang Tol Sidoarjo, Stasiun Kereta, dan Bandara Internasional Juanda, membuatnya mudah diakses.
Perumahan ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas internal, seperti lapangan tenis, futsal, taman bermain, hingga kafe.
Keamanan juga menjadi prioritas dengan sistem keamanan 24 jam dan one gate system.
Adapun harga dari perumahan elite ini ialah Rp1,1 miliar.
***
Semoga informasinya bermanfaat, ya.
Yuk, baca artikel tak kalah menarik hanya di Berita.99.co.
Agar tak ketinggalan ulasan mengenai rekomendasi produk lainnya, follow Google News kami, ya!
Temukan beragam rumah idaman dan berbagai properti pilihan dengan mengakses www.99.co/id.
Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.
***Sumber foto: rumah123.com