Interior Rumah Anda

5 Ide Dekorasi Ruang Tamu Minimalis yang Lapang dan Hangat. Idaman Semua Orang!

3 menit

Inspirasi dekorasi ruang tamu minimalis berikut ini dijamin dapat mempercantik ruangan, membuatnya terlihat lapang, sekaligus hangat. Mudah banget ditiru di rumah!

Untuk memahami ilmu dekorasi dan desain interior, diperlukan pengetahuan yang tentu tidak sedikit.

Namun, kalau sudah mendapatkan inspirasi dari gambar-gambar yang kamu inginkan, proses menghias interior pasti lebih mudah.

Nah, bagi kamu yang sedang mencari ide dekorasi ruang tamu minimalis, kamu datang ke tempat yang tepat!

Gambar desain ruang tamu di bawah ini dilengkapi dengan ornamen dan pajangan yang mudah kamu dapatkan.

Selain hasilnya minimalis, ruang tamu di rumah akan tampak lebih hangat dan pastinya cozy!

Yuk, langsung kita intip satu-satu!

Dekorasi Ruang Tamu Minimalis Sederhana. Lapang, Hangat, dan Nyaman!

1. Ruang Tamu Serba Putih dengan Pola dan Aksen Etnik

dekorasi ruang tamu minimalis putih

sumber: instagram.com/myla.place

Dekorasi ruang tamu minimalis di atas didominasi dengan warna-warna netral.

Tembok dan lantai putih disandingkan dengan furnitur berwarna emas, cokelat, dan kuning.

Perpaduan tersebut membuat ruang tamu terlihat lebih nyaman dan hangat.

Pilihan lampu neon kuning pada plafon menerangi ruang tamu, membuatnya terlihat menjadi lebih lembut.

Tidak lupa, kehadiran pola dan tekstur pada cermin dan karpet yang mengisi ruangan.

Kalau sudah begini, ruang tamu minimalis tidak lagi terlihat membosankan!

2. Lampu Sebagai Dekorasi dan Penghangat Ruangan

dekorasi ruang tamu minimalis hangat

sumber: instagram.com/dekorasiruangtamu

Lampu tidak hanya bisa dimanfaatkan sebagai penerang ruangan.

Contoh saja desain ruang tamu hangat di atas.

Lamp stand pada ruang tamu dijadikan dekorasi dan primadona ruangan,

Bentuknya yang unik dan warnanya yang terang mencuri perhatian siapa pun yang melewati atau menempati ruangan.

Kamu bisa menyesuaikan bentuk tampilan serta karakter lampu dengan tema ruangan agar ruang tamu terlihat senada.

3. Ruang Tamu Minimalis Segar dan Ceria

dekorasi ruang tamu minimalis hijau tosca

sumber: instagram.com/deltianarosaliah

Beranikan diri untuk bermain warna dalam dekorasi ruang tamu minimalis di rumah.



Pilihan-pilihan warna ceria di atas bisa membantu menghidupkan suasana ruang tamu.

Warnanya pun tidak terlalu kontras satu sama lain, apalagi jika dilihat dari sisi dekorasi.

Ornamen-ornamen mini seperti bantal sofa, pot tanaman, dan peralatan makan kuning memuji aksen hijau tosca di ruang tamu.

Hasilnya, ruang tamu tampak fresh dan membuat pemilik rumah terlihat berjiwa muda!

4. Ruang Tamu Bernuansa Kayu

dekorasi ruang tamu minimalis cokelat japandi

sumber: instagram.com/tytyarini

Memanfaatkan elemen kayu merupakan cara termudah untuk menampilkan dekorasi ruang tamu minimalis.

Kayu merupakan ciri khas desain sederhana yang fungsional, baik itu minimalis, Skandinavia, atau Japandi.

Materialnya mampu membuat sebuah ruangan tampak elegan tanpa terlihat terlalu mewah.

Kamu bisa memilih furnitur dan dekorasi yang terbuat dari cokelat untuk membangun ruang tamu minimalis.

Agar terlihat apik dan lebih rapi, kamu juga bisa menambahkan lantai parket.

Lantai parket akan membuat rumah terlihat lebih bersih dan terawat.

Selain itu, lantai ini juga lebih mudah dibersihkan.

Untuk opsi lebih murah, kamu bisa mengganti lantai parket dengan karpet plastik bergambar pola kayu.

5. Ruang Tamu Santai

ruang tamu santai cokelat hitam monochome

sumber: instagram.com/blogyazid

Gambar dekorasi ruang tamu minimalis di atas merupakan contoh ruang tamu santai, bukan formal.

Ruang tamu ini hanya dilengkapi dengan 2 pasang kursi, meja kecil, rak pajangan dinding, dan keranjang rotan.

Lalu, bagaimana desainnya bisa menawan?

Ini dikarenakan mezzanine yang terbangun “melayang” di tengah ruang tamu.

Mezzanine adalah pembangunan ruangan tambahan di antara plafon dan lantai.

Penambahan mezzanine ke dalam ruangan membuat ruang tamu terlihat lebih modern dan fungsional.

***

Semoga ulasan di atas bermanfaat ya, Sahabat 99!

Jangan lupa untuk pantau terus informasi terkini dan menarik seputar properti lainnya lewat Berita 99.co Indonesia.

Bagi kamu yang sedang mencari rumah impian di tengah kota seperti Scandinavia Tangcity, langsung saja kunjungi 99.co/id, ya!



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts