Memiliki rumah idaman kini bukan lagi mimpi, Sahabat 99. Pasalnya, kamu bisa mendapat bantuan dari program “Bedah Rumah GTV”. Penasaran gimana caranya? Simak artikel di bawah ini, ya.
Program bedah hunian yang tayang di GTV merupakan acara populer di masyarakat.
Pasalnya, acara ini memungkinkan masyarakat kelas ekonomi menengah ke bawah untuk mendapat bantuan merenovasi hunian mereka.
Namun, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi sebelum seseorang dapat menjadi peserta.
Berikut informasi lengkap untuk menjadi peserta “Bedah Rumah GTV” sebagai panduan.
Cara dan Syarat Jadi Peserta Program “Bedah Rumah GTV”
1. Syarat Peserta “Bedah Rumah GTV”
Sebelum masuk ke tahap pendaftaran, pahami dulu syarat target yang menjadi sasaran acara ini.
Hal terpenting yang perlu kamu pahami, program ini hanya ditujukan untuk masyarakat dengan kelas ekonomi menengah ke bawah.
Tak hanya itu, peserta tidak bisa mendaftarkan diri sendiri.
Mereka harus direkomendasikan oleh tetangga ataupun kerabat terdekat.
Syarat lainnya, hunian target harus memenuhi syarat berikut:
- Hunian target kondisinya layak untuk dibedah atau direnovasi
- Target memiliki pekerjaan, seminim apapun penghasilan yang ia dapatkan
Sebagai patokan, hunian yang kondisinya layak dibedah adalah yang tidak layak huni.
Bisa jadi rangka atau struktur rumah bermasalah, sehingga membahayakan penghuninya.
Atau mungkin, hunian target tidak masuk dalam kategori rumah sehat.
Apabila syarat-syarat tersebut sudah terpenuhi, barulah kita akan masuk ke tahap pendaftaran target.
2. Cara Mendaftarkan Peserta Acara Bedah Rumah
Pendaftaran bisa dilakukan dengan mengirim email ke akun resmi tim “Bedah Rumah GTV”.
Format email yang harus dikirimkan adalah sebagai berikut:
- Nama target
- Usia target
- Alamat target
- Profesi target
- Alasan rumah target layak dibantu Tim Bedah Rumah
- Foto bukti rumah target
Baca Juga:
Mengenal 7 Jenis Sirih Gading dan Manfaatnya untuk Kesehatan Orang Rumah
Jika seluruh data sudah lengkap, kirim ke alamat email [email protected].
Berikut contoh formulir pendaftaran yang sudah terisi:
- Nama target : Sahrul
- Usia target : 55 tahun
- Alamat rumah : Jln. Setia Kawan Barat, Gambir, Jakarta
- Profesi : tukang sayur keliling
- Alasan : Kondisi rumah Sahrul kurang layak untuk dihuni. Atapnya hampir roboh, lantai masih berupa tanah, dan ventilasi cahaya jelek. Kondisi rumah memperburuk kondisi kesehatan Sahrul dan istrinya. Dengan bantuan tim “Bedah Rumah GTV”, mungkin mereka bisa memiliki hunian yang lebih nyaman. Terima kasih.
Pada bagian subjek email, jangan lupa tulis tujuannya yakni “Pendaftaran Peserta Bedah Rumah”.
Sertakan juga nama dan kontakmu di bagian penutup agar mudah dihubungi.
Ini merupakan salah satu elemen penting yang sesuai etika mengirim email yang perlu kamu ingat.
3. Proses Survey dan Syuting Acara “Bedah Rumah GTV”
Selanjutnya, kamu hanya perlu menunggu tahap seleksi selesai.
Jika kandidat yang kamu daftarkan disetujui, tim akan menghubungimu untuk memulai proses survey dan syuting.
Berikut alur kegiatannya:
- Tim bedah rumah akan melakukan survey dan melihat dari dekat bagaimana kehidupan target
- Kondisi rumah akan dinilai dengan detail untuk melihat kelayakannya
- Tim pekerja akan mulai berdatangan untuk memulai proses renovasi
- Selama renovasi berlangsung, penghuni akan diajak menginap di hotel dan berjalan-jalan
- Tak hanya renovasi, tim juga akan mengganti perabot di dalam rumah
- Saat rumah sudah tertata rapi, keluarga akan kembali ke rumah untuk melihat hasilnya
Uniknya, proses renovasi hunian ini berlangsung cukup cepat, lo.
Tim hanya membutuhkan waktu maksimal 24 jam untuk menyelesaikan seluruh perbaikan.
Namun, kamu tak perlu khawatir, hasil renovasi tetap nyaman, kuat, dan layak huni, kok.
Jika kandidatmu tidak lolos seleksi, program bedah rumah pemerintah bisa jadi solusi, Sahabat 99.
Baca Juga:
Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Genteng Metal Pasir untuk Atap Rumah. Apa Saja Ya?
Semoga informasinya bermanfaat, Sahabat 99.
Simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Ingin membeli hunian di Citra Raya Tangerang?
Kunjungi 99.co/id dan temukan beragam pilihan properti menarik!