Peraih penghargaan Academy Awards, Mel Gibson, memiliki sebuah rumah mewah di Malibu yang langsung menghadap ke Samudra Pasifik.
Rumah yang diketahui memiliki luas sekitar 6.000 kaki persegi ini terdiri dari lima kamar tidur, dapur bergaya Perancis, pool house, dan masih banyak lagi.
Gibson sendiri merupakan salah satu aktor di antara banyak tokoh-tokoh terkenal yang memiliki rumah di Malibu.
Pada dasarnya, Malibu memang menawarkan keindahan alam berupa pemandangan langsung ke lautan yang tak berbatas.
Tak heran jika di daerah tersebut banyak berdiri mansion-mansion mewah milik artis sampai dengan pengusaha besar.
Selain Gibson, aktor yang juga memiliki properti di Malibu adalah Pierce Brosnan sampai dengan Leonardo DiCaprio.
Penasaran seperti apa mewahnya rumah Mel Gibson? Simak potretnya, yuk!
Potret Rumah Mel Gibson
1. Pemandangan
Seperti kebanyakan rumah-rumah mewah Malibu lainnya, rumah Mel Gibson ini juga mendapatkan pemandangan yang sangat memukau.
Meski rumahnya tidak tepat terletak di tepi pantai, rumah ini tetap bisa mendapatkan pemandangan Samudra Pasifik karena terletak pada area yang cukup tinggi.
2. Lorong
Masuk ke dalam rumah terdapat sebuah lorong berukuran cukup panjang yang menjadi penghubung antara ruangan.
Dilihat-lihat, rumah ini jauh dari kesan mewah dalam konteks modern. Melainkan lebih terlihat kuno dan mengedepankan estetika kontemporer masa lampau.
Hal ini terlihat dari pemilihan materialnya yang banyak menggunakan bebatuan dan kayu.
Kedua material tersebut mampu menegaskan kesan rustic atau pedesaan pada rumah Gibson.
3. Ruang Makan
Masih kental dengan kesan pedesaan, ruang makan di rumah ini tak jauh dari material kayu dan kesan-kesan pedesaan lainnya.
Salah satu bagian menarik dari ruang makan ini adalah adanya jendela bergaya Perancis yang dipasang berjajar.
Dengan demikian, ruang makan ini bisa mendapatkan pemandangan yang luas ke arah dataran tinggi Malibu.
4. Dapur
Dapur rumah ini didesain dengan gaya French country yang didominasi dengan material kayu berwarna coklat cerah.
Meski tampilannya terkesan sangat klasik ala pedesaan, dapur ini tentunya sudah dilengkapi dengan fasilitas modern.
Jajaran kabinet terpasang rapi pada dapur ini yang dilengkapi dengan sebuah islan berukuran sedang tepat di tengah.
Selain itu, dapur ini juga mendapatkan pencahayaan serta pemandangan yang bagus karena menggunakan jendela lebar.
5. Ruang Keluarga
Ruang keluarga terletak bersebelahan dengan dapur yang dibatasi dengan meja sarapan dengan kursi tinggi.
Walaupun tak jauh berbeda dari konsep ruangan lainnya, ruangan ini memancarkan suasana pedesaan yang lebih terasa.
Salah satu faktornya tentu adalah penggunaan kayu. Tapi kesan tersebut bisa semakin terasa kuat dengan penggunaan plafon kayu, lampu gantung, dan dekorasi kepala bison.
6. Kamar Tidur
Ini merupakan potret salah satu kamar tidur dari lima kamar tidur yang ada. Kesannya sendiri terlihat jauh dari kata mewah.
Kamar ini diisi dengan hal-hal berbau vintage yang terlihat dari pemilihan furniturnya.
Bagian yang menarik dari kamar ini adalah adanya kursi di sebelah jendela yang dibuat memanjang.
7. Kamar Mandi
Salah satu kamar mandi di rumah ini dirancang dengan banyak jendela, bahkan mengitari sisi kamar mandinya.
Berkat banyaknya jendela ini, pencahayaan yang didapatpun jadi sangat bagus.
Soal privasi, kamar mandi ini tentunya sudah dilengkapi dengan tirai untuk menutup masing-masing jendela yang ada.
8. Area Outdoor
Di bagian luar rumah terdapat sebuah area santai untuk hiburan. Area ini dinaungi dengan kanopi yang ditutupi dengan tanam rambat.
Pemandangan yang disuguhkan dari area ini sangat mengagumkan, yakni bukit dan bentang lautan lepas.
9. Pool House
Rumah ini juga dilengkapi dengan sebuah kolam renang yang bentuknya dibuat memanjang.
Meski ukuran kolam renangnya terbilang sempit, tapi kolam renang ini menyuguhkan pemandangan ke arah laut.
Tak hanya itu, di samping kolam renang ini juga terdapat sebuah pool house.
Untuk kolam renangnya sendiri, sebenarnya rumah ini memiliki dua buah kolam renang.
10. Garasi
Terpisah dari rumah ini, terdapat sebuah garasi berukuran besar dengan tiga pintu.
Tampilan garasi ini tak jauh berbeda dari rumah inti, masih mengusung gaya pedesaan.
***
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari hunian di Grand Taruma Karawang?
Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!
***Sumber Foto: Dwell.com