Berita Berita Properti

5 Tips Menentukan Cara Investasi Properti Terbaik | Mending Dijual atau Disewakan, ya?

3 menit

Punya unit rumah, apartemen, atau ruko tak terpakai tentu sayang rasanya. Namun jika digunakan untuk investasi properti, kira-kira lebih baik dijual atau disewakan, ya? Jika bingung, ikuti saja panduan untuk memilih cara terbaik berikut ini!

Namanya investasi, tentu orientasi akhir yang kita tuju adalah mendapat keuntungan yang besar.

Bahkan, akan lebih baik lagi jika keuntungan tersebut bersifat jangka panjang.

Jika kamu bingung menentukan pilihan terbaik antara menjual atau menyewakan properti, simak artikel di bawah ini, yuk.

99.co Indonesia telah merangkum beberapa cara menentukan investasi properti terbaik untukmu!

Cara Menentukan Investasi Properti Terbaik

1. Pertimbangkan Jumlah Pendapatan dari Investasi Properti

investasi properti terbaik

Sumber: klpropertynavi.com

Sebelum memutuskan menjual atau menyewakan rumah, pertimbangkan perkiraan pendapatanmu nantinya.

Jika memilih untuk jual properti, pendapatan yang didapatkan relatif besar.

Tak hanya itu, harga jualnya pasti lebih mahal dari harga beli dulu mengingat harga properti memang terus meningkat setiap tahun.

Akan tetapi, ini hanya berlaku untuk satu kali transaksi saja, Sahabat 99.

Lain halnya dengan menyewakan properti yang pemasukannya bisa mengalir selama beberapa waktu.

Entah sebulan, tiga bulan, atau mungkin setahun sekali.

Hanya saja memang uang yang didapat dari satu kali transaksi memang lebih kecil.

2. Pahami Kebutuhan Finansialmu

Kemudian, pertimbangkan juga faktor kebutuhan finansialmu.

Apakah kamu membutuhkan dana besar dalam waktu dekat atau tidak?

Seberapa mendesak kebutuhan tersebut untuk dipenuhi?

Tergantung jawaban dari pertanyaan di atas, jenis investasi yang sebaiknya dipilih juga berbeda.

Jual properti bisa jadi pilihan jika perlu dana besar dalam waktu singkat, misalnya untuk biaya kuliah anak atau pengobatan.

Sementara menyewakan properti bisa jadi solusi terbaik jika yang kamu butuhkan adalah pemasukan tambahan rutin.

3. Status Hak Kepemilikan

memilih investasi properti

Sumber: tahukau.com

Ketika menjual properti, sudah tentu kamu harus menyerahkan hak kepemilikan pada pembeli.



Berbeda dengan menyewakan rumah yang memungkinkanmu mendapat pemasukan tanpa kehilangan kepemilikan.

Jika berpikir ingin mewariskan properti pada anak di kemudian hari, sebaiknya pilih menyewakannya saja.

Namun jika kamu berniat mencari properti lain, maka menjual pun tak masalah, Sahabat 99.

Perlu diingat, jika memang ingin mewariskannya, pastikan kamu membuat surat keterangan waris, ya.

Tujuannya agar di masa depan tidak ada kendala berarti yang harus dihadapi oleh ahli warismu.

4. Efisiensi Waktu yang Diperlukan untuk Investasi Properti

Perlu diingat, investasi properti dengan cara menjualnya tak semudah yang kamu bayangkan.

Diperlukan waktu hingga properti bisa terjual karena nilai transaksinya ratusan hingga miliaran rupiah.

Tak hanya itu, dalam prosesnya ada banyak pihak yang akan terlibat seperti notaris dan PPAT.

Di sisi lain, menyewakan properti proses transaksinya cenderung lebih singkat.

Kamu bahkan tak perlu bertemu dengan PPAT karena tidak ada perubahan hak milik baik pada bangunan maupun tanah.

Hanya perlu notaris jika memang ingin agar perjanjian sewa lebih terjamin kekuatan hukumnya.

5. Biaya yang Timbul dari Transaksi

biaya investasi peroperti

Sumber: usatoday.com

Setiap transaksi tentu menimbulkan biaya tambahan untukmu.

Untuk transaksi jual beli properti, berikut biaya tambahan yang akan timbul:

  • Pajak Penghasilan (PPh) dengan persentase 5% dari nilai transaksi
  • Biaya pembuatan Akta Jual Beli (AJB) sebesar 1% dari nilai transaksi
  • Tarif jasa notaris dan PPAT

Biaya-biaya di atas memang hanya perlu dikeluarkan sekali, tetapi tetap saja nominalnya tak sedikit.

Sementara ketika menyewakan properti, setiap tahunnya kamu masih harus mengeluarkan biaya untuk:

  • Melunasi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB)
  • Biaya perawatan rutin properti
  • Biaya pengecekan rutin properti

Oleh sebab itu, kamu harus mempertimbangkan harga sewa dengan baik agar tidak rugi.

***

Jadi, kamu pilih menjual atau menyewakan properti, Sahabat 99?

Simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Kunjungi 99.co/id untuk menemukan hunian impianmu.

Ada beragam pilihan rumah siap huni dengan harga bersahabat seperti Wismaya Residence Bekasi!



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts