Memiliki rumah yang nyaman dan sesuai dengan karakter kita tentu menyenangkan. Tapi, membangunnya bisa jadi tantangan yang cukup sulit. Solusi terbaiknya adalah menggunakan jasa arsitektur profesional, seperti yang dilakukan Priza Amalia, pemilik PShome.
Menggunakan jasa profesional bukan berarti kamu tak bisa merancang rumahmu sendiri, kok.
Justru dengan menggunakan jasa tersebut, kamu bisa lebih leluasa menyalurkan keinginanmu.
Hasilnya, hunian yang dibuat nantinya bisa sesuai dengan keinginan dan karaktermu.
Hal ini dirasakan sendiri oleh Priza Amalia ketika ia membangun PShome bersama sang suami.
Faktor inilah yang menjadi salah satu daya tarik dari PShome yang ingin kami angkat dan bagikan kepada masyarakat luas.
Beruntung, saya Hanifah dari 99.co Indonesia berkesempatan mewawancarai Priza Amalia di tengah kesibukannya untuk mengulas lebih jauh terkait PShome miliknya.
Ingin tahu ulasan selengkapnya?
Yuk, simak kisah dan tips dari Priza Amalia dalam menggunakan jasa arsitektur berikut ini!
Mengenal PShome Milik Priza Amalia
PShome merupakan hunian milik Priza Amalia dan Silur, suaminya.
Hunian ini berdiri di atas lahan seluas 420 meter persegi dengan luas bangunan kurang lebih 210 meter persegi.
Konsep hunian ini sendiri merupakan rumah tumbuh yang dibangun dengan gaya simpel kontemporer.
Tak hanya itu, bangunannya pun terbagi menjadi area publik dan privat yang dipisahkan oleh sebuah jembatan kecil.
Hunian tersebut dibangun dari lahan kosong selama kurang lebih 9,5 bulan.
Dalam prosesnya, Priza melibatkan jasa arsitektur profesional untuk mendapatkan hunian sesuai keinginannya.
Hasilnya terbukti sangat memuaskan tak hanya bagi Priza dan suaminya, tetapi juga bagi para followers akun instagram rumahnya @dirumah.ps.
Bahkan, kehadiran rumah ini turut membawa berkah dan rezeki yang tak diduga-duga dan tak direncanakannya ketika awal membangun rumah tersebut.
Alasan Pentingnya Menggunakan Jasa Arsitektur Profesional untuk Membangun Rumah
1. Pembangunan Lebih Terkonsep dengan Jasa Arsitektur
Untuk membangun PShome, Priza menggunakan jasa Arkides Studio dari Bandung.
Alasan utama ia memutuskan menggunakan jasa profesional adalah agar pembangunan lebih tertata dan terkonsep.
Arsitek yang memang ahlinya bisa memanfaatkan ruang dengan efisien.
Hasilnya, tidak ada elemen rumah yang tampak sia-sia atau tidak berfungsi.
“Di rumah ini menurut saya tidak ada lekukan, sudut ataupun bagian ruangan yang sia-sia. Semua dibuat seoptimal mungkin menurut fungsinya,” terang Priza dalam wawancaranya dengan Hanifah dari 99.co Indonesia.
2. Desain Bangunan Lebih Menarik
Menggunakan jasa profesional juga memungkinkanmu mendapatkan desain bangunan yang lebih menarik.
Desain bangunan bahkan bisa dibuat sejalan dengan karakter pemilik agar terasa lebih personal.
Misalnya saja PShome yang dibangun dengan berpatokan pada pribadi Priza dan suaminya.
Menurut Priza sendiri, inspirasi utamanya adalah kesukaannya akan coffee shop dan Airbnb kekinian.
“Terinspirasi dari suasana liburan yang kami jalani, mulai dari coffee shop-hopping hingga rumah Airbnb yang unik-unik. Kami ingin suasana rumah seperti ‘liburan setiap hari’ tapi tetap terasa homey,” jelasnya.
3. Pemilihan Material Rumah Lebih Beragam
Tentu saja, penggunaan jasa profesional akan memengaruhi pemilihan material.
Arsitek dan kontraktor pasti lebih mengerti soal ragam material bangunan yang ada di pasaran.
Mulai dari material dinding, lantai, pondasi, dan lainnya.
Hal ini membuat alternatif pemilihan material lebih beragam sehingga mudah disesuaikan dengan bujet.
4. Hasilnya Jauh Lebih Rapi
Selain lebih efisien, pekerjaan yang dilakukan oleh jasa profesional biasanya jauh lebih rapi.
Perhitungannya lebih presisi sehingga tidak ada area yang terlalu miring maupun terlalu landai.
Tukang bangunan pun akan memiliki panduan kerja yang lebih jelas dan detail sehingga waktu kerjanya efektif.
5. Jasa Arsitektur Bisa Jadi Solusi Optimasi Biaya
Perkara biaya, menggunakan jasa profesional memang pastinya membutuhkan bujet lebih.
Ini karena kamu juga perlu membayar jasa mereka, Sahabat 99.
Akan tetapi jika dipertimbangkan dengan cermat, ini juga bisa jadi langkah optimasi biaya.
Alasannya utamanya karena bujet material tidak ada kemungkinan terbuang.
“Juga untuk optimalisasi biaya supaya tidak ada yang terbuang percuma, semua sudah dirancang oleh arsitek kami di RAB rumah jadi kami tau kisaran biaya dari awal,” kata Priza.
Tips Memilih Jasa Arsitektur untuk Membangun Rumah
Ingin coba menggunakan jasa profesional seperti Priza?
Jika iya, ada beberapa tips yang perlu kamu ingat saat mencari penyedia jasa yang sesuai.
Berikut penjelasan singkatnya:
- Pilih arsitek yang sesuai dengan selera dan bujetmu agar hasilnya optimal.
- Lakukan riset terlebih dahulu mengenai karya-karyanya di sosial media.
- Jangan paksakan memilih arsitek yang tidak ahli di gaya yang kamu inginkan.
- Survey ke beberapa penyedia jasa sebelum mengambil keputusan.
- Pastikan sistem perhitungan biaya jasa arsitektur yang akan dipilih.
***
Semoga informasinya bermanfaat, Sahabat 99.
Simak artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari properti untuk investasi masa depan?
Kunjungi saja 99.co/id dan temukan hunian impianmu!
Ada beragam pilihan properti menarik seperti kawasan Akasa Pure Living.